Kaskus

News

ucok.mistikAvatar border
TS
ucok.mistik
[Cuma Oknum] - Tak bisa lewat, Kepala Ibu RT Ditodong Pistol
Gara-gara Susah Lewat, Oknum Polisi Ini Todongkan Pistol ke Kepala Ibu RT

Tingkah arogan ditunjukkan Brigadir TS, anggota Polres Batu. Minggu petang lalu, warga RT 06 RW 11, Desa Ngijo, Kecamatan Karangploso ini menodongkan pistol kepada, dua warga Perum Griya Permata Alam Blok HH. RT06 RW11, Desa Ngijo, Kecamatan Karangploso. Yakni Hermin Susilowati (38) dan Herman Setya Budi.

Tidak sekadar menodong, Brigadir TS juga mengancam akan menembak Hermin yang merupakan istri dari Suwanto (41), ketua RT setempat. Tak ayal, Suwanto pun tidak terima dengan tingkah arogan anggota polisi yang harusnya bertugas sebagai pengayom masyarakat tersebut. Itu sebabnya, Senin (18/1), Suwanto memilih melaporkan Brigadir TS yang juga merupakan warganya tersebut ke Sipropam Polres Batu.

“Kami sudah membuat pengaduan, harapannya kasus ini diproses secara hukum,” kata Suwanto.

Suwanto menceritakan, penodongan pistol ini berawal saar Brigadir TS yang mengendarai mobil melintas di depan rumahnya. Saat itu mobil Brigadir TS tidak bisa berjalan lancar, lantaran terhalang motor yang parkir di depan rumah Suwanto.

“Minggu sore lalu ada kegiatan PKK di rumah. Ibu-ibu yang datang memarkir motornya di depan rumah,” kata Suwanto.

Karenanya, Brigadir TS yang merupakan anggota Sat Intelkam Polres Batu ini menekan klakson beberapa kali. Hingga akhirnya, Hermin keluar dari rumah. Melihat Hermin, Brigadir TS turun, dan seketika mengolok Hermin dengan kata-kata bodoh.

Diolok bodoh, Hermin tidak terima. Selanjutnya cek cok mulut pun terjadi antara Hermin dan Brigadir TS. Beberapa anggota PKK sempat keluar, dan melihat Hermin cekcok dengan Brigadir TS. Tidak lama kemudian, Brigadir TS kembali ke mobilnya, dan pulang ke rumahnya. Bahkan meski jalannya tidak cukup, Brigadir TS tetap melajukan mobilnya. Akibatnya, rombong bakso yang mangkal depan rumah korban pun diserempet oleh mobil Brigadir TS.

Melihat tingkah polisi yang arogan tersebut, Hermin dan anggota PKK lainnya hanya mengelus dada. Mereka kemudian kembali masul rumah, setelah melihat Brigadir TS.

Aksi arogan Brigadir TS ternyata tidak berhenti. Terbukti pukul 18.00 Brigadir TS kembali melintas di depan rumah korban. Melihat korban yang sedang membetulkan kran air depan rumah, Brigadir TS kembali emosi. Dia langsung turun, dan kembali mengolok-olok korban. Cek-cok mulut kembali terjadi saat itu.

Mendengar ada cekcok mulut di luar, Hermawan Setia Budi adik Suwanto keluar. Tapi bukannya TS diam, dia malah emosi. Terbukti TS langsung menarik senpi yang ada di balik bajunya. Senpi tersebut oleh TS ditodongkan pertama kepada Hermin.

“Senpinya ditodongkan ke dahi istri saya,” kata Suwanto. Bukan itu saja, TS juga mengancam menembak Hermin jika terus melawan perkataannya.

“Setelah ke istri saya, pistol yang dibawa TS ditodongkan ke pelipis kiri adik saya,” kata Suwanto.

Suwanto sendiri mengaku saat itu dia tidak ada di rumah. Petang itu dia ke rumah temannya di Batu.

“Kejadian TS menodongkan pistol juga terlihat oleh ibu mertua dan dua anak saya yang masih kecil,” katanya.

Suwanto menyesalkan tingkah arogan TS. Apalagi TS adalah anggota polisi yang harusnya mengayomi warga. “Semalam saya berbicara pengurus RT lainnya, selanjutnya tadi malam rumah saya juga dijaga oleh warga, takut kalau dia tiba-tiba datang lagi,” urai Suwanto.

Disinggung apakah ada masalah sebelumnya? Suwanto menggelengkan kepala. Dia mengatakan jika TS tinggal di Perum Griya Permata Alam baru 3-4 tahun. Selama ini tidak pernah ada masalah. Hanya saja, Suwanto mendengar jika TS dan beberapa tetangganya tidak akur.

Spoiler for Brigadir:


Spoiler for Zumber:


Komentar Abang:

"Disaat Rekan2nya berjibaku mengangkat senjata melawan Teroris dan Geng Narkoba, si Kawan ini ngankat senjata nakutin SIPIL yang seharusnya dilindunginya.... "
0
3.6K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
KASKUS Official
691.7KThread56.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2026 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.