Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

massezAvatar border
TS
massez
Putri Dorce gamalama tak masalah punya ibu transgender
Ketika Dorce Gamalama tengah merayakan ulang tahun, terlihat anak-anaknya juga berada di lokasi yang sama. Meski tidak memberikan hadiah khusus, mereka mendoakan yang terbaik untuk ibu mereka tersebut.
"Semoga mamah selalu sehat dan panjang umur," ujar Siti Khadijah. "Yang terbaik buat Mamah aja. Mamah yang terbaik," tutur Siti Fatimah Tuzzahrah, putri Dorce di kediamannya Jalan Rawabinong, Gg. Swadaya, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Minggu (26/07).
Putri Dorce lantas mengungkap bahwa ibunya merupakan orang yang disiplin dalam kesehariannya. Bintang tersebut tidak segan memarahi anaknya jika berbuat kesalahan.

Putri cantik Dorce tak merasa beban sebagai anak.
Namun demikian anak-anaknya tidak merasa beban memiliki seorang ibu seperti Dorce yang merupakan artis transeksual. Dorce sendiri sebelum melakukan operasi, terlahir sebagai seorang pria bernama Dedi Yuliardi Ashadi.

"Nggak lah. Mereka (orang lain) nggak tahu Mamah gimana. Kami yang tahu keseharian Mamah gimana. Lebih banyak diem aja," ujar Khadijah.

Dengan segala kelebihan dan kekurangan Dorce yang merawat mereka, putrinya pun tumbuh dengan mencintai sang ibu. Kini Dorce pun telah berusia 52 tahun dan mempersiapkan banyak hal untuk masa depannya bahkan ketika sudah meninggal nanti.
"Pasti mencintai dengan tulus," tandas Fatimah.
Tidak seperti kebanyakan orang yang takut akan kematian, Dorce Gamalama malah seolah menyambut yang tidak bisa dihindari tersebut dengan menyiapkan tanah dan kain kafan untuknya nanti. Meski tidak ingin jika suatu saat nanti ia ditangisi ketika meninggal, tak urung persiapan Dorce itu membuat anak-anaknya sedih.
"Pasti sedih lah, tapi kalau mamah pikir melakukan itu (persiapkan kematian) baik, ya nggak salah. Kami sempat lipetin kain kafan mamah pas habis umrah," ujar Fatimah, putri Dorce di kediamannya Jalan Rawabinong, Gg. Swadaya, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Minggu (26/07).

Jika anak-anaknya merasa sedih Dorce mempersiapkan hari kematiannya, hal berbeda menjadi pandangannya. Ia membuat perbandingan bahwa ibunya meninggal di usia 40 tahun, dan usia Dorce sudah jauh di atas almarhum ibunya.

Dorce tidak ingin putri-putrinya nanti menangisi jika ia meninggal. ©KapanLagi.com®/Budy Santoso

"Kematian nggak perlu ditangisi. Saya berusaha untuk tidak menangis kalau nanti keluarga. Ibuku meninggal umur 40, artinya saya dilebihin 12 tahun," katanya.

Selain itu Dorce juga merawat dan mempersiapkan anak-anaknya untuk masa depan. Walau anak-anaknya tidak pernah bekerja seperti dirinya di TV, namun rezeki masih datang kepada mereka. Bahkan sebentar lagi Fatimah yang berusia 19 tahun akan segera menikah.

"Saya nggak pernah minta untuk tampil di TV. Alhamdulillah anak saya masih bisa makan. Walaupun tidak banyak lagi tampil di TV masih ada rezeki. Saya yakin rezeki nggak tertukar. Lebih intropeksi," tandasnya.

Putri Dorce gamalama tak masalah punya ibu transgender

Putri Dorce gamalama tak masalah punya ibu transgender
Diubah oleh massez 30-07-2015 10:29
tien212700
kakekane.cell
kakekane.cell dan tien212700 memberi reputasi
2
10.8K
69
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.