Tahapan Tidur dan 10 Fakta Mengenai Mimpi Saat Tidur
TS
chua84
Tahapan Tidur dan 10 Fakta Mengenai Mimpi Saat Tidur
SELAMAT SIANG/MALAM GAN SIST
SEMOGA SEMUANYA DALAM KEADAAN SEHAT WAL AFIAT DAN SELALU DILIPUTI KEBAHAGIAAN
Tahapan Tidur dan 10 Fakta Mengenai Mimpi Saat Tidur
Spoiler for Cek Repost:
Mimpi oleh kebanyakan orang sering disebut juga bunga tidur. Disebut bunga tidur ya tentu saja karena mimpi biasanya dialami oleh orang-orang ketika sedang tidur. Biasanya kita sering membedakan mimpi berdasarkan perasaan kita. Jika menyeramkan kita sebut mimpi buruk, jika menyenangkan kita sebut mimpi indah. Lalu apakah mimpi itu sebenarnya? Dan apa saja fakta dibalik mimpi?
Menurut Wikipedia, mimpi merupakan pengalaman bawah sadar yang melibatkan penglihatan, pendengaran, pikiran, perasaan, atau indra lainnya dalam tidur, terutama saat tidur yang disertai gerakan mata yang cepat (rapid eye movement/REM sleep).
Tidur sendiri terdiri dari 5 tahap, yaitu 4 fase awal yang merupakan tidur NREM (Non-REM) dan 1 fase akhir yaitu tidur REM. NREM adalah tahap tidur yang tenang. Berikut adalah tahapan-tahapan tidur.
Quote:
1. Tahap Pertama
Merupakan tidur ringan, dimana kita dapat dengan mudah terbangun.Berlangsung dalam waktu yang singkat sekitar 5 menit. Selama tahap ini kita akan merasa mengantuk dan mulai kehilangan kontrol atas otot dan gerakan mata lambat. Hal lain yang terjadi pada tahap ini adalah ‘myoclonial hypnic’ atau kontraksi tiba-tiba atau menyentaknya otot-otot, biasanya orang-orang merasakan sensasi seperti terjatuh.
Kalimat ini merupakan alasan klasik bahwa seseorang tidak mempunyai komitmen 100% terhadap tugasnya. Kita tidak selalu mendapatkan tugas-tugas yang sesuai dengan keinginan kita, kadang kita harus menelannya bulat-bulat dan mengambil tugas itu karena memang harus dikerjakan. Jangan menghabiskan waktu untuk mengeluhkannya, jika kita mau berpikir panjang dan lebih positif, kita dapat mengambil hikmah dari tugas-tugas tersebut. Daripada mengeluhkannya, kita bisa mengatakan hal alternatif ini, “Saya tidak yakin tugas ini merupakan hal pertama yang akan saya ambil, tapi saya tahu bahwa tantangan merupakan hal yang baik dan dapat membuat saya menjadi lebih baik ke depannya.”
Quote:
2. Tahap Kedua
Periode ini menempati hampir setengah dari waktu tidur, sekitar 10-30 menit. Inilah tahap awal dimana kita benar-benar tidur.Pada tahap ini mata akan berhenti bergerak, gelombang otak lambat, suhu tubuh menurun, dan detak jantung melambat, mungkin ada pergerakan mata cepat. Seseorang agak susah terbangun di tahap ini.
Quote:
3. Tahap Ketiga dan Keempat
Kedua tahap ini merupakan tahap paling dalam dari tidur NREM. Sangat sulit untuk terbangun pada tahap ini, dan jika terbangun kita akan mengalami disorientasi serta membutuhkan penyesuaian selama beberapa menit. Pada bagian terdalam, aktifitas otak sangat lambat, dan aliran darah lebih banyak diarahkan ke otot, mengisi energi fisik tubuh.
Pada tahap tidur lelap (deep sleep) pada fase NREM inilah tubuh akan meregenerasi dan memperbaiki sel-sel tubuh serta memperkuat sistem imun tubuh.
Quote:
4. Tahap Kelima
Merupakan fase tidur atau fase REM. Biasanya terjadi pada 70-90 menit kita tertidur. Fase ini merupakan fase yang lebih dalam daripada fase NREM. Biasanya mata bergerak-gerak/berkedut di fase ini dan menyebabkan fase ini disebut ‘rapid eye movement’. Selain itu napas menjadi lebih tidak teratur, aktifitas otak dan ritme detak jantung juga meningkat. Umumnya mimpi terjadi pada tahap ini. Di tahap ini otak memerintahkan otot-otot tubuh untuk menjadi ‘lumpuh’ khususnya kaki dan tangan sehingga ketika kita bermimpi tubuh tidak ikut bergerak.
