- Beranda
- The Lounge
10 SEKOLAH PALING TIDAK LAZIM DI DUNIA
...
TS
jaka.jack
10 SEKOLAH PALING TIDAK LAZIM DI DUNIA
Halo agan dan aganwati semua,semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'afiat,bahagia dan tidak jomblo(?)
Kali ini,ane sebagai newbie mau berbagi tentang informasi 10 sekolah paling tidak lazim di dunia. Penasaran? Langsung aja dinikmati thread ane,lebih joss dinikmati sambil ngemil..
Kali ini,ane sebagai newbie mau berbagi tentang informasi 10 sekolah paling tidak lazim di dunia. Penasaran? Langsung aja dinikmati thread ane,lebih joss dinikmati sambil ngemil..
Spoiler for pendahuluan:
Quote:
PENDAHULUAN
Quote:
Menurut bapak Wikipedia, sekolah adalah tempat didikan bagi anak anak. tujuan dari sekolah adalah mengajar tentang mengajarkan anak untuk menjadi anak yang mampu memajukan bangsa . Sekolah adalah sebuah lembaga yang dirancang untuk pengajaran siswa / murid di bawah pengawasan guru.
Namun sekolah-sekolah berikut ini memiliki beberapa keanehan,seperti tempat,materi yang diajarkan,murid-muridnya,dan lain-lain.
Namun sekolah-sekolah berikut ini memiliki beberapa keanehan,seperti tempat,materi yang diajarkan,murid-muridnya,dan lain-lain.
Spoiler for 10:
Quote:
10. DONGZHONG MID-CAVE PRIMARY SCHOOL
Quote:
Dari judulnya aja udah keliatan ini sekolah di dalam goa,ya dalam GOA . Sekolah ini berlokasi desa pegunungan yang bernama Miao di Provinsi Guizhou,Tiongkok.Dongzhong sendiri berarti 'di dalam goa'. Usut punya usut,ternyata Provinsi Guizhou ini salah satu provinsi termiskin di Tiongkok dan sangat sedikit bantuan dari pemerintah untuk provinsi ini. Yah,karena kurang biaya,akhirnya beberapa komunitas rakyat setempat membuat sekolah di dalam goa. Sekolah ini berdiri tahun 1984,dengan 8 guru dan 186 siswa/i. Para siswa/i menghabiskan waktu selama 6 jam untuk ke dan dari sekolah ini(kasian banget ). Namun,23 tahun kemudian,sekolah ini ditutup oleh Pemerintah Tiongkok dengan alasan "rakyat Tiongkok bukanlah orang goa" dan tidak jelas apakah dibangun sekolah baru atau tidak.
Spoiler for 9:
Quote:
9. THE BOAT SCHOOLS OF BANGLADESH
Quote:
2 kali dalam setahun,Bangladesh mengalami banjir yang cukup parah(mirip jakarta kali ye ). Hal ini tentu membuat aktivitas masyarakat terhambat termasuk sekolah. Nah,karena alasan inilah sebuat organisasi non-profit yang bernama Shidhulai Swanirvar Sangstha mengemukakan solusi yang sangat brilian. Ya, mereka membangun rumah apung,rumah sakit/klinik apung dan sekolah apung.
Sekolah apung ini dilengkapi dengan tenaga matahari sebagai sumber listrik ,lalu ada laptop,komputer,akses internet dan perpustakaan dan mereka memiliki jumlah sekolah apung sebanyak 100 unit dan mulai beroperasi sejak tahun 2002.
Sekolah apung ini dilengkapi dengan tenaga matahari sebagai sumber listrik ,lalu ada laptop,komputer,akses internet dan perpustakaan dan mereka memiliki jumlah sekolah apung sebanyak 100 unit dan mulai beroperasi sejak tahun 2002.
Spoiler for 8:
Quote:
8. THE TRAIN PLATFORM SCHOOLS OF INDIA
Quote:
Inderjit Khurana merupakan salah satu seorang guru dari Orissa,India. Ketika dia naik kereta api untuk mengajar,dia melihat banyak anak-anak yang menjadi pengemis di kereta api. Disitulah terkadang Inderjit merasa sedih . Akhirnya tahun 1985 lahirlah sekolah di dalam kereta api. Siswa/i dikumpulkan di tiap-tiap stasiun kereta api dan mereka belajar menulis,berhitung,membaca,dll. Rata-rata siswa/i nya berasal dari keluarga tak mampu,anak-anak jalanan,dan pengemis.Para siswa bebas,kapan ingin keluar dari sekolah,dan kapan ingin melanjutkannya Sungguh mulia sekali guru ini.
Spoiler for 7:
Quote:
7. ABO ELEMENTARY SCHOOL
Quote:
Sekolah dasar Abo ini memiliki kebanggaan tersendiri,kenapa? Karena sekolah ini merupakan sekolah pertama di Amerika Serikat yang dibangun di bawah tanah/underground . Sekolah ini dibangun pada masa Presiden John F. Kennedy yang berarti pada masa perang dingin. Ketika perang dingin mulai meruncing,Pemerintah Amerika mulai membangun fasilitas umum dibawah tanah,untuk berjaga-jaga seandainya terjadi perang nuklir. Sekolah ini juga berfungsi sebagai shelter bom. Dilengkapi dengan 800 Kg pintu baja tahan ledakan,ruang dekontaminasi,ruang stok makanan,sumber tenaga,ventilasi,lalu sekolah ini tahan radiasi dan mampu menahan ledakan hingga 20 megaton. Namun sekolah ini ditutup tahun 1995 karena butuh biaya besar untuk merawatnya
Spoiler for 6:
Quote:
6. GULU ELEMENTARY SCHOOL
Quote:
Gulu,merupakan saah satu desa yang kurang populer di daerah pegunugan Hanyuan,Provinsi Sichuan,Tiongkok. Sekolah ini hanya mempunyai 1 guru, yang bernama Shen Qijun. Shen datang ke Desa Gulu ketika masih berumur 18 tahun. Pada saat dia baru tiba, kondisi sekolah ini sangat menyedihkan. Selain karena sekolah ini cukup berbahaya karena letaknya di atas gunung, sekolah ini bahkan tidak mempunyai toilet . Lalu, Shen akhirnya mengumpulkan semua warga desa setelah seorang muridnya terjatuh dan terluka ketika pergi ke toilet di suatu tempat dekat gunung. Shen bersama warga bahu membahu merenovasi sekolah dan menambahkan toilet di sekolah ini. Fasilitas lainnya adalah menambahakan lapangan basket ke sekolah ini. Tapi para siswa harus hati-hati, karena bisa jadi bola terlempar dari gunung.
