Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ts4l4saAvatar border
TS
ts4l4sa
ITB Jadi Kampus Terbaik di Indonesia, tapi 2011 ada alumninya jadi Tk Becak!
ITB, Jadi Kampus Terbaik di Indonesia Versi Kemristekdikti
Senin, 17 Agustus 2015 11:50

ITB Jadi Kampus Terbaik di Indonesia, tapi 2011 ada alumninya jadi Tk Becak!

WARTA KOTA, TANAH ABANG - Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) menyusun klasifikasi dan pemeringkatan perguruam tinggi negeri.

Hasilnya, 11 PTN diklasifikasikan sebagai PTN terbaik di Indonesia.

Institut Teknologi Bandung (ITB), menjadi perguruan tinggi terbaik dengan skor 3,743. Sementara, skor maksimalnya adalah 4,00
Menurut Direktur Jenderal Kelembagaan Iptek Dikti Kemristekdikti Patdono Suwignjo mengatakan klasifikasi perguruan tinggi terbaik disusun berdasarkan empat kriteria.

Keempat kriteria tersebut adalah kualitas sumber daya manusia, kualitas manajemen organisasi, kualitas kegiatan kemahasiswaan, dan kualitas penelitian dan aplikasi ilmiah.

Patdono mengatakan, data yang digunakan adalah data yang dilaporkan seluruh universitas di Indonesia di pangkalan data perguruan tinggi (PDPT) dan data eksternal seperti BAN PT dan Scopus per Desember 2014.

"Data dilaporkan dari 3320 PT. Dimana, klasifikasi dan pemeringkatan perguruan tinggi Indonesia disusun sebagai upaya mendorong perguruan tinggi dalam mengembangkan akademik dan non-akademik," katanya usai Upacara Hari Kemerdekaan Kemenristekdikti, Senin (17/8/2015).
http://wartakota.tribunnews.com/2015...kemristekdikti


ALUMNI ITB JADI TUKANG BECAK?
October 14, 2011 at 12:06am

ITB Jadi Kampus Terbaik di Indonesia, tapi 2011 ada alumninya jadi Tk Becak!
Suhunan Napitupulu, mantan mahasiswa ITB Jurusan Arsitektur, angkatan 1981 (T-13) berphoto bersama Wakil Menteri PU, Dr Ir Hermanto Dardak MSc, di JW Marriot Medan.Suhunan Napitupulu, mantan mahasiswa ITB Jurusan Arsitektur, angkatan 1981 (T-13) berphoto bersama Wakil Menteri PU, Dr Ir Hermanto Dardak MSc, di JW Marriot Medan.

Berita ada seorang tukang beca yang berhasil menjadi Insinyur tamatan dari ITB, tentunya tidak akan mengherankan kita semua. Namun, ketika ada berita ada alumni ITB yang menjadi tukang becak? Semua orang pasti tak akan percaya. Saya sendiri pun, menjadi sangat terkejut ketika mendengarkan sendiri pengakuan seorang teman yang dulu satu angkatan dengan saya di ITB, tahun 1981.

Pertemuan yang menggugah perasaan saya itu terjadi, pada hari Rabu malam, 12 Oktober 2011, bertempat di Hotel J W Marriot Medan. Ketika itu, Ikatan Alumni ITB Sumatera Utara mengadakan acara Silaturahmi & Perkenalan Calon Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Alumni ITB periode 2011-2015, Dr Ir Hermanto Dardak MSc. Pada saat acara makan malam, seseorang menghampiri saya, dan berkata : "Hot Asi Simamora kan?" Lalu saya jawab, namun sungguh, saya lupa namanya meskipun ingat sekali dengan wajah itu. Akhirnya dia sebutkan namanya : "Aku Suhunan Napitupulu, dulu T-13, masuk jurusan Arsitektur. Setelah beberapa tahun kuliah, akhirnya DO karena program sarjana muda yang tak bisa saya selesaikan."

