- Beranda
- The Lounge
Serunya Bermain Perahu-perahuan Ala Anak-anak Tempoe Doeloe
...
TS
milanistilombok
Serunya Bermain Perahu-perahuan Ala Anak-anak Tempoe Doeloe
Quote:
Quote:
Mukaddimah
Image courtesy of ukhtyjeje.wordpress.com
Quote:
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Sebagai anak yang tumbuh dan besar di Kampung dan waktu itu teknologi belum terlalu berkembang pesat seperti sekarang ini, permainan yang ane lakukan bersama dengan teman-teman tentu saja masih tradisional dan peralatan yang digunakan juga masih sangat sederhana dengan memanfaatkan apa saja yang ada disekitar tempat tinggal, meskipun demikian hal itu tetap saja sangat menyenangkan dan menyisakan kenangan indah sampai saat ini. Salah satu permainan yang sering ane mainkan adalah bermain perahu-perahuan, bisa dimainkan sendiri atau beramai-ramai bersama teman-teman. Dalam kesempatan ini ane akan sedikit membahas tentang hal tersebut melalui thread sederhana ini dengan tujuan untuk berbagai pengalaman masa kecil yang indah. Ane percaya diantara Kaskuser yang membaca thread sederhana ini pasti ada juga yang pernah dan sering memainkannya.
Untuk Membuat Semua Orang Suka Terhadap Sebuah Karya Itu tidak akan Pernah Bisa
Selalu Saja Ada yang Suka dan Tidak Suka
Ane Mohon Maaf Jika Ada yang Tidak Berkenan
Selalu Saja Ada yang Suka dan Tidak Suka
Ane Mohon Maaf Jika Ada yang Tidak Berkenan
Semoga thread sederhana ini bisa bermanfaat.
Quote:
Spoiler for :
Quote:
Serunya Bermain Perahu-perahuan Ala Anak-anak Tempoe Doeloe
Quote:
Jika Kreatif, Apa Saja Bisa dibuat Perahu-perahuan
Karena keterbatasan orang jadi cenderung lebih kreatif memanfaatkan apa yang ada disekitar untuk membuat sesuatu, termasuk juga anak-anak dalam membuat mainan, bermain perahu-perahuan ini salah satu contohnya, anak-anak bisa memanfaatkan apa saja yang ada disekitar untuk dijadikan perahu, tergantung dari ketersediaan bahan dan juga kreativitas dari masing-masing anak.
Quote:
Beberapa Bahan yang sering dibuat Perahu-perahuan Oleh anak-anak :
Kertas
Image courtesy of pixabay.com
Untuk bahan yang satu ini pasti semua sudah bisa menebaknya, cukup memanfaatkan lembaran kertas maka perahu pun bisa dibuat, caranya cukup mudah, tinggal melipat kertas dengan pola tertentu sehingga menjadi sebuah perahu, bagi yang lupa silahkan browsing, banyak kok tutorialnya
Image courtesy of pixabay.com
Untuk bahan yang satu ini pasti semua sudah bisa menebaknya, cukup memanfaatkan lembaran kertas maka perahu pun bisa dibuat, caranya cukup mudah, tinggal melipat kertas dengan pola tertentu sehingga menjadi sebuah perahu, bagi yang lupa silahkan browsing, banyak kok tutorialnya
Pelepah Pisang
Image courtesy of rachmimaulanaputri.blogspot.com
Bahan lain yang sering digunakan untuk membuat perahu-perahuan adalah dengan memanfaatkan pelepah pisang, bisa pelepah batang atau pelepah daunnya, tinggal dibentuk sesuai dengan kreasi masing-masing dan untuk menghubungkan antar ujung bisa menggunakan lidi. Jika yang bermain adalah anak-anak yang sudah agak besar maka batang pisang utuh pun bisa dibuat perahu atau biasa disebut rakit, namun untuk yang satu ini harus ada aliran air yang besar, misalnya di sungai atau kolam.
