Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cingelingAvatar border
TS
cingeling
KRL Dilempari Batu, PT KCJ: Warga Pinggir Rel Sadar Anak Tak Boleh Main Dekat Rel


Aksi penimpukan batu ke kereta commuterline kembali terjadi di KRL Nambo-Duri saat kereta melintas dari Cibinong ke arah Citayam. Terkait hal itu Humas PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) mengatakan akan kembali melakukan tindakan preventive untuk meminimalisir aksi pelemparan batu.

"Nantinya kita akan kembali melakukan tindakan preventif seperti pada saat bulan puasa kemarin," kata Humas PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Adli Hakim saat dihubungi detikcom, Selasa (28/7/2015).


Sebelum kembali terjadinya pelemparan batu ke kereta commuterline, Adli mengatakan selama beberapa bulan terakhir sebelum bulan puasa kemarin sudah ada tindakan dari tim KCJ yang menghimbau warga yang tinggal di sekitar maupun di sepanjang rel kereta.

"Ada 16 titik rawan yang tim KCJ datangi untuk menghimbau warga. Caranya selama seminggu kita diskusi, musyawarah menempeli poster dan pengumuman di pos kamling sama perlintasan kereta agar warga nantinya ikut membantu kita dan bisa ikut mencegah pelemparan batu," paparnya.


Untuk itu PT KCJ menghimbau kepada warga yang tinggal di sekitar perlintasan KA untuk menjaga anak-anaknya agar tidak bermain dekat perlintasan kereta. Karena akan membahayakan bagi mereka.

"Yang biasanya melempari batu itu kan anak-anak di bawah umur 12 tahun. Jadi selain akan membahayakan penumpang karena melempari batu juga akan berbahaya jika tersambar kereta yang sedang melintas," pungkasnya.

KCJ Terjunkan Tim Patroli Sisir Daerah Rawan Pelemparan Batu
Terkait kembali terjadinya aksi pelemparan batu ke kereta commuterline yang sedang melintas. PT KCJ akan menerjunkan tim patroli untuk menyisiri rel yang rawan pelemparan batu.


"Nanti ada tim patroli yang akan menyisir sepanjang rel kereta api. Tepatnya di daerah yang rawan aksi pelemparan batu," kata Humas PT KCJ Adli Hakim saat dihubungi detikcom, Selasa (28/7/2015).

Adli menambahkan, saat tim patroli tengah menyisir rel di daerah rawan pelemparan batu mereka berhasil mengamankan beberapa anak yang sedang mencoba melempari batu ke kereta api yang sedang melintas. setelah diamankan anak-anak tersebut dibawa ke pihak kepolisian.

"Jadi selama pas liburan sekolah, sudah ada lebih dari 20 anak di sekitar perlintasan di Cakung dua kali, Depok-Citayam juga ada. Tim patroli tersebar dibeberapa lokasi sepanjang rel jadi setelah diamankan petugas mereka dibawa ke stasiun untuk didata dan diserahkan ke kepolisian sampai dijemput orang tuanya," papar Adli.

Menurutnya, dengan adanya tim patroli tersebut aksi pelemparan batu selama bulan puasa menurun. Meski demikian budaya pelemparan batu masih sering terjadi.

"Walau sudah ada tim patroli tapi kebiasaan melempari baru ke kereta itu belum menghilang 100 persen dan masih sering kejadian seperti kejadian hari ini," pungkasnya.

http://news.detik.com/berita/2977679...ggir-rel-sadar
http://news.detik.com/berita/2977657...elemparan-batu


JELAS NIH ANAK ADA ORTU DAN ORTU SEPENUHNYA BERTANGGUNG JAWAB ATAS PERILAKU ANAK:
1. ORTU GAK PEDULI KEMANA NIH ANAK MAIN (PADAHAL DIPERLINTASAN REL KA APA GAK KHAWATIR TERTABRAK?0
2. ORTU GAGAL MENANAMKAN BUDI PEKERTI
3. ORTU GAK PEDULI KEMANA ANAK MAIN, YG PENTING GAK REWEL
4. BOCAH SOK JAGO DI DEPAN TEMAN-TEMANNYA
Diubah oleh cingeling 29-07-2015 02:54
0
2.6K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.6KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.