Mimpi terbagi menjadi dua menurut tingkat kesadaran diri. Jika kita bermimpi di saat tidur tapi tidak bisa mengingatnya atau mengingat hanya sebagian kecil saja bisa dimasukan ke dalam mimpi biasa atau mimpi tidak sadar. Selain itu, ada mimpi yang kita sadar bahwa kita sedang bermimpi, dan kadang kita mampu berpartisipasi secara aktif dan mampu mengubah pengalaman imajinasi dalam dunia mimpi tersebut. Mimpi ini disebut mimpi sadar atau ‘lucid dream’.
Lucid dream dapat muncul melalui dua cara, yaitu mimpi sadar akibat mimpi (dream-initiated lucid dream; DILD) dan mimpi sadar akibat terjaga (wake-initiated lucid dream; WILD). DILD berawal sebagai mimpi biasa lalu si pemimpi langsung menyimpulkan bahwa ia sedang bermimpi, sementara WILD terjadi ketika si pemimpi pindah dari keadaan terjaga biasa ke keadaan bermimpi tanpa mengalami ketidaksadaran.
Tidak dapat dipungkiri mimpi adalah pengalaman paling misterius dan menarik dalam hidup kita. Mimpi dalam tidur seringkali dikaitkan dengan pertanda dari Tuhan. Hingga beberapa kerajaan di masa lalu mempunyai sendiri para penafsir mimpi dan hasil tafsirannya dijadikan panduan dalam hidup bernegara maupun dalam militer.
Berikut adalah fakta seputar mimpi yang dikutip dari Daily News Dig.
Quote:
1. Tidak semua orang mimpinya berwarna-warni
Orang-orang yang bermimpi sebanyak 12% bermimpi dalam warna hitam dan putih. Sisanya, sebanyak 88% mimpinya penuh warna. Hasil penelitian yang dilakukan antara tahun 1915 hingga 1950an menyatakan bahwa sebagian besar orang-orang bermimpi dalam warna hitam dan putih, tetapi hasil ini berubah di tahun 1960an. Kini, orang-orang berusia di bawah 25 tahun hanya 4,4% saja yang bermimpi hitam putih. Hasil penelitian terbaru ini menyimpulkan bahwa warna mimpi berkaitan dengan warna TV yang kita tonton.
Quote:
2. Mimpi adalah simbol
Jika kita bermimpi tentang sebuah benda atau hal, bisa jadi arti mimpi tersebut tidak sama dengan yang diimpikan. Mimpi kadang menggunakan bahasa simbolik.
Quote:
3. Binatang juga bermimpi
Hasil penelitian pada beberapa jenis binatang menyatakan bahwa binatang mempunyai gelombang otak yang sama dengan manusia ketika tidur dan bermimpi. Jika kita mau memperhatikan dengan seksama kucing atau anjing milik kita, maka dapat dipastikan mereka juga bermimpi. Binatang peliharaan kita dalam tidurnya kadang mengeluarkan bunyi-bunyi dan kakinya bergerak seperti sedang berlari atau bahkan mulutnya bergerak-gerak seperti sedang mengedot susu.
Quote:
4. Kita lupa 90% isi mimpi kita
5 menit awal ketika kita bangun dari tidur kita lupa setengah mimpi kita. 10 menit berlalu, 90% ingatan tentang mimpi kita hilang.
Quote:
5. Dalam satu malam kita dapat bermimpi 4 hingga 7 mimpi
Rata-rata manusia bermimpi sekitar satu hingga dua jam dalam satu malam.
Quote:
6. Dalam mimpi kita hanya melihat wajah-wajah yang familiar atau pernah tahu
Pikiran kita tidak menciptakan wajah yang baru. Dalam mimpi kita hanya akan melihat wajah-wajah yang pernah kita lihat atau kenal sepanjang hidup kita meskipun kita mungkin tidak mengingat semuanya. Sepanjang hidup kita telah melihat ratusan atau bahkan ribuan wajah yang kita temui baik itu di jalan, baik mereka spesial maupun tidak. Oleh karena itu kita memiliki sumber yang amat sangat banyak bagi mimpi kita.
Itulah sekilas mengenai mimpi. Pernah bermimpi buruk? Jangan lupa untuk berdoa dulu sebelum tidur, ya. Have a nice dream!
Kalo Trit Ini Menarik, Boleh Dijadiin Rekomendasi HT