Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • [BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014

wilfutureAvatar border
TS
wilfuture
[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014
[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Tahun 2014 adalah tahun yang ramai untuk Indonesia, sebab di tahun inilah kita mengalami pemilu, kenaikan harga BBM dan kejadian-kejadian lainnya. Meski begitu, pasar otomotif Indonesia terus berkembang dibanding tahun 2013, dan segmen subcompact hatchback yang punya penggemar tersendiri mencatat angka penjualan yang baik berkat kehadiran 2 model baru dari pemain lama seperti Toyota Yaris dan Honda Jazz.

Jadi, siapa saja jawara penjualan subcompact hatchback di tahun 2014? Ini dia top 7 subcompact hatchback favorit tahun lalu (kategori mesin 1.200-1.500 cc, tidak termasuk LCGC)

1. Honda Jazz


Meski Honda Jazz baru saja mengalami full model change di tahun 2014, itu tak menghalanginya untuk langsung menjadi penghuni podium pertama di penjualan subcompact hatchback dengan 22.329 unit terjual (14.323 unit diantaranya adalah Jazz baru).

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Seperti kita tahu, Honda Jazz selalu menjadi pemimpin di kelas ini meski harus berhadapan dengan musuh bebuyutannya, Toyota Yaris. Akan tetapi, berkat image Honda yang kuat, model baru, kabin yang lapang dan fitur-fitur baru, Jazz tetap jadi yang teratas di tahun 2014.

2. Toyota Yaris


Dengan munculnya model Yaris lele baru di awal tahun 2014, Yaris mengalami pembenahan di sektor tampilan yang lebih sporty, handling lebih baik dan interior yang lebih lega untuk menggempur rivalnya, Honda Jazz.

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Dengan 17.774 unit yang berhasil terjual, ia masih 5.000 unit kalah dari Jazz. Yah, sepertinya Toyota harus kerja keras untuk mengejar ketinggalan ini.

3. Honda Brio


Ah, sepertinya perseteruan Honda dan Toyota sedang tinggi-tingginya di tahun ini, karena Honda Brio 1.200 cc non LCGC bisa masuk ke posisi ketiga dengan total unit terjual 11.740 unit di 2014 (di luar Brio Satya dan Brio Sports).

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Dengan harga yang terjangkau dan karakter fun to drive khas Honda yang dimiliki Brio, ia berhasil memenangkan hati pencinta hatchback di Indonesia meski kabinnya bukan yang terluas di kelasnya.

4. Toyota Etios Valco


Ini dia bukti kalau persaingan Honda dan Toyota lagi panas-panasnya tahun 2014 kemarin. Setelah Yaris dilibas penjualannya oleh Jazz, sekarang Etios Valco disalip lagi oleh Brio. Meskipun hanya punya pilihan transmisi manual, Etios Valco masih mampu meraih angka penjualan 10.041 unit di tahun 2014.

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Desainnya yang dinilai kurang modern bagi sebagian orang nyatanya tak begitu mempengaruhi penjualannya. Ini adalah salah satu bukti kalau image Toyota masih kuat di benak masyarakat Indonesia, di samping kenyamanan dan kelegaan kabin yang dimiliki Etios Valco.

5. Mitsubishi Mirage


Jujur saja, kami tak menyangka kalau Mirage akan menghuni posisi kelima hatchback terlaris di Indonesia. Dengan hasil penjualan 5.373 unit di Tahun 2014, Mirage berhasil duduk di atas posisi penjualan Nissan March yang hanya laku 4.316 unit.

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Sepertinya berkat paduan komplit dari performa, efisiensi BBM dan jaringan dealer Mitsubishi Indonesia-lah yang sangat berperan membuat Mirage bisa mencapai posisi kelima ini.

6. Nissan March


Seperti kami bilang barusan, Nissan March yang sudah mendapat facelift sejak tahun 2013 tak bisa berbuat banyak untuk membendung penjualan Mirage. Nissan March berkapasitas 1.200 cc hanya laku 4.316 unit di tahun lalu.

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Cukup mengherankan, mengingat di tahun 2013 March bisa terjual 7.632 unit. Rasanya sekarang adalah waktu yang pas untuk Nissan memberikan major facelift seperti Nissan March special edition di Thailand.

7. KIA Rio


KIA Rio ini bak air tenang yang menghanyutkan, karena KIA Rio tampil lebih rendah diri dibanding pesaingnya. Namun faktanya, berkat desain ala Eropa dan kenyamanan suspensi khas mobil KIA modern bisa membuai konsumen hatchback Indonesia dan membukukan angka penjualan sebesar 3.586 unit sepanjang tahun 2014.

[BAHAYA] Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014


Rio lebih laku daripada saudara kecilnya, KIA Picanto yang terjual 3.335 unit dan KIA Morning yang laku 381 unit. Sebaiknya KIA mempertahankan performa penjualan mereka dengan menghadirkan model facelift di waktu mendatang.

Terus, apa kabarnya Ford Fiesta dan Mazda 2 SkyActiv yang kami jagokan di segmen ini? Sayangnya, karena kurangnya jumlah dealer, rentang harga yang kurang luas dan brand image yang tak sebaik merek lain yang lebih kuat, Ford Fiesta dan Mazda 2 hanya berhasil terjual sebanyak 3.001 unit dan 2.814 unit di tahun 2014. Sepertinya Ford dan Mazda harus kerja keras nih tahun ini untuk memperbaiki hasil tersebut.

Bagaimana hasil penjualan mobil di segmen lainnya? Stay tune di AutonetMagz untuk laporan mobil terlaris berikutnya!
Berita, Top 7 Hatchback terlaris di Indonesia: Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014Berita, Top 7 Hatchback terlaku di Indonesia: Ini Dia 7 Hatchback Terlaris di Indonesia pada Tahun 2014.





Jadi Agan & Sista Berminat Beli Yang Mana emoticon-Matabelo?? Ane mah Jalan Kaki aja emoticon-Traveller



Polling
0 suara
Apa Mobil Pilihan Agan??
Diubah oleh wilfuture 13-02-2015 09:42
0
6K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.