Image courtesy of rachmimaulanaputri.blogspot.com
Bahan lain yang sering digunakan untuk membuat perahu-perahuan adalah dengan memanfaatkan pelepah pisang, bisa pelepah batang atau pelepah daunnya, tinggal dibentuk sesuai dengan kreasi masing-masing dan untuk menghubungkan antar ujung bisa menggunakan lidi. Jika yang bermain adalah anak-anak yang sudah agak besar maka batang pisang utuh pun bisa dibuat perahu atau biasa disebut rakit, namun untuk yang satu ini harus ada aliran air yang besar, misalnya di sungai atau kolam.
Styrofoam
Image courtesy of detektif-fisika-doni.blogspot.com
Bahan selanjutnya adalah Styrofoam, biasanya yang dipakai adalah Styrofoam yang diperoleh pada kemasan suatu barang, cara membuatnya juga sangat mudah, tinggal membentuk pola sesuai dengan keinginan kemudian memanfaatkan lem jika ada yang hendak ditempel, semua tergantung dari kreativitas masing-masing anak
Image courtesy of detektif-fisika-doni.blogspot.com
Bahan selanjutnya adalah Styrofoam, biasanya yang dipakai adalah Styrofoam yang diperoleh pada kemasan suatu barang, cara membuatnya juga sangat mudah, tinggal membentuk pola sesuai dengan keinginan kemudian memanfaatkan lem jika ada yang hendak ditempel, semua tergantung dari kreativitas masing-masing anak
Daun
Image courtesy of meimeicamui.weebly.com
Bahan selanjutnya adalah daun-daunan, semua macam daun bisa digunakan, asal bisa mengambang di air maka daun itu bisa dijadikan perahu, entah bentuknya berupa perahu atau masih tetap berbentuk daun tidak menjadi masalah, imajinasi yang bermain disana, namun ada juga yang memanfaatkan bahan lain sebagai bantuan supaya daun bisa berjalan, misalnya dengan memanfaatkan sabun colek, tinggal dioleskan pada bagian ujung daun, dilepas di air maka daun akan meluncur dengan sendirinya
Image courtesy of meimeicamui.weebly.com
Bahan selanjutnya adalah daun-daunan, semua macam daun bisa digunakan, asal bisa mengambang di air maka daun itu bisa dijadikan perahu, entah bentuknya berupa perahu atau masih tetap berbentuk daun tidak menjadi masalah, imajinasi yang bermain disana, namun ada juga yang memanfaatkan bahan lain sebagai bantuan supaya daun bisa berjalan, misalnya dengan memanfaatkan sabun colek, tinggal dioleskan pada bagian ujung daun, dilepas di air maka daun akan meluncur dengan sendirinya
Quote:
Quote:
Yang Penting ada Air, Permainan Pun Berlangsung
Image courtesy of republika.co.id
Quote:
Namanya juga main perahu-perahuan tentu saja syarat utama yang harus ada adalah air, yang penting ada air maka permainan pun berlangsung, genangan air saja sudah cukup untuk bermain, apalagi jika selesai hujan akan banyak sekali ditemukan genangan air dan bisa digunakan untuk bermain, saat hujan turun biasanya akan selalu ada ide untuk bermain perahu-perahuan dan sambil menunggu hujan reda maka waktu itulah perahu dibuat, atau bisa juga sambil main hujan-hujanan sembari mencari bahan yang akan digunakan untuk membuat perahu. Jika ada kolam di rumah malah lebih seru lagi, namun yang paling seru adalah jika ada selokan kecil yang airnya mengalir, bisa sambil lomba dan menghanyutkan perahu dalam jumlah yang banyak, atau jika tidak ada bak di kamar mandi pun bisa dijadikan tempat bermain, hanya saja kalau ditempat yang satu ini akan cukup riskan digunakan karena bisa dimarahin ama emak.
