Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

arisantimaAvatar border
TS
arisantima
E commerce fashion yang kamu harus tau!
Sudah ada banyak startup e-commerce bermunculan di Indonesia. Mereka menyediakan berbagai macam kebutuhan pelanggan mulai dari gadget, peralatan rumah tangga, fashion, barang elektronik, dan kebutuhan lainnya. Menariknya, menurut statistik, produk e-commerce paling laku di Indonesia adalah yang berhubungan dengan fashion. Dan kali ini kami telah merangkum kumpulan situs e-commerce fashion terbaik di Indonesia yang perlu kamu coba:

Zalora

zalora situs ecommerce fashion indonesia
Zalora mungkin adalah salah satu situs e-commerce fashion paling terkenal di Asia. Situs ini menawarkan berbagai macam produk untuk pria dan wanita dan memiliki salah satu koleksi terbesar dari merek-merek terkenal di Indonesia. Zalora juga memiliki beberapa desainer dan produsen lokal yang memungkinkan mereka memenuhi kebutuhan berbagai macam konsumen dan tetap menawarkan harga yang kompetitif dibandingkan dengan beberapa gerai retail di Indonesia.

VIP Plaza

VIP Plaza situs ecommerce fashion indonesia
Satu hal yang membedakan VIP Plaza dari sebagian besar toko online di Indonesia adalah bahwa situs ini mengutamakan flash sale yang mereka tawarkan. VIP Plaza memberi diskon hingga 80 persen untuk satu barang setiap harinya dengan durasi tertentu.

BerryBenka

berrybenka situs ecommerce fashion indonesia
Situs yang pada awalnya hanya menyediakan produk fashion untuk wanita ini kini juga menyediakan pilihan produk fashion untuk pria. Berbeda dengan situs-situs yang telah disebutkan sebelumnya, BerryBenka lebih memilih untuk bermitra dengan produsen lokal dan independen daripada merek yang lebih terkenal, sehingga situs ini memiliki sebuah katalog yang unik dibandingkan dengan beberapa para pesaing mereka.

Maskoolin

Maskoolin situs ecommerce fashion indonesia
Menargetkan konsumen yang lebih spesifik, Maskoolin menyediakan berbagai macam kebutuhan fashion pria seperti kemeja, kaos, sepatu, snapback, jam tangan, dan produk lainnya. Dengan tagline “Asisten Belanja Pria”, Maskoolin menghadirkan katalog lengkap dari berbagai merek terkenal seperti Rip Curl, Herschel, Nike, dan banyak lainnya.

HijUp

HijUp situs ecommerce fashion indonesia
E-commerce yang didirikan pada tahun 2011 ini mengklaim dirinya sebagai “mall online fashion islami terbesar”. HijUp menjual berbagai produk fashion muslim seperti busana muslim, hijab, syal, tas, sepatu, serta aksesori muslim lainnya. Menariknya, selain fashion, HijUp juga menjual produk seperti buku, Al-Qur’an, majalah, dan DVD bernuansa islami.

Selain menjual produk, tim HijUp juga menawarkan banyak tutorial pemakaian hijab dan mempunyai konten kreatif seperti Lookbook dan Fashion Show. Konten tersebut tentunya sangat bermanfaat bagi mereka yang tertarik pada fashion.

Etclo

ETCLO situs ecommerce fashion indonesia
Etclo adalah situs e-commerce fashion premium yang mirip dengan beberapa toko-toko yang telah disebutkan sebelumnya. Tapi hal yang membedakan Etclo adalah situs ini menampilkan desain yang lebih didasarkan pada pasar Asia, bukan meniru tren dan desain yang populer di pasar luar negeri.
Situs Etclo juga menyediakan fitur Lookbook dan Etclorama yang memberikan berbagai inspirasi fashion bagi para pengunjung.

PinkEmma

PinkEmma situs ecommerce fashion indonesia
Sama seperti BelowCepek, PinkEmma secara eksklusif berfokus pada fashion wanita. Namun, berbeda dari situs-situs yang telah disebutkan sebelumnya, PinkEmma tidak berfokus hanya pada satu demografis tetapi memiliki produk yang menarik bagi semua wanita mulai dari remaja, ibu-ibu, hingga para eksekutif. Koleksi mereka terdiri dari merek terkenal sampai merek-merek baru yang jarang terdengar. Bisa dibilang e-commerce ini memiliki banyak sekali produk.

BrandClozet

BrandClozet situs ecommerce fashion indonesia
Serupa dengan VIP Plaza, BrandClozet merupakan situs e-commerce fashion yang berfokus pada flash sale. Setiap harinya, situs ini menampilkan penawaran sale dari berbagai merek fashion lokal maupun internasional. Setiap penawaran sale di situs ini berdurasi minimal tujuh hari.

