- Beranda
- The Lounge
MTV AKAN TAYANG DI INDONESIA PER 1 NOV :D *akhirnya*
...


TS
helloyus
MTV AKAN TAYANG DI INDONESIA PER 1 NOV :D *akhirnya*

alhamdulillah HT pertama



Quote:
ada kabar gembira untuk kalian semua ANAK NONGKRONG.
langsung aja yuk ke beritanya
Spoiler for tribunnews:
Quote:
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah empat tahun absen dari layar kaca Tanah Air, Music Television (MTV), saluran yang didedikasikan untuk musik itu kembali hadir di Indonesia.
Selama masa hiatus MTV Indonesia, penonton lokal dihibur oleh siaran MTV Asia yang notabenenya adalah saluran berbayar.
Sama seperti tahun sebelumnya, MTV Indonesia akan bersiaran gratis (free to air) namun bukan di tv swasta besar, melainkan tv lokal di 10 kota besar Indonesia secara bertahap.
Tahap pertama, 1 November mendatang, MTV Indonesia mulai tayang di Jakarta, Bandung, Surabaya, Banjarmasin. Menyusul kemudian tahap kedua, 15 Januari 2015, MTV Indonesia hadir di Bali, Yogyakarta, dan tiga kota besar lain.
Soal alasan menggandeng stasiun tv lokal, Fary Farghob, CEO Forte, perusahaan agensi yang menaungi MTV Indonesia mengatakan, MTV Indonesia ingin ikut membantu menggairahkan industri tv lokal yang selama ini berjuang menarik penonton.
"Saat ini mereka kesulitan mencari konten untuk menarik penonton. Tentu saja ini berdampak pada pemasukan iklan. Seperti diketahui, penyiaran iklan masih didominasi tv swasta besar," katanya saat jumpa pers, Rabu (22/10/2014).
Di samping itu, tambah Fary, stasiun tv swasta besar memiliki pola penjadwalan program yang cukup ketat. Kondisi tersebut menyulitkan MTV Indonesia tayang selama empat jam dengan pembagian waktu dua sesi yang masing-masing terdiri dari 2 jam, pukul 16.00-18.00 dan 22.00-24.00 WIB.
"Waktu penayangan MTV disesuaikan dengan kenyamanan anak muda. Sore hari dan menjelang tengah malam, bukan prime time," jelasnya.
Tidak menutup kemungkinan waktu penayangan bertambah bila mendapat respon yang positif.
MTV Indonesia sendiri ingin menargetkan 12 juta penonton.
Dengan slogan 1000 persen "1000% Youth", MTV berambisi menjadi "rumah"-nya anak muda Indonesia dengan menayangkan acara-acara yang berelasi dengan generasi muda. Kontennya tidak hanya musik, tetapi juga reality show, film dan acara traveling.
"Saat ini konten masih banyak dari MTV Asia. Namun kami berkomitmen, tahun depan MTV Indonesia didominasi konten lokal setelah kami menemukan VJ baru," ujar Fary.
Saat ini sedang berlangsung MTV VJ Hunt, kontes pencarian pemandu acara MTV Indonesia. MTV Indonesia juga fokus pada konten digital.
"Sekarang platform-nya sudah berbeda. Anak muda lebih tech savvy. Penting bagi kami untuk juga berinteraksi dengan anak muda melalui sosial media," ujarnya.
sumber

Spoiler for hai online:
Quote:
Buat anak yang tumbuh di tahun 90-an nama MTV tentu udah nggak asing lagi. Stasiun televisi musik ini sempat mengalami masa jaya, kemudian ditutup pada akhir Desember 2011. Tapi kini, mulai 1 November 2014, MTV Indonesia bakal beroperasi lagi.
Adalah Viacom International Media Networks (VIMN) Asia, salah satu divisi perusahaan Viacom (NASDAQ: VIAB, VIA), bekerjasama dengan FORTE, bagian dari Karsa Grup dan juga merupakan partner dalam bidang marketing dan distribusi penjualan MTV di Indonesia yang mencoba menghidupkan kembali MTV di Indonesia.
"MTV sebagai merk global terbesar yang paling menonjol, kalau kita lihat di Instagram aja dia most follow. Anak muda itu populasinya sangat banyak, kita akan menyuguhkan sesuatu untuk generasi muda Indonesia melalui berbagai acara dan konten yang sesuai, nggak terbatas pada musik saja, tapi juga film, sport, fashion, games dan semua aspek anak muda lain," ujar Surya Arief, CEO Karsa Group, dalam jumpa pers di Exodus, Jakarta, Rabu (22/10).
Jika tahun sebelumnya MTV bekerja sama dengan stasiun televisi nasional, kali ini MTV akan disiarkan lewat empat partner stasiun TV lokal di lima kota besar di Indonesia – Jakarta, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar. Hal itu dikarenakan, MTV ingin memberikan sesuatu yang maksimal untuk anak muda.
"Kenapa nggak di televisi nasional, ada banyak keterbatasan dengan kita. Kita pengen memanjakan anak muda dengan menyesuaikan jam-jam tertentu. Kalau kerjasama dengan televisi nasional mereka ada program lain tentunya yang nggak mungkin diubah. Kalau di televisi lokal, kita bisa mengatur jam tayang sepulang sekolah dan saat mau tidur. Durasinya empat jam," papar Fary Farghob, CEO Forte.
Sebagai langkah awal menarik perhatian anak muda di Indoensia, MTV menggelar kompetisi MTV VJ Hunt Indonesia yang sudah berjalan sejak Oktober ini.
sumber
Adalah Viacom International Media Networks (VIMN) Asia, salah satu divisi perusahaan Viacom (NASDAQ: VIAB, VIA), bekerjasama dengan FORTE, bagian dari Karsa Grup dan juga merupakan partner dalam bidang marketing dan distribusi penjualan MTV di Indonesia yang mencoba menghidupkan kembali MTV di Indonesia.
"MTV sebagai merk global terbesar yang paling menonjol, kalau kita lihat di Instagram aja dia most follow. Anak muda itu populasinya sangat banyak, kita akan menyuguhkan sesuatu untuk generasi muda Indonesia melalui berbagai acara dan konten yang sesuai, nggak terbatas pada musik saja, tapi juga film, sport, fashion, games dan semua aspek anak muda lain," ujar Surya Arief, CEO Karsa Group, dalam jumpa pers di Exodus, Jakarta, Rabu (22/10).
Jika tahun sebelumnya MTV bekerja sama dengan stasiun televisi nasional, kali ini MTV akan disiarkan lewat empat partner stasiun TV lokal di lima kota besar di Indonesia – Jakarta, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar. Hal itu dikarenakan, MTV ingin memberikan sesuatu yang maksimal untuk anak muda.
"Kenapa nggak di televisi nasional, ada banyak keterbatasan dengan kita. Kita pengen memanjakan anak muda dengan menyesuaikan jam-jam tertentu. Kalau kerjasama dengan televisi nasional mereka ada program lain tentunya yang nggak mungkin diubah. Kalau di televisi lokal, kita bisa mengatur jam tayang sepulang sekolah dan saat mau tidur. Durasinya empat jam," papar Fary Farghob, CEO Forte.
Sebagai langkah awal menarik perhatian anak muda di Indoensia, MTV menggelar kompetisi MTV VJ Hunt Indonesia yang sudah berjalan sejak Oktober ini.
sumber

Spoiler for bisnis.com:
Quote:
Bisnis.com, DEPOK-- Kabar gembira bagi para penggemar MTV. Pada 1 November 2014, MTV akan memperluas jangkauan penontonnya di Indonesia menjadi sekitar 12 juta penonton lewat empat partner stasiun TV lokal di lima kota besar yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar.
Viacom International Media Networks (VIMN) Asia, salah satu divisi perusahaan Viacom, mengumumkan ekspansi MTV ke Indonesia.
Mark Whitehead, Executive Vice President & Managing Director, Viacom International Media Networks Asia mengatakan pihaknya bekerja sama dengan FORTE, bagian dari Karsa Grup, partner dalam bidang marketing dan distribusi penjualan MTV di Indonesia.
“Sebagai merek global terbesar dan yang paling menonjol untuk anak muda, MTV sangat menikmati ikatan yang kuat dengan generasi muda Indonesia melalui berbagai acara dengan menyajikan acara dengan konten yang sesuai dan berpengalaman di dunia ini,” katanya melalui siaran resmi, Sabtu (18/10/2014).
Dengan menyiarkan lebih luas, pihaknya ingin memperlihatkan komitmen dalam memperkuat ikatan dengan penonton lokal dan membuat acara tertentu yang diminati oleh generasi muda Indonesia.
"Perusahaan FORTE sangat mendukung langkah MTV ini, yang tentu saja akan memperkuat kami dalam meluaskan kehadiran dan menguatkan ikatan MTV di Indonesia," ujarnya.
Pada fase berikutnya 2015, FORTE akan mengembangkan MTV lewat beberapa stasiun TV lokal lain di kota-kota Indonesia berikutnya. Siaran 4 jam MTV akan mengudara setiap harinya dari jam 16.00 WIB sampai jam 18.00 WIB dan jam 22.00 WIB sampai jam 24.00 WIB.
Melalui kampanyenya, 1000% YOUTH, MTV mendedikasikan diri menjadi acara TV untuk para generasi muda Indonesia seperti acara top musik internasional, regional, dan lokal seperti Chart Attack, MTV Hits, K-Wave (K-pop), Japan Hits (J-Pop).
Selain itu, acara unggulan orisinal MTV, mulai dari acara musik dan hiburan khas MTV dari belahan dunia lainnya seperti MTV Video Music Awards, MTV Europe Music Awards, MTV World Stage dan MTV Sessions akan disiarkan.
"Acara orisinal MTV lainnya seperti The Ride, Ridiculousness, Pranked, Punk’d, Pimp My Ride and Catfish juga akan kembali menyapa," paparnya.
Adapun, produksi lokal MTV akan memproduksi acara setiap harinya di Indonesia mulai dari awal tahun depan, menampilkan berita dan musik pop internasional dan regional. Acara tersebut, katanya dapat memperlihatkan kualitas musik Indonesia. sumber
Viacom International Media Networks (VIMN) Asia, salah satu divisi perusahaan Viacom, mengumumkan ekspansi MTV ke Indonesia.
Mark Whitehead, Executive Vice President & Managing Director, Viacom International Media Networks Asia mengatakan pihaknya bekerja sama dengan FORTE, bagian dari Karsa Grup, partner dalam bidang marketing dan distribusi penjualan MTV di Indonesia.
“Sebagai merek global terbesar dan yang paling menonjol untuk anak muda, MTV sangat menikmati ikatan yang kuat dengan generasi muda Indonesia melalui berbagai acara dengan menyajikan acara dengan konten yang sesuai dan berpengalaman di dunia ini,” katanya melalui siaran resmi, Sabtu (18/10/2014).
Dengan menyiarkan lebih luas, pihaknya ingin memperlihatkan komitmen dalam memperkuat ikatan dengan penonton lokal dan membuat acara tertentu yang diminati oleh generasi muda Indonesia.
"Perusahaan FORTE sangat mendukung langkah MTV ini, yang tentu saja akan memperkuat kami dalam meluaskan kehadiran dan menguatkan ikatan MTV di Indonesia," ujarnya.
Pada fase berikutnya 2015, FORTE akan mengembangkan MTV lewat beberapa stasiun TV lokal lain di kota-kota Indonesia berikutnya. Siaran 4 jam MTV akan mengudara setiap harinya dari jam 16.00 WIB sampai jam 18.00 WIB dan jam 22.00 WIB sampai jam 24.00 WIB.
Melalui kampanyenya, 1000% YOUTH, MTV mendedikasikan diri menjadi acara TV untuk para generasi muda Indonesia seperti acara top musik internasional, regional, dan lokal seperti Chart Attack, MTV Hits, K-Wave (K-pop), Japan Hits (J-Pop).
Selain itu, acara unggulan orisinal MTV, mulai dari acara musik dan hiburan khas MTV dari belahan dunia lainnya seperti MTV Video Music Awards, MTV Europe Music Awards, MTV World Stage dan MTV Sessions akan disiarkan.
"Acara orisinal MTV lainnya seperti The Ride, Ridiculousness, Pranked, Punk’d, Pimp My Ride and Catfish juga akan kembali menyapa," paparnya.
Adapun, produksi lokal MTV akan memproduksi acara setiap harinya di Indonesia mulai dari awal tahun depan, menampilkan berita dan musik pop internasional dan regional. Acara tersebut, katanya dapat memperlihatkan kualitas musik Indonesia. sumber
apakah ini kebangkitan music indonesia? akankah seramai dulu?
gimana pendapat kalian para kaskuser?

