Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

unknownoneAvatar border
TS
unknownone
Budi Waseso: Pimpinan KPK Nanti Jangan Asal Tangkap
MINGGU, 24 MEI 2015



TEMPO.CO, Jakarta: Kepala Badan Reserse Kriminal Kepolisian RI Komisaris Jenderal Budi Waseso berharap panitia seleksi pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi menghasilkan komisioner lembaga antirasuah yang berkompeten.

Bahkan Budi juga mengatakan anggota pansel harus menghasilkan komisioner KPK yang tidak asal menangkap orang yang dianggap melakukan korupsi. "Presiden kan memilih sembilan anggota pansel karena ada suatu alasan," kata Budi di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Sabtu, 23 Mei 2015.

"Yang penting pansel bisa menghasilkan anggota KPK yang profesional dan berpegang pada undang-undang kalau mau menangkap orang."

Budi berharap nantinya komisioner KPK bisa bekerja sama dengan Polri dalam memberantas tindak pidana korupsi. "Sesama penegak hukum pasti harus bekerja sama," ujarnya.

Dua hari lalu, Jokowi mengumumkan sembilan nama anggota pansel pimpinan KPK. Semuanya merupakan perempuan dan berasal dari lintas profesi. Panitia ini diketuai oleh ekonom Destry Damayanti. Adapun anggotanya yakni Enny Nurbaningsih, Harkristuti Harkrisnowo, Betti Alisjahbana, Yenti Ganarsih, Supra Wimbarti, Natalia Subagyo, Diani Sadiawati, dan Meuthia Ganie-Rochman.


REZA ADITYA

Source:
http://nasional.tempo.co/read/news/2...n-asal-tangkap

emoticon-Hot News emoticon-Hot News emoticon-Hot News
0
2.1K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.6KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.