Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

glowballworksAvatar border
TS
glowballworks
Kroasia dalam 10 hari
Halo Agan-Agan, sudah lama ane ngga jalan-jalan (kayaknya genap setahun lebih!), karena itu ane mau post lagi pengalaman terakhir traveling ane. Kali ini ke Kroasia, negara Balkan pertama ane. Disana ane traveling selama 10 hari, baru aja pulang beberapa hari yang lalu.

Sekarang ini ane lagi tinggal di Budapest, jadi bis adalah satu-satunya transportasi yang (mungkin) paling murah untuk bisa mencapai Zagreb, Ibu kotanya Kroasia. Sekitar 5 jam perjalanan, dimana kurang dari 45 menit dihabiskan di border Hongaria - Kroasia. Oh ya, Orang Kroasia sangat bagus dalam berbicara dalam Bahasa Inggris, jadi jika agan traveling kenegara ini, dijamin ga akan bingung jika mau pesan makanan atau tanya arah tujuan.

Zagreb
Kota ini tipikal capital city pada umumnya, dan city centernya kecil banget. Kalo agan-agan senang dengan flash travel, 1 - 1,5 hari seharusnya cukup. Ane stay di Zagreb 4 hari. Dimana 1 hari ane habiskan waktu di Plitvice National Park (akan dibahas di post berikutnya).

Apa yang menarik di Zagreb:
1. Coffee Shop bertebaran dimana-mana, jadi buat pecinta kopi pasti senang buat datang ke Kroasia atau Zagreb
2. Bakery shop nya enak-enak. Rekomendasi ane adalah Dubrovica.
3. Lebih murah ketimbang kota lain yang ane kunjungi (Split dan Dubrovnik)
4. Tram ada disebelah sisi pedestrian, bukan ditengah jalan seperti kota-kota Eropa lainnya.
5. Tidak ada metro / subway, sehingga asumsi ane kotanya tidak terlalu besar dan padat.
6. Tram network lebih besar ketimbang Bus network

Public Transport
per Oktober 2015, sekali naik tram (atau bisa berlaku selama 1,5 jam) agan cukup bayar tiket 10 Kuna. Atau kurang lebih 1,5 Euro. Cara belinya ada dua:
1. Di toko yang jualan koran, atau
2. Di tram drivernya

Pastikan agan masuk dipintu paling depan, karena untuk validasi tiket hanya ada di mesin paling depan. Ini memang agak aneh, tapi memang begitu adanya.

Ane sempet tinggal di 2 hostel yang berbeda:
1. Funk Lounge Hostel

Lokasi hostel ini agak jauh dari center, kalo jalan menuju center ditempuh sekitar 30 menit, kalo naek tram kira-kira 5-10 menit sampe. Ane rekomendasiin hostel ini, karena hostel ini ga terlalu rame, dan padat dengan traveller. Walaupun tipe kamarnya dormitory, setiap kamar ada kamar mandinya, jadi ga kayak hostel-hostel lainnya yang kamar mandinya diluar.

2. Chill Out Hostel

Lokasi hostel ini di center, jadi kalo keluar hostel, ya tinggal explore aja city centernya. Kurang OKnya sih menurut ane karena hostel ini kamarnya kecil banget dan padat banget. Kamar mandinya gak bagus, semacam kurang terawat dan staffnya kurang ramah menurut ane. Tapi kalo cuman agan-agan yang ngerasa hostel cuman buat tidur, yang penting lokasi, maka pilihan hostel ini adalah yang paling tepat.

Beberapa foto yang ane capture selama di Zagreb:

Kroasia dalam 10 hari

Kroasia dalam 10 hari

Kroasia dalam 10 hari

Kroasia dalam 10 hari

Kroasia dalam 10 hari

Post selanjutnya adalah Plitvice National Park, ditunggu ya!
Diubah oleh glowballworks 02-11-2015 20:20
tata604
tata604 memberi reputasi
1
4.9K
11
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cerita Pejalan Mancanegara
Cerita Pejalan MancanegaraKASKUS Official
840Thread2.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.