Bimbi

Bimbi situs ecommerce fashion indonesia
Bimbi bisa dibilang merupakan situs e-commerce yang paling berbeda di daftar ini. Situs ini berfokus menjual produk fashion bermerek untuk anak-anak. Lebih dari 50 merek internasional seperti Armani Junior, Hugo Boss, Little Marc Jacobs, atau Kenzo disediakan oleh situs ini.

Hijabenka

Hijabenka situs ecommerce fashion indonesia
Situs e-commerce fashion muslim yang baru diluncurkan awal bulan Juni tahun lalu ini merupakan bagian dari BerryBenka. Hijabenka berfokus menjual produk fashion muslim seperti hijab, busana muslim, mukena, tas, serta aksesori lainnya. Selain menjual fashion muslim untuk wanita, Hijabenka juga menjual fashion muslim untuk pria seperti baju koko.

Secara garis besar, situs ini tidak begitu banyak berbeda dengan situs Berrybenka. Hijabenka menyediakan beragam metode transaksi yakni kartu kredit, transfer bank, dan cash on delivery (COD).

8wood

8wood situs ecommerce fashion indonesia
Baru memperoleh pendanaan pada Mei lalu, 8wood merupakan situs e-commerce yang berfokus menyediakan produk fashion wanita. Meski tidak menawarkan produk dari merek-merek besar, startup yang didirikan oleh selebriti Alice Norin ini memiliki tim stylish yang bertanggung jawab untuk memilih dan mencocokkan produk yang tepat guna menarik perhatian pengunjung.

Saqina

Saqina situs ecommerce fashion indonesia
Saqina awalnya merupakan sebuah toko fashion muslim offline yang didirikan tahun 2007 di Mojokerto, Jawa Tengah. Pada tahun 2008, Saqina mulai merambah bisnis e-commerce online yang tidak hanya menjual produk milik brand-brand fashion di Indonesia, tapi juga memproduksi label fashion sendiri. Meski situsnya dimulai pada tahun 2008, Saqina baru benar-benar serius dengan bisnis online-nya pada tahun 2013 dan menutup semua toko offline-nya.

Koleksi fashion muslim yang tersedia di Saqina sebagian besar merupakan hasil produksi sendiri mulai dari hijab, sarung, baju koko, gamis, mukena, dan aksesori muslim lainnya. Selain membeli produk satuan, pelanggan juga bisa membeli produk secara grosir dengan diskon tertentu.

Muslimarket

Muslimarket situs ecommerce fashion indonesia
Muslimarket merupakan pemain paling baru di daftar ini. Sama seperti Saqina, selain menjual beragam produk fashion muslim untuk pria dan wanita, situs ini juga menjual berbagai macam perlengkapan ibadah dan produk islami. Menariknya, Muslimarket menerapkan konsep “berbelanja sembari berinfak” bagi para pembeli. Nantinya, uang yang dinfakkan akan disalurkan pada yayasan islami untuk digunakan untuk membantu pemberdayaan produsen muslim.

Muslimarket menawarkan beberapa metode pembayaran yakni transfer bank, kartu kredit, hingga cash on delivery (COD).

Cloth Inc

Cloth Inc situs ecommerce fashion indonesia
Cloth Inc merupakan salah satu dari beberapa situs di daftar ini yang berfokus pada konsumen wanita. Berbeda dari situs-situs sebelumnya, Cloth Inc mengurus semua proses produksi produk di situsnya, hingga menjadi clothing line buatan sendiri. Berawal dari proses desain produk, pemilihan materi, hingga akhir produksi yang semuanya dikerjakan di rumah produksi mereka. Selain menyediakan filter pencarian berdasarkan jenis produk, Cloth Inc juga menyediakan filter produk sesuai season.

WokuWoku

wokuwoku situs ecommerce fashion indonesia
Didirikan oleh pasangan selebriti Irwansyah dan Zaskia Sungkar, WokuWoku mengkhususkan diri menjual produk fashion milik para selebriti di Indonesia. Label-label fashion milik para selebriti seperti Vidi Aldiano, Barli Asmara, atau Tantri ‘Kotak’ bisa kamu dapatkan di situs ini.

BelowCepek

BelowCepek situs ecommerce fashion indonesia
BelowCepek adalah situs yang berfokus menjual pakaian wanita. Sesuai dengan namanya, produk yang ditawarkan di situs ini dijual dengan harga di bawah Rp100.000. Semua produk mereka secara lokal dibuat dan memiliki label mereka sendiri, tidak seperti toko-toko online lain yang menjual banyak merek yang beredar di pasaran. Meski koleksi mereka bisa dibilang masih sedikit pada awalnya, ada banyak menu untuk membantu kamu menemukani beragam produk yang kamu cari.

So pastikan uang bulanan ngga jebol karena promo2 dari para pendiri fashion e commerce ya emoticon-Big Grin
0
1.8K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bisnis
BisnisKASKUS Official
70KThread11.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.