Kaskus

Food & Travel

annularisAvatar border
TS
annularis
Candi Umbul, Pemandian Air Panas Warisan Masa Lampau
Permisi Gan... sa mau cerita dikit ni gan ttg candi umbul yang beberapa waktu lalu sa singgahi sekedar mumpang istirahat waktu perjalanan balik ke jogja.,.. emoticon-Traveller

Sedikit artikel gan emoticon-Blue Guy Peace
Magelang, kota sejuk yang berada tengah Propinsi Jawa Tengah ini memiliki banyak situs warisan masa lalu. Seperti yang tersurat dalam sejarah, ratusan tahun lalu pada masa kerajaan Mataram Kuno, Dinasti Syailendra menjadi penguasa kawasan ini. Begitu banyak situs peninggalan bersejarah dari masa lalu. Diantaranya yang sudah terkenal, Candi Borobudur, Candi Pawon dan Candi Mendut. Namun terletak jauh di utara Magelang, terdapat situs lainnya yaitu pemandian Candi Umbul. Berada di desa Kertoharjo, kecamatan Grabag Magelang.
Spoiler for photo umbul:

Candi Umbul tidaklah berbentuk sebuah candi pada umumnya, melainkan sebuah kolam pemandian air hangat kuno dari susunan batu andesit yang berada tak jauh dari tepian Sungai Elo. Kalau melihat lokasi geografisnya, agak aneh memang, di tengah² sawah di dataran rendah dan jauh dari gunung, ada sebuah mata air panas yang sudah ada sejak jaman dulu hingga sekarang. Disinilah letak keunikan dan daya tarik situs ini. Konon, Candi Umbul merupakan pemandian para keluarga kerajaan setelah melakukan ritual ataupun sekedar beristirahat. Beberapa patung dan batu berukir berjajar di pinggir kolam. Relief hewan, manusia dan tumbuhan menghiasi batu-batu di pemandian. Dinamakan Candi Umbul karena dari dasar kolam terdapat gelembung-gelembung udara yang menyembul ke permukaan. Orang Jawa menyebut gelembung yang naik itu “mumbul” dan tersebutlah istilah umbul. Air hangat di kolam ini mengandung kadar belerang yang relatif rendah. Banyak masyarakat percaya, mandi disini dapat menghilangkan penyakit kulit dan menyembuhkan rematik. Namun jangan lupa, kita harus percaya bahwa semua atas kehendak Yang Maha Kuasa.
Spoiler for photo:

Pengelolaan Candi Umbul saat ini dikendalikan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Magelang. Harga tiket masuknya pun sangat terjangkau. Cukup dengan membayar tiket masuk seharga Rp. 3.000,- kita sudah bisa rileks menikmati hangatnya air di pemandian Candi Umbul sambil bercengkerama bersama teman atau keluarga. Mesipun lokasinya cukup terpelosok, namun untuk menuju kesini cukup mudah. Dari Magelang dapat menggunakan bus jurusan Magelang-Grabag, lanjut naik angkutan umum menuju ke Candi Umbul. Atau dapat juga menggunakan jasa ojek dari terminal Grabag. Namun lebih mudah apabila masuk melalui jalur dari arah Jl Magelang – Semarang. Penandanya, setelah melewati pertigaan jalan tembus ke arah Temanggung, jalanlah lurus terus ke arah Semarang sekitar 1,5 Km dari pertigaan, di sisi kanan jalan ada jalan kampung beraspal dan papan penunjuk lokasi Candi Umbul. Sekitar beberapa ratus meter masuk menyusuri jalan kampung tersebut, kita akan sampai di lokasi Pemandian Candi Umbul. Di tahun 2013 ini, Pemprov Jateng sedang menggalakkan program Visit Jawa Tengah 2013,
Spoiler for photo:

Sa sarankan klo agan2 mampir waktu yang paling pas untuk menikmati hangatnya air Candi Umbul adalah pagi hari ketika kabut dan uap kolam bertemu, ketika matahari masih malu-malu menampakkan sinarnya, ketika sebagian orang masih terkulai lemas di peraduan. Bayangkan… sebuah pagi yang mistis…
semoga spot ini bisa menjadi alternatif liburan yang murah, edukatif dan menyenangkan meski dalam kesederhanaan.

Semuga Bermanfaat
Selamat Berlibur
0
2.6K
8
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Travellers
Travellers
KASKUS Official
23.5KThread14.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.