Quote:
Quote:
Mengadakan Perlombaan Lebih Seru lagi
Image courtesy of beritasumatera.com
Quote:
Salah satu hal yang menarik untuk dilakukan saat bermain perahu-perahuan adalah mengadakan balapan perahu, biasanya yang digunakan adalah perahu kertas atau dedaunan, syaratnya adalah ada air yang mengalir, misalnya selokan disekitar tempat tinggal atau anak sungai, paling asik jika banyak pesertanya, masing-masing anak akan membuat perahu sendiri kemudian garis start dan finish akan ditentukan, semua akan bersiap di garis start dan ketika ada aba-aba maka perahu pun dihanyutkan, kemudian anak-anak akan mengikuti perahunya dari tepian menuju garis finish, akan ada banyak cara yang diusahakan supaya perahunya bisa menjadi pemenang, ada yang membuat riak sehingga laju perahu akan semakin kencang, atau ada yang berbuat curang misalnya dengan berusaha menenggelamkan perahu teman dengan dilempar batu, siapa yang perahunya mencapai garis finish terlebih dahulu akan menjadi pemenang, sebuah permainan yang sangat menyenangkan .
Quote:
Quote:
Mau Lebih Modern, Perahu Klotok Menjadi Pilihan
Image courtesy of maryonosuhandi.blogspot.com
Quote:
Bosan dengan perahu-perahuan buatan sendiri ? perahu klotok atau ada yang menyebutnya perahu tok-tok bisa menjadi pilihan, pada waktu ane masih kecil perahu-perahuan ini bisa dikatakan mainan yang cukup modern, banyak sekali dijual di abang penjual mainan pada masa itu, untuk memainkannya juga sangat mudah, cukup ada air (bisanya di bak dari plastik atau di kolam kecil) dan bahan bakar (minyak kelapa) serta korek untuk menyalakan mesin maka perahu akan berjalan. Cara kerjanya cukup sederhana, yakni dengan menggunakan tenaga uap dua pipa mirip knalpot dibawah perahu yang dihasilkan dari air mendidih di wadah penampung, air tersebut mendidih karena karena kapas yang dibakar tersebut, bentuk kapal ini adalah seperti kapal perang lengkap dengan benderanya. Sudah banyak thread di kaskus yang membahas tentang mainan tradisional yang satu ini, jadi ane cuma menuliskan secara umum saja ya gan
Quote:
Quote:
Berimajinasi Lewat Sarung
Image courtesy of sijuki.com
Quote:
Yang dibahas perahu-perahuan kenapa imajinasinya lewat sarung ???
Tenang gan, ini masih ada hubungannya dengan perahu-perahuan, hanya saja yang ini bukan dimainkan pada media air, ane yakin banyak kaskuser yang pernah melakukannya saat kecil dulu (bisa dilihat pada gambar), disini yang paling utama adalah imajinasi yang bermain, saat sarung dibuat seperti kapal dengan memanfaatkan tubuh maka imajinasi akan melayang-melayang membayangkan diri sedang menaiki sebuah perahu, jalan ceritanya sesuai dengan kehendak dari si anak, bebas dan bisa melatih kemampuan untuk berimajinasi, sepintas jika dilihat mungkin tidak akan ada tempat serunya bermain seperti ini, namun bagi yang pernah melakukannya tentu akan mempunyai pendapat yang berbeda, jika ada yang belum mencoba silahkan ambil sarung kemudian dicoba ya gan
Tenang gan, ini masih ada hubungannya dengan perahu-perahuan, hanya saja yang ini bukan dimainkan pada media air, ane yakin banyak kaskuser yang pernah melakukannya saat kecil dulu (bisa dilihat pada gambar), disini yang paling utama adalah imajinasi yang bermain, saat sarung dibuat seperti kapal dengan memanfaatkan tubuh maka imajinasi akan melayang-melayang membayangkan diri sedang menaiki sebuah perahu, jalan ceritanya sesuai dengan kehendak dari si anak, bebas dan bisa melatih kemampuan untuk berimajinasi, sepintas jika dilihat mungkin tidak akan ada tempat serunya bermain seperti ini, namun bagi yang pernah melakukannya tentu akan mempunyai pendapat yang berbeda, jika ada yang belum mencoba silahkan ambil sarung kemudian dicoba ya gan
Quote:
Hasil Pemikiran Sendiri
Diubah oleh colot_nay 23-02-2015 13:52
0
66.9K
Kutip
579
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.7KThread•89.4KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya