Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

balerinaelvinaAvatar border
TS
balerinaelvina
Polisi Selidiki Importir Sapi
Polisi Selidiki Importir Sapi

JAKARTA –Kapolri Jenderal Badrodin Haiti menegaskan, pihaknya sedang mengusut kasus kelangkaan dan lonjakan harga daging sapi di pasaran. Polisi telah menyelidiki kelangkaan ini sejak dua pekan lalu dan masih mencari bukti terjadinya pelanggaran pidana dalam kasus ini.

Badrodin telah menginstruksikan ke seluruh jajaran kepolisian agar mewaspadai penyimpangan distribusi daging di daerah. Kapolri mengatakan, ada  tujuh perusahaan pengimpor komoditas pertanian di dalam negeri yang ditengarai membuat kekacauan harga produk pangan. Importir tersebut, termasuk importir daging sapi.

"Ada tujuh perusahaan dalam negeri. Pengusahanya sudah ada (diselidiki)," ujar Kapolri di sela-sela Apel Kepala Satuan Wilayah 2015 di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian, Jakarta, Selasa (11/8).


Polisi juga menyelidiki hingga ke pejabat pemerintah. "Kami akan tertibkan. Kami akan menelusuri mulai dari pengambil kebijakan sampai perdagangan. Kalau main-main, (pejabat kementerian) pasti kena," ucapnya.

Kapolri  menyebtukan, saat ini pihaknya mendapat informasi ada pihak-pihak yang melarang pedagang daging berjualan. Kasus tersebut terjadi di Pasar Cikarang, pagi ini.

"Terkait mogok pedagang daging, tidak boleh ada pemaksaan. Pagi ada, ada pemaksaan di Pasar Cikarang. Orang yang mau jualan dipaksa tidak berjualan. Negara menjamin tidak ada paksaan," tuturnya

Usut Mafia

Presiden Joko Widodo (Jokowi) berang dengan melonjaknya harga daging sapi yang mencapai Rp 130.000 per kg. Ia menyatakan, ada mafia di balik mahalnya harga daging saat ini. Ia merujuk harga daging sapi di negara lain yang bisa jauh di bawah Rp 100.000 per kg.

Presiden tidak akan tinggal diam terhadap pihak yang “bermain” di balik tingginya harga daging sapi itu. “Ada pihak yang sengaja menahan stok daging sehingga harganya melambung tinggi. Ini lagi ditelusuri,” ujar Presiden Jokowi, Senin (10/8) malam.

Jokowi berjanji menuntaskan permasalahan ini hingga ke akar. Ia menegaskan, pemerintah tidak akan tinggal diam terhadap pihak yang menimbun stok daging sapi.

Ia mengingatkan, Indonesia adalah negara hukum. Ada sanksi yang akan diberikan kepada pihak yang bermain di atas penderitaan rakyat.

“Ada undang-undang pangan. Hati-hati!” seru Jokowi. Pemerintah, presiden melanjutkan,  menargetkan harga daging sapi di Indonesia kembali ke angka Rp 90.000, bahkan turun di bawah angka tersebut.

Terpisah, Menteri Perdagangan (Mendag), Rachmat Gobel, mengeluarkan ancaman akan memidanakan feedloter/importir yang memainkan harga dan tidak mau melepaskan sapi-sapinya ke pasar. Ia menyebutkan, feedloter/importir yang bermain dan menahan stok bisa dikategorikan menimbun.


Ia berpendapat, tidak dilepasnya sapi-sapi tersebut ke pasar mengakibatkan kelangkaan daging sapi. Jadi, harga daging sapi melambung tinggi. Ditambah lagi, pedagang daging sapi saat ini mogok berjualan.


“Mogok dari pedagang daging sapi ini telah mengganggu roda nasional ekonomi Indonesia,” ujar Rachmat di Pasar Kramat Jati, Senin.


Menurutnya, dari data yang disampaikan Kementerian Perdagangan (Kemendag), saat ini jumlah sapi siap potong di feedlot ada 90.000 ekor. Sementara itu, kebutuhan sapi impor siap potong tiap bulannya sekitar 45.000 ekor.


Ia menegaskan, para feedloter/importir yang tidak mau melepaskan sapi-sapinya ke pasar menyalahi kepercayaan yang telah diberikan oleh pemerintah kepada para importir. “Semestinya stok yang ada di feedloter dilepas. Jika tidak dilepas, ini yang mengakibatkan kenaikan harga,” ucapnya.

Rachmat mengatakan, ke depan izin impor sapi hanya diberikan kepada Bulog. Menurutnya, kalau izin impor diberikan kepada pengusaha/importer, seperti saat ini kejadiannya, harga daging sapi terus melambung. “Saat ini, kami (Kemendag) sudah keluarkan izin impor 50.000 sapi bakalan. Realisasinya tentu membutuhkan proses dan nanti dilakukan Bulog,” tuturnya.

http://www.sinarharapan.co/news/read...importir-sapi-
Usut tuntas emoticon-Recommended Seller
0
3.4K
12
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.