Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

unknownoneAvatar border
TS
unknownone
Kantor Ahok Dikepung Tentara, Ada Apa?
KAMIS, 06 AGUSTUS 2015

Kantor Ahok Dikepung Tentara, Ada Apa?

TEMPO.CO, Jakarta: Pandangan mata Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama tak bisa lepas dari situasi di sekitar halaman Balai Kota, Kamis malam, 6 Agustus 2015. Sebelum menuju mobil dinasnya untuk menuju ke rumah, Ahok--sapaan Basuki, memang menyempatkan waktu melayani wawancara wartawan. Tapi, pandangannya terus tertuju ke halaman Balai Kota dengan penuh kecurigaan.

Gerombolan tentara berseragam loreng hijau yang sedang lalu lalang di halaman yang menyita perhatian Ahok. Jumlahnya tak main-main, sekitar satu peleton. Celingak-celinguk mencari alasan kedatangan tentara itu, Ahok lantas bertanya, "Ada apa ini?"

Sontak, seorang ajudan bergegas mendekati Ahok. Sambil setengah berbisik ke telinga Ahok, dia berkata "Persiapan acara besok soal hibah kendaraan, Pak."

Mendengar penjelasan itu, Ahok hanya memanggutkan kepala. "Oohh..," ujar Ahok ringan.

Belakangan Ahok memang kerap memberi hibah pada satuan militer, mulai dari Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad), Kodam Jayakarta, sampai Komando Pasukan Khusus (Kopassus). Nilainya tak main-main. Satuan Kostrad saja menerima Rp 30 miliar dari Pemerintah DKI.

Pasukan yang "mengepung" kantor Ahok adalah bagian dari realisasi hibah itu. Mereka mengawal ratusan unit sepeda motor pabrikan Jepang jenis trail yang sudah disulap dengan corak militer.

Sepeda motor itu baru saja dibeli dan bakal diserahterimakan besok. Kelirnya menjadi hijau tua. Mesinnya hitam kinclong. Kedua rodanya pun masih hitam mulus. Tak ketinggalan, helm dengan cat senada sepeda motor digantung di tiap-tiap kemudi sepeda motor.

Komandan pasukan, Mayor Triyono, menyebut ada 200 unit sepeda motor baru yang terparkir di halaman Balai Kota. Rencananya motor-motor itu akan dibagi ke satuan-satuan militer yang ada di DKI. "Bantuan ini sangat membantu tentara dalam operasi taktis di tengah Ibu Kota yang sarat kemacetan," dia berujar.



RAYMUNDUS RIKANG

Source:
http://metro.tempo.co/read/news/2015...entara-ada-apa

emoticon-Hot News emoticon-Hot News emoticon-Hot News
0
16.9K
270
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.9KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.