Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

WIMWIMPYAvatar border
TS
WIMWIMPY
Universitas Padjadjaran, Bandung
Universitas Padjadjaran (disingkat Unpad) adalah sebuah perguruan tinggi negeri di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Universitas Padjadjaran memiliki dua kampus utama, yaitu Kampus Iwa Koesoemasoemantri di Dipati Ukur, Bandung dan Kampus Jatinangor, Kabupaten Sumedang. Selain dua kampus tersebut, terdapat pula beberapa kampus yang tersebar di beberapa lokasi di area Kota Bandung antara lain Sekeloa, Singaperbangsa, Dago 4, Simpang Dago, Dago Atas, Dago Pojok, Banda, Cimadiri, Cisangkuy, Eikman, Pasirkaliki, Teuku Umar, dan beberapa tempat lainnya yang dimanfaatkan oleh beberapa unit di Unpad.

Pada 20 Oktober 2014, Universitas ini berubah status menjadi Perguruan Tinggi Negeri Badan Hukum (PTN BH) dari Badan Layanan Umum (BLU). Peresmian itu ditandai dengan peraturan pemerintah (PP) yang ditandatangani mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Penetapan itu didasarkan atas evaluasi kinerja yang dilakukan tim independen yang dibentuk Kementerian Pendidikan dan Kebudayan (Kemendikbud)
Prestasi apa yang sudah ditoreh Universitas Padjadjaran?

Ada banyak sekali prestasi yang telah dicapai oleh Univesditas Padjadjaran. Seperti:

Dalam kompetisi di ajang Justice Fair Universitas Indonesia (UI) 2011, delegasi FH Unpad meraih juara pertama dalam kompetisi Legislative Drafting
meraih Juara II pada Legal Opinion dalam kompetisi di ajang Justice Fair Universitas Indonesia (UI) 2011
Tiga mahasiswa Fakultas teknik Geologi (FTG) Unpadwakili Indonesia dalam seminar internasional bertajuk Fifth International Conference on Climate Change: Impacts and Responses di Port Louis, Mauritius, Afrika.
juara III Penyaji Poster Terbaik dalam PIMNAS IX tahun 2006 di Malang (Utusan Tim Mahasiswa Fisika)
Juara PIMNAS Kompetensi Karya Tulis Al Quran tahun 2009

Terus bagaimana biaya pendidikan di Unpad?

Berbeda dengan tahun sebelumnya, UKT Universitas Padjajaran dikelompokkan lagi berdasarkan lampiran Permendikbud No 55 Tahun 2013 tentang uang kuliah runggal. UKT Unpad dibagi menjadi 5 kelompok berdasarkan kemampuan ekonomi orang tua. Tahun 2013 – 2014 uang kuliah tunggal yang dibebankan kepada mahasiswa baru terdiri atas 3 kelompok dengan ketentuan kelompok satu bagi orang tua yang berpenghasilan rendah dengan UKT minimal Rp0 hingga Rp500 ribu.

Terkait dengan Uang Kuliah Tunggal (UKT) TA 2014 – 2015 prinsipnya bahwwa UKT di Unpad bersifat tetap (tidak bisa diturunkan). Keringanan dapat diperoleh mahasiswa melalui beasiswa yang banyak ditawarkan di Unpad. UKT Unpad dikelompokkan menjadi 5 kelompok sesuai dengan kriteria penghasilan, jumlah tanggungan, pekerjaan, serta tingkat pendidikan orang tua.
Apa saja program studi dan berapa passing grade-nya?

Setap Universitas mempunyai kebijakan sendiri dalam menentukan besaran passing grade untuk program study-nya. Berikut rinciannya:

Jurusan Saintek (IPA): lihat disini

Jurusan Soshum (IPS & Bahasa): lihat disini



Nah, bagi kamu yang ingin kuliah di Kota Kembang, Bandung, Unpad adalah salah satu rekomendasi terbaik untukmu. So, belajar yang rajin, ya, untuk bisa masuk perguruan tinggi ini, guys. (AB)



Sumber: Dikutip dari beberapa sumber
Visit www.infokampus.news
0
1.1K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.4KThread41.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.