ITB Jadi Kampus Terbaik di Indonesia, tapi 2011 ada alumninya jadi Tk Becak!
Suhunan Napitupulu, dengan serius berbincang dengan Bapak Hermanto Dardak.Suhunan Napitupulu, dengan serius berbincang dengan Bapak Hermanto Dardak.

Kemudian kami pun berbincang singkat. Ketika dia sebutkan bahwa dia adalah tukang becak, jelas-jelas saya pikir itu adalah sikap merendah. Dengan curi-curi, saya memperhatikan dari kepala sampai ke kaki. Giginya yang ompong, sampai sepatu karet kumal yang dikenakannya, tak juga membuat saya yakin dengan pengakuannya yang sebagai tukang becak. Sampai akhirnya, seorang teman saya, Tetty Morida Siagian, alumni Arsitektur ITB, angkatan 79, cerita tentang dirinya.

Ingatan saya pun melayang ketika tahun 1981, Rektor ITB menyambut kami di Aula Barat ITB dan berkata "SELAMAT DATANG PUTRA-PUTRI INDONESIA TERBAIK".

Ah......sungguh tak terbayang bagi diriku, kalau ada temanku yang sama-sama masuk di tahun 1981, akhirnya harus menjadi tukang becak. Suhunan Napitupulu, mengaku secara jujur, terkadang pikirannya suka terganggu (ah...malangnya nasibmu kawan)...sampai sekarang belum menikah (di usia menjelang 50 tahun, bisa kubayangkan sulit bagimu dengan kondisi seperti ini akhirnya bisa memiliki jodoh).

Tak berlama-lama, segera kugamit tangan Suhunan Napitupulu dan kuperkenalkan kepada Bpk Hermanto Dardak, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Pekerjaan Umum, alumni Sipil ITB 75. Saya ingin mengatakan kepada para Pengurus Pusat Ikatan Alumni ITB yang kebetulan sedang akan bertarung untuk menjadi Ketua Umum Ikatan Alumni ITB, bahwa ternyata mungkin masih ada banyak lagi teman-teman yang bernasib seperti Suhunan Napitupulu ini. Pengurus Pusat Ikatan Alumni ITB harus tetap memperhatikan nasib teman-teman yang kebetulan tidak seberuntung nasib sebagian besar alumni lainnya.Ketika akhirnya Pak Hermanto Dardak berphoto sejenak dengan Suhunan Napitupulu, betapa bahagianya perasaan Suhunan.

Sebelum pulang, sembari minta bantuan uang dariku (dengan jujur dia minta padaku) tak lupa dia sampaikan pesan, nanti "cucikan dulu photoku dengan pak menteri itu. mungkin ini menjadi kenangan paling indah buat diriku".Ah...teman....saya janji akan perjuangkan agar Ikatan Alumni memberikan perhatian paling besar terhadap para alumninya yang bernasib sepertimu. Semoga seluruh kandidat calon ketua umum Pengurus Ikatan Alumni bisa tersentuh hatinya.
https://www.facebook.com/notes/hotas...50351432669720
http://www.lintas.me/go/unik.kompasi...i-tukang-becak

-----------------------------------

Alumni ITB nggak usah sewot ... nggak apa-apa jai tukang becak, yang penting kerja yang menghasilkan rezeki HALAL. Emang bangga kalau ada alumninya sukses, tapi dilain waktu ybs secara berjemaah ditangkapin KPK karena korupsi?

Ada teman gua juga, alumni ITB Matematika, kini malahan jadi Kyai di sebuah Ponpes di Tuban, Jawa Timur. Dia mendirikan pondok pesantren sendiri, dan memilih jadi guru ngaji ketimbang jaadi matematisen. Hidup itu memang penuh warna-warni



emoticon-Angkat Beer
Diubah oleh ts4l4sa 19-08-2015 01:13
0
8.1K
98
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.