Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jonikoplakAvatar border
TS
jonikoplak
Tentang MLM: pandangan secara matematis
Tentang MLM: pandangan secara matematis

Assalamualaikum, salam sejahtera.

Tadi ngga sengaja saya baca thread tentang kelucuan salah satu MLM di Indonesia, ini threadnya dan ini. Kocak abis, hehehe.. emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S)
Terus saya pengen komen tapi ngga jadi soalnya komen saya pasti panjang kaya jamban.

Saya memutuskan untuk bikin thread saja. Tapi saya ngga ingin emosional dalam membuat thread, saya mencoba mengkaji dengan logis. Thread ini memang akan mengeksploitasi kekurangan bisnis MLM. Tapi bukan sebagai judgment (penghukuman), tetapi sebagai pertimbangan untuk siapa saja yang ingin bergabung pada bisnis ini. Yang saya bahas disini adalah kekurangan MLM ditinjau dari segi matematis.

Langsung saja, Kekurangan bisnis MLM secara matematis:

Semua tahu, inti dari MLM bukan lah sekolah bisnisnya ataupun penjualan barang nya melainkan pada perekrutan downline. Semua juga tahu sistem yang digunakan dalam perekrutan adalah skema piramid. Pada dasarnya skema piramid ini ilegal, akan tetapi entah kenapa jika dikimpoikan dengan marketing plan menjadi legal.

Tapi bukan masalah legal atau ilegalnya sebenarnya tetapi ini murni masalah matematis. Karena jika diperhatikan perkembangan jaringan skema piramid, akan sangat tidak masuk akal. Dulu ketika saya diajak ber-MLM, level “aman” dari MLM tersebut adalah level 8. Dengan minimal tiga orang downline. Sedang awal masuk dengan pembelian produk seharga 2 juta rupiah di akui sebagai level 2.

Artinya apa secara matematis? Baik saya gambarkan saja supaya lebih mudah.

Spoiler for Pyramid:


Ya, itu gambaran nya. Jadi jumlah orang yang harus ada di bawah kita untuk mencapai level 8 adalah729 orang?? Salah! Jumlahnya adalah 729+243+81+27+9+3 = 1092 orang.

Pertanyaannya adalah, berapa orang yang ada di RT kita? Berapa yang ada di RW, berapa yang ada di Indonesia?

Secara matematis (maaf ini agak membosankan), persamaan jumlah orang yang di butuhkan untuk mencapai sebuah level mengikuti barisan geometri. Dengan pangkat yang merupakan jumlah kaki. Artinya adalah ketika sudah ada orang yang berada di level 8 sedang kita adalah downline yang berada di level 1, kita pun harus mengulangi skema tersebut. Orang yang menjadi downline kita pun harus mengulangi skema itu lagi agar sampai kepada tingkat “aman”.

Sedangkan jumlah rakyat Indonesia sekarang menurut sensus 2010 adalah 237556363
Okelah Indonesia penduduknya banyak, tetapi jika kita masukkan persamaan geometris tersebut berapa yang kita dapat?

Spoiler for logaritma:


Sedang yang dibutuhkan untuk level 8 adalah 3^6, jadi yang untuk seluruh Indonesia jumlah level 8 yang mungkin ada adalah


Spoiler for how many:



Itu berapa persen dari seluruh rakyat Indonesia?

Spoiler for percentage:


Itu jika kita bicara skala sangat besar dengan seluruh Indonesia mau mengikuti MLM tersebut. Jadi coba kita kembalikan lagi ke skala kecilnya. Berapa orang yang ada di RT, RW atau kampung kita?
Ya! Itulah alasan mengapa saya bilang di awal bahwa ini semua tidak masuk akal.
Emm! Saya sadar bahwa thread ini akan mengundang pro dan kontra. Tapi ya hal tersebut adalah resiko. Ya saya hanya minta 3 hal:

Spoiler for 3 hal:


Tips dari saya, jika ada yang mengajak anda untuk bergabung MLM. Jangan tolak dengan hinaan atau merendahkan, tapi coba tanyakan 3 hal ini:

Spoiler for ask:


Kalau orang tersebut tidak bisa menjawabnya, berarti sudah bisa kita pastikan bahwa nasib kita di MLM tersebut akan terkatung-katung.

Lastly, semua ini hanya sebuah opini. Tidak ada yang sempurna tidak ada yang abadi.

Wassalam.


Post Scriptum:

1. Setelah saya baca posting agan yang ini:
Quote:

Dan kemudian saya baca ulang ternyata saya salah hitung, akibat kalkulator saya pake kalkulator PC, saya juga baru inget lagi eksponensial itu juga bukan di bagi melainkan dikurangi. jadi saya ubah lagi perhitungan saya, perhitungan diatas adalah perhitungan yang sudah saya revisi.


2. Ternyata thread yang ane maksudkan untuk membahas MLM secara "agak serius" ini komen nya kocak2 gan. Check this out:

Spoiler for top commenter:
Diubah oleh jonikoplak 31-01-2016 19:37
0
3.6K
38
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.