caranibierosAvatar border
TS
caranibieros
Endy Divonis 2 Tahun Penjara karena Masukkan Ayahnya ke RSJ
Bandung - Majelis hakim di Pengadilan Negeri (PN) Bandung langsung menjatuhkan vonis 2 tahun penjara pada Endy Natawijaya (38). Ia dinyatakan terbukti telah melakukan perampasan hak seseorang yaitu dengan memasukkan ayah kandungnya sendiri, Yudi Natawijaya, ke kilinik rehabilitasi gangguan kejiwaan.

Vonis tersebut lebih ringan dibandingkan tuntutan jaksa penuntut umum yang menuntutnya dengan hukuman 3 tahun penjara.

Majelis hakim yang diketuai Nur Hakim menyatakan terdakwa Endy melanggar pasal 333 KUHPidana.

"Menyatakan, terdakwa bersalah. Menjatuhkan olehkarenanya hukuman dua tahun penjara," ujar Nur Hakim dalam amar putusannya di ruang sidang 2 PN Bandung, Kamis (23/10/2014).

Atas vonis itu, terdakwa maupun jaksa menyatakan pikir-pikir. Majelis hakim pun kemudian menutup sidang tersebut dan terdakwa selanjutnya akan ditahan di Rutan Kebon Waru Bandung.

Sebelum dijatuhi hukuman, Endy terlebih dulu menyampaikan nota pembelaannya. Endy mengaku dirinya tidak memiliki maksud apapun selain demi kebaikan kesehatan ayahnya. Ia juga menyebut tidak memiliki kaitan dengan rumah di Jalan Hegarmanah Tengah.

Nota pembelaan disampaikan lewat kuasa hukumnya. Endy mengatakan bahwa ayahnya itu dibawa ke klinik karena ia ditelepon dan dimintai tolong ibunya yang mengatakan bahwa Yudi berperilaku aneh dengan mengunci kamar

"Ayahnya pernah mengalami depresi berat dan hampir bunuh diri," kata kuasa hukum Endy, Rony Yosua saat membacakan pledoi.

Dibawanya Yudi ke Klinik Grahita Husada, kata Rony, juga dilakukan setelah Endy berkonsultasi dengan dokter di klinik tersebut. "Bukan kehendak dan paksaan terdakwa," tuturnya.

Saksi korban, Yudi Natawijaya sangat menyayangkan putusan majelis hakim. Ia menilai putusan hakim terlalu ringan.

"Saya menyayangkan karena putusannya terlalu ringan. Harusnya tetap tiga tahun," kata ayah kandung terdakwa itu usai sidang.

sumur

Kaos Penjara yang Bikin Preman Minggir



Jasa Pembuatan Toko Online mulai Rp 150rb
Diubah oleh caranibieros 30-10-2014 09:06
0
1.5K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.6KThread40.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.