Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

platoonAvatar border
TS
platoon
PEMBLOKIRAN KARTU SIM OLEH BOLT4G UNTUK PELANGGAN PREMIUM
Jakarta, 20 Mei 2015 sudah hampir sebulan sejak saya mengaktifkan kartu perdana (pasca bayar) menggunakan HP Power Phone ZTE V9820 dari BOLT4G yang saya beli bersamaan dengan paket internet 20GB perbulan "unlimited" (kecepatan berkurang jika quota mencapai 20GB). Harga yang saya bayarkan untuk internet 20GB/bulan selama setahun + HP power phone bolt4g adalah Rp. 3.115.000 (inc biaya kurir dari bolt). Berdasarkan keterangan sales yang menghubungi saya, saya dianggap sebagai pelanggan "premium" oleh karena itu mendapat penawaran HP Power Phone beserta internet 20GB setiap bulan dalam 1 tahun. Kala itu saya langsung tertarik karena tawaran internet 20GB unlimited/bulan selama 12 bulan, dengan biaya Rp.200.000/bulan sangat cocok untuk keperluan kirim-kirim data besar dalam situasi mobile. Namun jika ingin memperpanjang di bulan ke-13 dst maka tagihan bulanan akan dikenakan Rp.150.000 saja. Dikatakan unlimited karena jika quota 20GB sudah tercapai maka speed akan diturunkan (tidak dijelaskan dari merekea berapa kecepatan yang diturunkan).

Namun kemarin pagi, tepatnya tanggal 19-5-2015 Hp power phone LTE saya tidak bisa terkoneksi dengan internet. Lebih parahnya lagi kartu sim card saya bahkan ditolak untuk terhubung dengan jaringan BOLT4G. Berulang kali saya ubah settingan di hp, reset hp, copot kartu sim, tetap tidak mau terkoneksi dengan jaringan BOLT4G, padahal jelas-jelas pilihan jaringan BOLT4G tersedia di setting jaringan. Saya menyadari keanehan bukan dari hp saya, langsung saya mention twitter @BOLTCare mengenai problem saya beserta screenshot dari hp, hingga saya sebutkan no id bolt, serta lokasi sebelum ditanyakan. LUCUNYA (PARAHNYA) mention saya tidak mereka balas sama sekali hingga saya memposting tulisan ini. Untuk info tambahan @BOLTCare juga tidak menjawab pertanyaan saya mengenai cara cek pemakaian quota 20GB untuk pelanggan pasca bayar ketika hendak mengaktifkan kartu perdana. Sore harinya saya yang sudah habis kesabaran dan menghubungi call center BOLT4G di 021-29632222, dan voila! Tahukah apa yang dikatakan pihak call center, kartu BOLT4G saya dengan dengan No ID 9991991559 di blokir sementara dan fakta yang mengejutkan sekaligus membuat saya sangat marah adalah penyebab di blokirnya kartu/ID saya dikarenakan saya belum membayar biaya bulanan sebagai pelanggan pasca bayar. Solusi dari call center adalah akan disampaikan masalah saya, dan saya akan dihubungi maksimal 3x24 jam, minimal 1x24 jam. Nyatanya belum sebulan pemakaian internet pasca bayar Bolt4G saya sudah tidak bisa akses ke jaringan BOLT4G. Saya tidak perlu menjelaskan betapa mengganggunya problem ini terhadap pekerjaan dan aktivitas saya, karena konsumen mana yang bisa terima kebusukan sistem seperti itu? Saya anggap ini adalah PENIPUAN.

Saya sudah membayar sebesar Rp. 3.115.000 untuk internet 20GB unlimited per bulan untuk 12 bulan + HP BOLT4G LTE Power Phone. Tapi saya dianggap sebagai pelanggan pasca bayar bulanan yang belum membayar tagihan perbulan. Luar biasa sekali layanan internux ini. Saya tidak perduli kesalahan ada pada sistem atau administrasi yang payah, yang jelas terlihat sekali kualitas pelayanan serta profesionalitas dari internux. Inikah pelayanan kalian terhadap yang kalian sebut pelanggan premium? Saya ingatkan kepada pihak internux bahwa anda sudah merugikan pelanggan. Dan jika tidak ingin dikatakan sebagai tindakan penipuan saya ingin ada tindakan cepat dalam menangani problem saya dari internux selaku penyedia layanan BOLT!

No ID BOLT! saya 9991991559 silahkan pihak internux klarifikasi dan selesaikan.


Spoiler for register jaringan menggunakan kartu sim BOLT4G:


Spoiler for Kartu tidak diperbolehkan terhubung dengan jaringan:


Spoiler for Bukti & form berlangganan Premium BOLT!:


Spoiler for HP BOLT4G Power Phone :
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 9 suara
Mana yang paling tepat dengan permasalahan pelanggan?
Kelalaian Administrasi
44%
Penipuan
22%
Sistem yang buruk
33%
Salah paham pelanggan
0%
Diubah oleh platoon 20-05-2015 04:49
0
2K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.