Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

maulidi057Avatar border
TS
maulidi057
8 cara jitu agar ingatan tetap tajam
Spoiler for no repost:


Tak terelakkan usia membuat orang jadi semakin tumpul ingatannya. Mula-mula misalnya dari melupakan hal-hal kecil. Namun hal ini bukannya tak bisa diringankan.

Dr. Roshini Raj, dari majalah Health sepeti dikutip TODAY mengatakan bahwa ada beberapa cara yang cukup sederhana untuk membuat pikiran tetap tajam.

1. Ikan salmon.
Lemak yang dikandung ikan sangat kaya akan zat Omega-3 yang disebut DHA. “DHA ini secara khusus sangat baik untuk otak kita,” kata Raj. “Penelitian menunjukkan ikan salmon bisa memperbaiki fungsi kognisi dan ingatan.”

2. Sayuran hijau.
Tak salah jika sejak kecil orang tua kita selalu menganjurkan jangan lupakan sayuran hijau. Misalnya bayam. “Perempuan yang mengonsumsi satu hingga dua porsi bayam saja, bisa membuat otak mereka 11 tahun lebih muda dari mereka yang tidak makan bayam,” kata Raj.

3. Lemak sehat.
Semua makanan yang baik dan sehat untuk jantung juga baik untuk otak Anda. Karena dua-duanya punya hubungan baik lewat saluran pembuluh darah. Semakin lancar pembuluh darah semakin baik pula fungsi kognisi dan memori.

Makanan apa yang mengandung lemak yang baik? “Ambil segenggam kacang,” kata Raj. “Tapi waspada tetap ada lemak di dalamnya, jadi jika Anda tak ingin membahayakan lingkar pinggang Anda, jangan ambil lebih.”

Anda juga bisa mencoba minyak zaitun yang mengandung oleocanthal, yang juga baik untuk otak Anda. Penelitian menunjukkan minyak zaitun bisa mengurangi pembentukan protein amyloid yang berhubungan dengan penyakit Alzeimer.

4. Dengarkan musik.
Menikmati musik, khususnya klasik — atau yang terasa akrab di telinga dan bisa Anda nikmati disebut sejumlah penelitian bisa membantu mempertajam ingatan.

Sebuah penelitian menunjukkan musik klasik bisa membantu dalam sebuah penelitian tentang kekuatan ingatan dan fungsi kognisi.

5. Tertawalah.
Lakukan sesuatu yang bisa membuat Anda tertawa. Dalam sebuah penelitian, orang yang berusia lanjut dan rutin menonton video yang lucu punya performa yang lebih baik saat menjalani sebuah tes. “20 menit melakukan sesuatu yang bisa membuat Anda tertawa akan sangat membantu otak Anda,” kata Raj.

6. Meditasi
Tes dengan Magnetic Resonance Imaging (MRI) pada orang yang sedang bermeditasi menemukan perubahan positif di otak. “Termasuk pada bagian pusat ingatannya,” kata Raj. Untuk memulainya mulailah dengan rumus 7-7-7, yakni 7 detik menarik napas, 7 detik menahannya dan 7 detik untuk melepaskannya.

7. Jangan putus asa.
Meski banyak orang mengatakan bahwa ingatan bagaimanapun akan mulai menurun pada usia 20 tahun, ada beberapa bagian dari memori yang justru membaik seiring pertambahan usia.

Hal ini disebut kecerdasan yang mengkristal. Yaitu kemampuan untuk mengintegrasikan pengalaman, keterampilan dan pengetahuan. Jenis kecerdasan ini akan mencapai puncaknya pada usia 60 dan 70 an tahun. “Jadi harapan untuk punya ingatan lebih baik tak hilang gitu saja,” kata Raj.

8. Ucapkan.
Jika Anda mulai merasa kesulitan mengingat nama seseorang yang baru saja Anda temui, Raj menganjurkan untuk menyebutkannya dalam pikiran tiga kali. Sebelumnya, perhatikan baik-baik saat dia menyebutkan namanya.

“Karena faktanya banyak dari kita bahkan tidak mendengarkannya saat pertama kali mendengar sesuatu,” katanya. “dan itulah sebab mengapa kita jadi tidak mengingatnya.”

SUMBER
Quote:
0
1.1K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Lifestyle
LifestyleKASKUS Official
10.5KThread11.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.