Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

keju1123Avatar border
TS
keju1123
10 smartphone dengan harga terjangkau
Berikut ini 10 ponsel yang memiliki harga terjangkau namun menawarkan spesifikasi yang cukup baik, sebagaimana dilansir Phone Arena, Minggu (22/3/2015). 


1Samsung Galaxy A3




Ini merupakan ponsel paling terjangkau dari seri A milik Samsung. Lalu yang membuatnya menonjol di antara semua produk terjangkau lainnya adalah bodi Galaxy A3 dibalut logam. Kemudian, bodinya supertipis hingga membuat terlihat sangat stylish.Galaxy A3 dibanderol USD250 atau sekira Rp3,2 juta. Handset ini memiliki layar AMOLED berukuran 4,5 inci qHD.

2.Motorola Moto G (Edisi 2014)

Smartphone ini memiliki layar cukup besar yakni 5 inci, kemudian telah berjalan menggunakan sistem operasi Android Lollipop. Ponsel yang memiliki harga USD179 atau sekira Rp2,3 juta ini dipersenjatai Prosesor Quad-Core Snapdragon 400, dan di bagian depannya terdapat speaker stereo.

3.Meizu M1 Note

Ponsel terjangkau lainnya datang dari Meizu M1 Note. Handset ini memiliki bentang layar seluas 5,5 inci beresolusi 1.080 x 1.920 piksel serta memiliki kamera utama 13 megapiksel yang dipasangkan dengan kamera depan 5 megapiksel. Smartphone asal Negeri Panda ini dibanderol USD210 atau sekira Rp2,7 juta.

4.Motorola Moto E (Edisi 2015)

Moto E edisi 2015 memiliki peningkatan dari handset sebelumnya yakni Moto E. Hal itu dapat terlihat dari bentang layar menjadi 4,5 inci bersolusi qHD.Moto E edisi 2015 memiliki harga yang bervariasi. Versi 3G dengan Prosesor Snapdragon 200 dibanderol USD120 atau sekira Rp1,5 juta, sedangkan versi 4G LTE dihargai USD150 atau sekira Rp1,9 juta. 

5.HTC Desire 610

Desire 610 di AT&T GoPhone hanya dibanderol USD140 atau sekira Rp1,8 juta. Tapi, handset ini menawarkan kamera utama 8 megapiksel

6.Huawei Ascend G6

Ascend G6 merupakan handset terjangkau yang memiliki peforma baik. Pasalnya, smartphone ini dilengkapi Prosesor Quad-Core berkecepatan 1,2 GHz dan bentang layar 4,5 inci IPS. Kemudian, handset yang dibanderol USD165 atau sekira Rp2,1 juta itu memiliki kamera utama 8 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel. 

7.Microsoft Lumia 430

Meskipun belum tersedia di pasaran, Microsoft Lumia 430 digadang-gadang menjadi handset Windows paling terjangkau. Tengok saja, smartphone ini hanya dibanderol USD70 atau sekira Rp900 ribu.Microsoft Lumia 430 menawarkan kamera utama 2 megapiksel, namun tidak dilengkapi kamera depan. Kendati demikian, handset ini memiliki RAM yang cukup besar yakni 1 GB, sehingga dapat di-upgrade ke Windows 10.

8.Xiaomi Redmi 2

Redmi 2 merupakan salah satu handset Android terjangkau yang ada saat ini.Smartphone yang dibanderol USD140 atau sekira Rp1,8 juta ini dilengkapi dengan layar 4,7 inci beresolusi 720 piksel.Meskipun tidak berjalan pada sistem operasi Android terbaru, Xiaomi Redmi 2 bekerja cukup baik dengan OS Android 4.4 KitKat. Di sisi lain, handset ini juga memiliki kamera beresolusi 8 megapiksel pada bagian belakang dan 2 megepiksel di bagian depan.

9.LG G3s

LG G3s datang dengan harga yang terjangkau dibanding saudaranya, LG G3.Handset ini dibanderol USD240 atau sekira Rp3,1 juta. G3s dipersenjatai dengan bentang layar IPS LCD 5 inci 720 x 1.280 piksel dan Prosesor Snapdragon 400 serta kamera utama 8 megapiksel.

10.Samsung Galaxy Core

PrimeHandset yang dibanderol USD200 atau sekira Rp2,6 juta ini memiliki bentang layar seluas 4,5 inci beresolusi 480 x 800 piksel dan dipersenjatai Prosesor Quad-Core. Lalu, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera utama 5 megapiksel dan kamera depan 2 megapiksel.



ts menerima :cendol
ts membenci emoticon-Blue Guy Bata (S)
0
6.8K
70
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.