Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

provokator.7Avatar border
TS
provokator.7
Jokowi Dijadwalkan Blusukan Asap Kebakaran Hutan di Riau



Presiden RI Joko Widodo direncanakan mengunjungi Riau, Kamis 24 September 2015 mendatang. Jokowi didampingi ibu negara Iriana dan rombongan berada di Riau selama dua hari, Kamis 24 hingga Jumat 25 September 2015 dalam rangka meninjau penanganan kebakaran hutan dan lahan. "Jumlah rombongan sebanyak 54 orang," kata Kepala Biro Humas Pemerintah Riau Darusman, Sabtu, 19 September 2015.

Adapun rombongan yang bakal mendampingi Presiden Jokowi yakni Kepala Kepolisian RI Jenderal Badrodin Haiti, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kepala BNPB Willem Rampangilei, Menteri Kesehatan Nila Moloek, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, Staf Kepresidenan, Paspampres serta 12 jurnalis media nasional dan asing.

Darusman mengatakan, tujuan utama Presiden Jokowi ke Riau dalam rangka kunjungan kerja peninjauan dan penanganan titik api dan bencana asap. "Presiden Jokowi juga menjadwalkan pembagian kartu Indonesia sehat di Kampar," ujarnya.

Menurut Darusman, Presiden Jokowi dan rombongan lepas landas menuju Pekanbaru menggunakan pesawat kepresidenan dari Padang, Sumatera barat. Pukul 14.50, seusai kunjungan kerja di ranah minang.

Presiden dijadwalkan tiba di Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru pukul 15.25, disambut Pelaksana Tugas Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan pejabat Riau. Rombongan beristirahat di Hotel Aryaduta, Jalan Diponegoro, Pekanbaru.

Pukul 20.00, Presiden dan rombongan bakal mengunjungi Posko Penanggulangan Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan di Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

Keesokan harinya, Jumat, 25 September 2015, Pukul 08.00, Presiden Joko Widodo mengunjungi lahan terbakar di Desa Rimbo Panjang, Kampar yang berjarak 25 Kilometer dari Pekanbaru. "Titik api didaerah itu telah padam namun masih mengeluarkan asap," kata Darusman.

Selepas itu Presiden Jokowi berkunjung ke Kantor Camat Tambang, Kampar untuk memberikan kartu Indonesia Sehat kepada warga yang berjarak 10 Kilometer dari Pekanbaru. lalu Pukul 10.45 Presiden Jokowi dan rombongan melanjutkan peninjauan posko pelayanan kesehatan di depan Purna MTQ, Pekanbaru, Jalan Jenderal Sudirman. Kemudian Presiden dan rombongan melaksanakan ibadah solat jumat di mesjid Agung Annur. "Alternatif lainnya presiden solat di mesjid Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin," ujarnya.

Pukul 14.00 Presden Jokowi dan rombongan kembali ke Jakarta melalui terminal VVIP Lancang Kuning, Bandara Sultan Syarif Kasim II, Pekanbaru menggunakan pesawat kepresidenan. "Sebelum itu rombongan makan siang di rumah makan Pondok Melayu," katanya.


Sumber


Jokowi Luar Biasa..... Eksport Asap Pasti MEROKET emoticon-Cendol (S)emoticon-Cendol (S) emoticon-Cendol (S)



Quote:
Diubah oleh provokator.7 21-09-2015 05:45
0
4.5K
63
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.3KThread41.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.