Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

budimanadleyAvatar border
TS
budimanadley
[THROWBACK] Kembali pada sejarah tahun 1965
Meneropong Lagi Tragedi 1965 dengan "Senyap"

Metrotvnews.com, Jakarta: Hampir 50 tahun berlalu, tepatnya 49 tahun lalu, drama penuh darah (Gerakan 30 September) G-30S tahun 1965, terjadi. Hingga kini, peristiwa yang menyulut pembantaian lebih dari 1 juta jiwa yang dianggap terlibat dalam Partai Komunis Indonesia (PKI) itu masih abu-abu.

Pemerintah Orde Baru menyebarkan kisah-kisah mengerikan tentang kekejaman PKI sehingga masyarakat Indonesia enggan menerka apa yang sesungguhnya terjadi. Kalau saja rasa penasaran itu muncul, tentu rezim dengan kepanjangan tangannya segera melabrak.

Keluarga korban, atau mereka yang mengetahui seluk-beluk peristiwa ini akhirnya memilih bungkam. Pembantaian dengan cara keji telah menjadi bukti kuat bahwa pemerintah pada zaman itu sangat mungkin untuk menyingkirkan mereka yang vokal dengan cara apapun. Inilah yang membuat sejarah 1965 begitu menakutkan dan penuh misteri.

Sungguh banyak literatur yang beredar tentang apa yang sesungguhnya terjadi pada masa itu. Para peneliti seolah secara kolektif menyelamatkan memori para korban dan pelaku sebelum kisah ini terhapus zaman.

10 November 2014, Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) bersama Dewan Kesenian Jakarta dan sederet Lembaga Swadaya Masyarakat lain menggelar pemutaran film "Senyap". Sebuah film dokumenter yang disutradarai oleh Joshua Oppenheimer dan melibatkan sekitar 60 orang Indonesia yang tidak ingin disebutkan namanya.

"Senyap" merupakan film lanjutan dari "Jagal" yang beredar pada 2012. Keduanya bertumpu pada kisah pilu di tahun 1965 hingga 1966. Jika pada film "Jagal" penonton disuguhkan dengan segala keberingasan sosok algojo yang mengeksekusi para tertuduh simpatisan PKI, di film "Senyap" keberingasan itu tergantikan pilu dan kepedihan mendalam dari sudut pandang korban.


Spoiler for Selengkapnya:

0
6.1K
72
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.