- Beranda
- Berita dan Politik
MenPAN-RB LANGSUNG MENGGEBRAK !!! Aparat kalang kabut. [MANTAB..]
...
TS
atimarwati
MenPAN-RB LANGSUNG MENGGEBRAK !!! Aparat kalang kabut. [MANTAB..]
Ada 4 Gebrakan :
Merdeka.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan RB) Yuddy Chrisnandi langsung ber-Aksi usai dilantik Presiden Joko Widodo. Politikus Hanura itu mengunjungi beberapa daerah untuk meninjau pelayanan yang dilakukan aparat birokrasi.
Saat di hari pertama bertugas selepas pelantikan, Yuddy langsung blusukan di kantornya. Yang menjadi perhatian beliau adalah Panselnas CPNS 2014. Yuddy sempat melakukan pertanyaan menohok ke beberapa staf. Mulai dari cara kerja, kesiapan sistem, waktu kerja, sampai jumlah pendaftar CPNS tahun ini.
Yuddy bahkan minta dipraktekan langsung lewat monitor komputer yang digunakan untuk input data peserta tes CPNS yang lolos tes kompetensi dasar.
Yuddy menyelidik dengan menanyakan seluk beluk seleksi CPNS dengan sistem computer assisted test (CAT). Mulai dari pendaftaran, pelamar yang lulus seleksi administrasi, kemudian pelaksanaan tes, dan peserta yang lulus tes kompetensi dasar.
Tidak berhenti disitu, di hari selanjutnya, Yuddy melakukan blusukan ke beberapa daerah di Banten, Sukabumi dan DKI. Apa saja gebrakan Menteri Yuddy Chrisnandi? Berikut rangkumannya:
1. Yuddy mengumumkan penghentian sementara atau moratorium penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mulai awal tahun depan. Artinya, sepanjang pemerintahan Jokowi-JK tidak ada penerimaan PNS. "Lima tahun ke depan," tegas Yuddy chrisnandi.
"Sampai keuangan Negara pulih dan stabil" tambahnya.
2, Yuddy Chrisnandi melakukan inspeksi mendadak ke Samsat Kota Serang di Provinsi Banten, Sabtu 1 November lalu.
Sasarannya langsung menuju loket pelayanan STNK dan BPKB di lantai dua gedung, dan di sana satu persatu warga yang tengah mengantri ditanya. "Ada masalah? Ada pungli? Jangan takut melaporkan," kata Yuddy kepada sejumlah warga yang tengah mengurus surat-surat kendaraan di Samsat Serang.
3. Setelah dari Banten, Yuddy lanjut berangkat ke sejumlah tempat pelayanan di Sukabumi. Lokasi pertama yang disasar oleh politikus Hanura itu lagi-lagi adalah Markas Polres, ini lokasinya di Sukabumi Kota.
Yuddy melihat dengan seksama kinerja anggota kepolisian mulai dari pelayanan pembuatan SIM dan SKCK. Satu persatu aparat yang bertugas diperhatikan.
Setelah itu Yuddy meluncur ke Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar Sukabumi.
"saya melihat dan memastikan berbagai pelayanan aparatur negara kepada warga atau rakyat," kata Yuddy, Sabtu (1/11).
"Proses pelaksanaan kerja harus dibina dan diawasi sehingga pelaksanaan kerja aparatur negara bisa berjalan dengan baik, karena salah satu tugas kementerian saya adalah mereformasi birokrasi, tujuannya agar dalam pemberian pelayanan kepada rakyat tidak bertele-tele". tegasnya.
4. Yuddy Chrisnandi mengunjungi Balai Kota DKI Jakarta bertemu dengan Plt Gubernur Basuki Tjahaja Purnama. Yuddy mendukung langkah Pemprov DKI melakukan reformasi birokrasi. Salah satunya soal perizinan.
Dia juga memback up langkah Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melakukan restrukturisasi, mutasi, bahkan promosi-promosi jabatan bagi para pejabat publik. Nantinya akan dapat pejabat yang kompeten.
Yuddy juga menginginkan agar birokrasi tidak berbelit-belit.
Pelayanan ke depan, pejabat harus melayani bukan minta dilayani.
sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/4-gebrakan-menteri-yuddy-chrisnandi-ikuti-perintah-jokowi.html
FOTO-FOTO :
------------------------------------
Ayooo dukung, Lawan mafia perijinan, Pemerintah harus Berantas Pungli.
