Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TerazanaAvatar border
TS
Terazana
KURS RUPIAH/US$: Simak Prediksi Pergerakannya (24 Agustus)

Senin, 24 Agustus 2015, 06:28 WIB
Linda Teti Silitonga

KURS RUPIAH/US$: Simak Prediksi Pergerakannya (24 Agustus)


Bisnis.com, JAKARTA- NH Korindo Securities Indonesia (NHKSI) memperkirakan kurs tengah Bank Indonesia nilai tukar rupiah atas dolar Amerika Serikat pada perdagangan hari ini, Senin (24/8/2015) bergerak pada rentang Rp13.828-RpRp 13.896.

Kepala Riset NHKSI Reza Priyambada mengatakan laju dolar AS sedang mengalami pelemahan, seiring dengan keraguan pelaku pasar terhadap kemungkinan The Fed akan menaikan suku bunganya di bulan September 2015.

“Akan tetapi, hal tersebut tidak cukup untuk membuat laju rupiah menguat. Justru kami melihat laju rupiah kian terbenam dalam laut merah,” kata Reza dalam risetntya.

Harapan akan dapat melambatnya pelemahan rupiah pun tak terjadi, seiring dengan tak kunjung meredanya pelemahan rupiah.

Belum adanya sentimen positif yang dapat dijadikan amunisi bagi rupiah untuk menguat, tambahnya, membuat laju rupiah terus melemah meski laju dolar AS juga sedang melemah.

“Bahkan adanya rilis tujuh kebijakan BI terkait upaya menahan pelemahan nilai tukar rupiah yang kami nilai cukup baik, ternyata hanya dianggap angin berlalu oleh pelaku pasar,” kata Reza.

Dikemukakan ada tujuh kebijakan tersebut ialah:

Pertama, BI akan melakukan intervensi di pasar valas untuk mengendalikan volatilitas rupiah.

Kedua, melakukan pembelian Surat Berharga Negara (SBN) di pasar sekunder dengan tetap memperhatikan dampaknya pada ketersediaan SBN bagi inflow dan likuiditas pasar uang.

Ketiga, memperkuat pengelolaan likuiditas rupiah, melalui Operasi Pasar Terbuka (OPT), guna mengalihkan likuiditas ke tenor yang lebih panjang.

Keempat adalah menyesuaikan frekuensi lelang foreign exchange (FX) swap dari dua kali sepekan menjadi satu kali sepekan.

Kelima, mengubah mekanisme lelang term deposit (TD) valas dari variable rate tender menjadi fixed rate tender, menyesuaikan harga (pricing) dan memperpanjang tenor sampai tiga bulan.

Keenam, menurunkan batas pembelian valas dengan pembuktian dokumen underlying dari yang berlaku saat ini sebesar US$100.000 menjadi US$25.000 per nasabah per bulan dan mewajibkan penggunaan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Ketujuh, melakukan koordinasi dengan pemerintah dan bank sentral lainnya untuk memperkuat cadangan devisa.

Laju rupiah di bawah target support 13.845. Lagi-lagi laju rupiah kian tertekan sehingga menguburkan harapan kami akan adanya perbaikan laju rupiah dalam waktu dekat.

“Setelah level support rupiah gagal diuji kitapun masih tetap harus mencermati sentimen dan berita yang dirilis serta mewaspadai jika laju rupiah kembali melanjutkan pelemahan,” kata Reza.



Kurs tengah BI



Tanggal

Rp/US$

21 Agustus

13.895

20 Agustus

13.838

19 Agustus

13.824



Sumber http://m.bisnis.com/market/read/20150824/93/464911/kurs-rupiahus-simak-prediksi-pergerakannya-24-agustus-

Masih lampu merah..Jangan salah langkah ya emoticon-Big Grin
0
2.7K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.5KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.