Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

1ntactAvatar border
TS
1ntact
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus
(Semoga tidak repost)

Tempat penyimpanan emas, memang selalu sulit untuk dibobol. Bahkan beberapa tempat penyimpanan sudah cukup membuat para perampok jantungan hanya karena memikirkan cara untuk masuk kedalamnya.

Berikut adalah 6 tempat penyimpanan emas dalam sejarah yang dimiliki oleh beberapa negara dan swasta, yang senantiasa melindungi kekayaan negara maupun nasabah.


1.Fort Knox - Amerika
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Bahkan jika seorang perampok berhasil menembus perimeter yang terbuat dari batu granit utuh, dan berhasil melewati ratusan penjaga yang dipersenjatai senapan mesin, ditambah personel-personel militer, sang perampok masih harus berhadapan dengan pintu penyimpanan seberat 22 ton.
Pintu anti ledakan tersebut ditutup rapat oleh kombinasi kunci yang memerlukan satu tim yang terdiri dari 10 orang, hanya untuk membuka satu pintu tersebut. Nggak heran kalau Fort Knox belum pernah masuk berita pembobolan.


2.The New York Federal Reserve Vault – Amerika
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Jauh dibawah jalan-jalan Manhattan, tersimpan tempat penyimpanan emas terbesar di dunia, yang sangat sulit ditembus sampai-sampai Amerika Serikat lebih memercayai tempat penyimpanan tersebut dibanding Fort Knox.

Keamanan yang sangat ketat bahkan tidak memerbolehkan seorang manusia masuk kedalamnya, melainkan, sistem transportasi pelat-pelat emas, dijalankan oleh robot. Sistem keamanan tersebut begitu terpercaya hingga banyak pemerintah asing yang ikutan menyimpan emas mereka disitu.

Masih belum cukup ? Jangan lupa sepasukan penjaga sekelas militer, dengan kemampuan menembak yang lebih baik daripada tentara reguler, selalu mengawasi perimeter disekelilingnya.


3.The Bank of England Gold Vault – Inggris
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Jika PM Inggris punya sebuah rahasia, mungkin dia bakal menyimpannya disini. Lebih dari 4.600 ton emas adalah isi dari tempat penyimpanan ini, yang merupakan tempat penyimpanan emas terbesar di Inggris.
Dinding-dindingnya sangat kokoh, bahkan lucunya, para staf bank tersebut menggunakan tempat penyimpanan itu sebagai tempat berlindung dari serangan udara Jerman selama Perang Dunia 2. Dan jika pintu penyimpanan harus dibuka, diperlukan akses kombinasi dari berbagai sistem mulai dari kunci enkripsi suara, kunci berukuran 3 kaki, dan berbagai fitur keamanan lain yang tidak dipublikasikan.


4.Teikoku Bank Hiroshima – Jepang. (Brankas Anti Bom Atom)
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Ketika Amerika akhirnya menggunakan bom atom untuk menyerang Hiroshima, dunia jadi saksi bagaimana bom atom tersebut meluluhlantakkan bangunan, air menguap seketika, manusia sekejap hangus, dinding-dinding runtuh seperti kertas, dedaunan terbakar, dan...

...brankas Teikoku Bank bermerek Mosler sama sekali tidak mengalami kerusakan sedikitpun.

Hasilnya ? Pasti bagus buat kampanye iklan Mosler selama 10 tahun kedepan yang menyatakan bahwa brankas mereka tahan terhadap serangan bom atom.


5.Swiss Vaults – Swiss
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Sangat diincar oleh para penjahat kelas paus dan kakap, karena berbagai alasan. Namun yang pasti, kotak-kotak deposit di Swiss Bank termasuk yang teraman di dunia. Tiap kotak deposit dilengkapi 3 kombinasi kunci, yang membuat orang-orang kaya di seluruh dunia berbondong-bondong menyimpan kekayaan mereka disini.

Fakta menarik : Prototype kotak deposit pertama dipatenkan oleh perusahaan yang memperkerjakan Albert Einstein muda.

6.The Iranian Gold Reserve – Iran
6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Hal yang membuat tempat penyimpanan emas Iran tersebut sangat aman adalah, tidak seorangpun tahu dimana lokasi sebenarnya.

Iran secara diam-diam menyimpan emas mereka yang dipindahkan dari Eropa, dengan tujuan untuk bertahan dari tekanan ekonomi Amerika Serikat dan Inggris. Lokasi sebenarnya dari brankas-brankas tempat penyimpanan emas tersebut hingga kini masih menjadi sesuatu yang terselubung.


Sekian thread dari saya, semoga bermanfaat untuk menambah ilmu. 6 Tempat Penyimpanan Emas yang Paling Sulit Ditembus

Sumber : http://www.cmi-gold-silver.com/blog/...e-bank-vaults/
Diubah oleh 1ntact 30-01-2016 14:47
0
8.5K
38
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.