Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cincinchanAvatar border
TS
cincinchan
Hayo,, kenapa mandi harus pake sabun, gan?

Hayo,, kenapa mandi harus pake sabun, gan?

Bakteri, kuman dan kotoran ada dimana-mana dan dapat dengan mudah menempel ke permukaan kulit kita, karena kulit permukaan kulit kita mengandung minyak yang dihasilkan oleh tubuh. Sabun biasanya dibentuk dari campuran senyawa organik seperti garam natrium atau kalium dari asam lemak dan senyawa anorganik (alkali) melalui suatu proses yang dikenal dengan saponifikasi.

Molekul-molekul di dalam sabun ini mempunyai sebuah kaki organik yang bersifat suka bergandengan dengan bahan-bahan organik berminyak, dan sebuah kaki anorganik yang bersifat suka bergandengan dengan air. Jadi ketika kita mandi menggunakan sabun dan air, sabun akan mengangkat kotoran berminyak/berlemak dari tubuh ke dalam air.

Selain itu sabun juga dapat menghilangkan beberapa mikroba secara mekanis, caranya: air sabun akan mengelmusikan dan menghilangkan minyak dan kotoran. Mikroba yang terperangkap dalam busa sabun akan dihilangkan setelah dibilas dengan air.

Sejarah Sabun
Sabun sebenarnya bukan barang baru dalam peradaban manusia, berdasarkan penelitian para ahli sejarah, sabun ternyata sudah dikenal sejak 2800 SM di peradaban Babilonia. Formula untuk sabun ini, yang terdiri dari air, alkali, dan minyak cassia ditulis pada “tablet” tanah liat Babilonia sekitar 2200 SM. Selain di Babilonia, bangsa Mesir kuno, Cina dan Roma juga sudah mengenal sabun. Namun produksi sabun modern, seperti yang kita kenal saat ini diperkirakan lahir di Perancis sekitar tahun 1525 dengan sekala kecil dan baru menjadi industri manufacturing sekitar tahun 1850-an.
jadi, masih mau mandi gak pake sabun gan? biar kayak pria terkotor sedunia ini emoticon-Takut (S) emoticon-Takut (S)

Hayo,, kenapa mandi harus pake sabun, gan?
0
2.9K
43
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.