Merdeka.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan RB) Yuddy Chrisnandi langsung ber-Aksi usai dilantik Presiden Joko Widodo. Politikus Hanura itu mengunjungi beberapa daerah untuk meninjau pelayanan yang dilakukan aparat birokrasi.
Saat di hari pertama bertugas selepas pelantikan, Yuddy langsung blusukan di kantornya. Yang menjadi perhatian beliau adalah Panselnas CPNS 2014. Yuddy sempat melakukan pertanyaan menohok ke beberapa staf. Mulai dari cara kerja, kesiapan sistem, waktu kerja, sampai jumlah pendaftar CPNS tahun ini.
Yuddy bahkan minta dipraktekan langsung lewat monitor komputer yang digunakan untuk input data peserta tes CPNS yang lolos tes kompetensi dasar.
Yuddy menyelidik dengan menanyakan seluk beluk seleksi CPNS dengan sistem computer assisted test (CAT). Mulai dari pendaftaran, pelamar yang lulus seleksi administrasi, kemudian pelaksanaan tes, dan peserta yang lulus tes kompetensi dasar.
Tidak berhenti disitu, di hari selanjutnya, Yuddy melakukan blusukan ke beberapa daerah di Banten, Sukabumi dan DKI. Apa saja gebrakan Menteri Yuddy Chrisnandi? Berikut rangkumannya:
1. Yuddy mengumumkan penghentian sementara atau moratorium penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mulai awal tahun depan. Artinya, sepanjang pemerintahan Jokowi-JK tidak ada penerimaan PNS. "Lima tahun ke depan," tegas Yuddy chrisnandi.
"Sampai keuangan Negara pulih dan stabil" tambahnya.
2, Yuddy Chrisnandi melakukan inspeksi mendadak ke Samsat Kota Serang di Provinsi Banten, Sabtu 1 November lalu.
Sasarannya langsung menuju loket pelayanan STNK dan BPKB di lantai dua gedung, dan di sana satu persatu warga yang tengah mengantri ditanya. "Ada masalah? Ada pungli? Jangan takut melaporkan," kata Yuddy kepada sejumlah warga yang tengah mengurus surat-surat kendaraan di Samsat Serang.
3. Setelah dari Banten, Yuddy lanjut berangkat ke sejumlah tempat pelayanan di Sukabumi. Lokasi pertama yang disasar oleh politikus Hanura itu lagi-lagi adalah Markas Polres, ini lokasinya di Sukabumi Kota.
Yuddy melihat dengan seksama kinerja anggota kepolisian mulai dari pelayanan pembuatan SIM dan SKCK. Satu persatu aparat yang bertugas diperhatikan.
Setelah itu Yuddy meluncur ke Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar Sukabumi.
"saya melihat dan memastikan berbagai pelayanan aparatur negara kepada warga atau rakyat," kata Yuddy, Sabtu (1/11).
"Proses pelaksanaan kerja harus dibina dan diawasi sehingga pelaksanaan kerja aparatur negara bisa berjalan dengan baik, karena salah satu tugas kementerian saya adalah mereformasi birokrasi, tujuannya agar dalam pemberian pelayanan kepada rakyat tidak bertele-tele". tegasnya.
4. Yuddy Chrisnandi mengunjungi Balai Kota DKI Jakarta bertemu dengan Plt Gubernur Basuki Tjahaja Purnama. Yuddy mendukung langkah Pemprov DKI melakukan reformasi birokrasi. Salah satunya soal perizinan.
Dia juga memback up langkah Plt Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) melakukan restrukturisasi, mutasi, bahkan promosi-promosi jabatan bagi para pejabat publik. Nantinya akan dapat pejabat yang kompeten.
Yuddy juga menginginkan agar birokrasi tidak berbelit-belit.
Pelayanan ke depan, pejabat harus melayani bukan minta dilayani.
sumber : http://www.merdeka.com/peristiwa/4-gebrakan-menteri-yuddy-chrisnandi-ikuti-perintah-jokowi.html
FOTO-FOTO :
------------------------------------
Ayooo dukung, Lawan mafia perijinan, Pemerintah harus Berantas Pungli.
Diubah oleh atimarwati 05-11-2014 06:35
0
7.1K
72
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
677.9KThread•47.2KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya