Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

galindra6Avatar border
TS
galindra6
Rusia Larang Kaum Transeksual dan Transgender Miliki SIM
Spoiler for diskriminasi di rusia:


Rimanews - Transeksual dan transgender di Rusia mulai sekarang tak akan mendapat surat izin mengemudi. Keduanya kini dimasukkan ke dalam daftar penyakit mental sehingga tak dapat memenuhi syarat untuk mengemudi seorang diri.

Fetisisme, eksibisionisme, dan voyeurisme juga dimasukkan dalam daftar tersebut.

Pemerintah mengatakan mereka memperketat kontrol medis untuk para pengemudi karena terlalu banyak terjadi kecelakaan di jalanan Rusia.

Perjudian patologi dan pencurian kompulsif juga ada dalam daftar. Psikiater Rusia dan pengacara hak asasi manusia telah mengutuk keputusan pemerintah tersebut.

Valery Evtushenko dari Asosiasi Psikiater Rusia menyuarakan keprihatinan mereka tentang pembatasan izin mengemudi itu. Dia mengatakan dengan pemberlakuan aturan tersebut para penderita tak akan lagi mau berobat agar izin mengemudi mereka tidak dibekukan.

Asosiasi Pengacara Rusia untuk Hak Asasi Manusia menyebut aturan baru itu "diskriminatif". Mereka akan menuntut klarifikasi dari Mahkamah Konstitusi Rusia dan menggalang dukungan dari organisasi HAM internasional.

Tapi, Serikat Pengemudi Profesional mendukung aturan kontroversial itu. "Ada terlalu banyak kematian di jalan, dan saya yakin memperketat persyaratan medis bagi para pelamar dapat dibenarkan sepenuhnya," kata kepala serikat Alexander Kotov.

Namun, ia mengatakan persyaratan tidak boleh terlalu ketat bagi para pengemudi non-profesional.

Mikhail Strakhov, seorang ahli psikiatri Rusia, mengatakan kepada BBC Russian bahwa definisi "gangguan kepribadian" terlalu samar dan beberapa gangguan tidak akan mempengaruhi kemampuan seseorang untuk mengendarai mobil dengan aman.
Sumber
Diubah oleh galindra6 09-01-2015 16:43
0
1.2K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.