Spoiler for 5:
Quote:
5. HARVEY MILK HIGH SCHOOL
Quote:
Harvey Milk High School berlokasi di New York. Nama sekolah ini berasal dari seorang politisi sekaligus aktivis gay, Harvey Milk. Ya, sekolah ini dikhususkan untuk LGBT dan mereka yang mempertanyakan "orientasi seksual" nya, dimana di sekolah umum, murid-murid yang memiliki "perbedaan" ini sering mendapat prilaku diskriminasi. Sekolah ini mendapat kritik tajam dari orang-orang yang anti-gay pada tahun 2003, dimana ketika murid baru masuk sekolah, mereka diteriaki dan dihina. Akhirnya, sekolah ini tetap eksis sampai sekarang
Spoiler for 4:
Quote:
4. TRABAJO YA
Quote:
Sekolah ini berada di Valencia, Spanyol. Arti dari "Trabajo Ya" adalah " Kerja Sekarang!!!". Tapi, ternyata sekolah ini merupakan sekolah khusus prostitusi. Prostitusi memang legal di Spanyol. Sekolah ini mengajarkan siswa nya bagaimana cara sukses dalam bisnis prostitusi dan bagaimana cara menjadi (mohon maaf) PSK yang baik. Biaya untuk pelatihan di sekolah ini sekitar €100 atau Rp 1.484.955. Sekolah ini mendapat protes publik, bahkan sampai pengadilan, dan apa hasilnya? Pengadilan memutuskan bahwa sekolah ini tidak "mempromosikan prostitusi". Namun, sekolah ini tetap beroperasi sampai sekarang
Spoiler for 3:
Quote:
3. THE PHILADELPHIA SCHOOL OF FUTURE
Quote:
Hayoo, siapa disini yang penggemar gadget? Ya, sekolah ini mewajibkan para siswa nya membawa laptop atau tablet ke sekolahnya sebagai sarana belajar. Mereka belajar matematika menggunakan aplikasi OneNote dan guru menggunakan papan tulis pintar (computerized smart boards) dan siswa di sekolah ini diwajibkan menggunakan aplikasi buatan Microsoft . Para siswa juga memiliki loker virtual dan menggunakan ID Card sebagai kunci loker . Sekolah ini dibuka pada tahun 2006. Namun jangan salah, para siswa disini ternyata cukup berprestasi dan nilainya tinggi-tinggi.
Spoiler for 2:
Quote:
2. BROOKLYN FREE SCHOOL
Quote:
Sekolah ini dibagi menjadi 2 bagian: upper school untuk siswa berumur 11-18 tahun, dan lower school untuk siswa berumur 4-11 tahun. Keunikan dari sekolah ini adalah tidak adanya peraturan dan kurikulum. Ya, siswa sekolah ini bebas untuk melakukan apa saja. Tidur, main-main, guling-guling, terserah, semuanya bebas karena di sekolah ini para siswa yang berkuasa dan guru hanya bertindak sebagai moderator . Tidak ada ulangan, latihan, pr dan ujian di sekolah ini . Bahkan, sekolah ini mempunyai kelas untuk mendiskusi kan tentang restoran terbaik, dan kelas untuk diskusi film dan tv shows .Prinsip sekolah ini bahwa siswa bisa menemukan jalan hidup mereka sendiri. Wah, ini mungkin sekolah idaman bagi siswa-siswi ya
Spoiler for 1:
Quote:
1. WITCH SCHOOL
Quote:
Fans nya Harry Potter bisa mendaftar ke sekolah ini nih . Sekolah ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mengajarkan bagaimana caranya menjadi penyihir yang baik dan benar ke seluruh dunia. Sekolah ini mempunyai siswa 40 ribu orang yang belajar melalui kelas online. Sebenarnya, sekolah ini mempunyai bangunannya yang berlokasi di Salem, Massachusetts. Sekolah ini dibuat di Salem, karena kotanya lebih ramah penyihir dan kota ini memiliki komunitas penyihir . Sebelumnya, sekolah ini berada di Roseville dan Chicago, namun pindah ke Salem karena ditentang warga. Bahkan, warga menyiram mobil mereka dan lingkungan rumahnya dengan air suci karena takut diserang penyihir
Quote:
Quote:
Terima Kasih kepada seluruh penghuni kaskus yang telah meluangkan membaca trit ane yang sederhana ini, maklum newbie
Mudah2an semuanya suka dan senang
Jangan lupa di rate yaw dan yang udah ISO berbagi cendol ya
Mudah2an semuanya suka dan senang
Jangan lupa di rate yaw dan yang udah ISO berbagi cendol ya
0
127.4K
Kutip
673
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
925.3KThread•91.6KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya