Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

cuangedeAvatar border
TS
cuangede
(BUKAN KRIMINALISASI?)Alamat Ruko dlm Kasus Abraham Samad Milik Keluarga Jusuf Kalla
MAKASSAR, KOMPAS.com - Rumah toko di Jalan Boulevard Ruby II RT 003/RW 005, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang, Makassar, Sulawesi Selatan, yang tercantum pada alamat Kartu Keluarga (KK) Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif, Abraham Samad ternyata milik keluarga Wakil Presiden Jusuf Kalla. 

Berdasarkan penelusuran Kompas.comdi Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang, ternyata nama Abraham Samad tidak pernah tercatat sebagai penduduk di wilayah tersebut. Bahkan petugas kelurahan membuka semua buku kepemilikan ruko dan buku registrasi kependudukan. 

Seperti yang dikemukakan Sekretaris Lurah Kelurahan Masale, Syarifuddin yang mengaku kaget jika tiba-tiba Abraham Samad dikabarkan pernah menjadi penduduk di wilayah kerjanya. "Tidak pernah Abraham menjadi penduduk di sini Pak. Kalau alamat ruko yang dimaksud dalam KK diduga palsu itu, milik keluarga Wapres JK. Di SPPT ruko itu saja bernama Era Elfani Halim Kalla yang kemudian dikontrakkan kepada pengusaha mainan bernama Lisa. Sepengetahuan kami, ruko itu tidak pernah berganti kepemilikannya," tegas Syarifuddin, Senin (2/3/2015). 

Syarifuddin juga mengungkapkan, mantan Lurah Masale, Karyadi pernah dimintai keterangannya di Polda Sulselbar, dan membantah jika Abraham pernah menjadi warganya pada tahun 2007. Karyadi juga mengaku tidak pernah menandatangani KK atau KTP atas nama Abraham Samad maupun Feriyani Lim.

"Berdasarkan data, memang Pak Abraham Samad maupun perempuan bernama Feriyani Lim tidak ada di sini. Kalau kasus seperti ini, banyak memang yang terjadi. Buktinya banyak warga yang memiliki KK atau KTP ganda dan didukung data kependudukan di Makassar belum pasti. Jika mau diusut semua kasusbeginian, banyak warga terutama pejabat masuk sel. Bisa-bisa penuh penjara. Ini kasus terkesan dipaksakan sekali," ungkap dia. 

Syafruddin menyatakan, dia sebagai warga Indonesia mendukung gerakan "Save KPK". Kinerja Abraham Samad sebagai Ketua KPK dinilainya sangat bagus dan tidak pandang bulu. "Dia tidak pilih-pilih pejabat, pokoknya sikat habis koruptor. Buktinya semua pejabat korup dijebloskan ke penjara dan banyak uang negara yang berhasil diselamatkan," tandas Syarifuddin.

http://regional.kompas.com/read/2015...ga.Jusuf.Kalla

presiden selalu bilang tidak akan mengintervensi hukum,tp kl proses hukum dibuat seperti ini apa layak diteruskan?
0
1.4K
10
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.