Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sangpetualangAvatar border
TS
sangpetualang
Donor Darah Extra Joss Dibanjiri Penyumbang Darah


Jakarta - Kegiatan donor darah yang digelar oleh PT Bintang Toedjoe, sebagai produsen Extra Joss, bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) di Markas Komando (Mako) Brimob, Kelapa Dua, Depok, berlangsung dengan sukses.

Di hari pertama ini, sekitar 700 pendonor ikut ambil bagian. Tak hanya masyarakat atau anggota Brimob Kelapa Dua, aktor Rio Dewanto turut menyumbangkan darahnya dalam program bertajuk "Laki Tumpahkan Sejuta Kantong Darah" ini.

Presiden Direktur PT Bintang Toedjoe, Simon Jonatan mengatakan, lewat tagline "Aksi Laki Tumpahkan Sejuta Kantong Darah" yang digagas Extra Joss, kegiatan ini diharapkan bisa menjadi pendorong bagi masyarakat untuk sadar menyumbang darahnya.

"Aktifitas menyumbang darah sudah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat. Apalagi, tubuh bisa menjadi sehat jika sering donor darah," ujar Simon di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Sabtu (23/5).

Sebagai produse Extra Joss, pihaknya berharap gerakan yang dilakukan di 30 kota besar di seluruh Indonesia ini, benar-benar bisa memberikan kontribusi terbaik buat PMI maupun bertambahnya jumlah pendonor darah ke depannya.

Seusai menyumbangkan darahnya, Duta Donor Darah Extra Joss, Rio Dewanto mengatakan, dirinya ikut serta dalam aksi donor darah ini dikarenakan memiliki banyak manfaat. "Saya ngga mau dipajang foto doang, atau hanya muncul di iklan. Kegiatan sosial juga harus bisa ikutan," kata Rio Dewanto.

Menurutnya, selain memberikan inspirasi, keikutsertaannya dalam donor darah ini agar bisa lebih dekat dengan masyarakat. "Senang melihatnya, karena antusiasme masyarakat sangat tinggi," lanjutnya.

Selain Rio Dewanto, aktor muda Aliando juga ambil bagian. Sayangnya, meski sudah berada di lokasi donor darah, bintang sinetron 'Ganteng-Ganteng Serigala' ini batal menyumbangkan darah karena kondisi kesehatannya kurang fit.

SUMBER
0
2.8K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.7KThread41.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.