berikut list TV lokal yang akan nayangin MTV
terimakasih agan davy78
Quote:
Original Posted By davy78►yang nyiarin MTV Indo:
CTV Banten- Jakarta
BCTV Bandung
SBO TV Surabaya
TV9 Banjarmasin
Celebes TV Makassar
taruh pejwan gan
CTV Banten- Jakarta
BCTV Bandung
SBO TV Surabaya
TV9 Banjarmasin
Celebes TV Makassar
taruh pejwan gan

jika menurut kalian ini adalah thread menarik segera masuk ke link rekomendasi hot thread
Spoiler for tanggapan kaskuser:
Quote:
Quote:
Original Posted By riann1313►d tv lokal aja gan , d tv swasta nya gimana ? soalnya kota ane ga ada yg agan sebutin 

kayaknya tv swasta gak menarik minat MTV deh ya mungkin belajar dari mantannya dulu (global tv) yang semakin lama semakin ngebatesin acara MTV gan. dan merubah alur acara MTV. cmiiw
Quote:
Original Posted By vhesckot_1601►yaelah dari awal sampe akhir cuma disebut tv lokal 
tv lokal mana woy?
jaktv?
bchannel?
tvm?


tv lokal mana woy?

jaktv?
bchannel?
tvm?

maaf gan ane masih nyari info tentang tv local mana yang akan memutar/menyiarkan acara MTV

Quote:
Original Posted By Cikklancang►mantep tuh, kaga papa di tv lokal, kalo di tv swasta, bakalan dikotori oleh tangan tangan alay yang bakalan ngotori format acaranya
Quote:
Original Posted By calpis►wah... jadi nostalgia masa kecil neh 
dlu nonton Mtv sering diputer video klip Moby - Porcelain
yg paling ane inget iklannya yg ada cewe operator ngomong "moshi2"

dlu nonton Mtv sering diputer video klip Moby - Porcelain
yg paling ane inget iklannya yg ada cewe operator ngomong "moshi2"

Quote:
Original Posted By tole_90►prediksi gw nih TV gak laku, karena mayoritas suka tontonan yang kampungan, misalnya lagu dangdut, lagu sunda atau lagu jawa.
bahkan NET.TV yang kontennya anak muda itu, cuman bisa diliat di tv lokal doang. belum berani siaran nasional.
bahkan NET.TV yang kontennya anak muda itu, cuman bisa diliat di tv lokal doang. belum berani siaran nasional.
Quote:
Original Posted By Son.ofBeach►Jangan Ngarep MTV sekarang bakalan kayak MTV jaman dulu , MTV sekrang kebanyakan K-Pop , musik ya pasti ga bakalan ada musik Grunge , Rock. sama MTV sekarang ane liat 70% isinya Reality Show , TV series , musik 30%
kaga enak deh MTV sekarang paling ya MTV World Stage bolehlah
#Pengalaman langganan MTV di TV kabel
kaga enak deh MTV sekarang paling ya MTV World Stage bolehlah
#Pengalaman langganan MTV di TV kabel
Quote:
Original Posted By tokek.langgar►Bukan masalah mtv atau dahsyat gan
Yg lebih penting kualitas musisinya
Ga ada yg jamin artis macam smash dan boyband lain ga akan masuk mtv
Masa keemasan mtv emang pas kebetulan pas musik perkembangannya bagus
Tapi musik jelek emang lagi trend ga cuma di indonesia, bahkan amerika contoh pitbull lady gaga dkk
Dan video klip mereka juga ga akan lolos sensor kpi. Mengingat banyaknya adegan telanjang, setengah telanjang dan bahkan adegan menempelkan kelamin ke pantat cewe penari
Yg lebih penting kualitas musisinya
Ga ada yg jamin artis macam smash dan boyband lain ga akan masuk mtv
Masa keemasan mtv emang pas kebetulan pas musik perkembangannya bagus
Tapi musik jelek emang lagi trend ga cuma di indonesia, bahkan amerika contoh pitbull lady gaga dkk
Dan video klip mereka juga ga akan lolos sensor kpi. Mengingat banyaknya adegan telanjang, setengah telanjang dan bahkan adegan menempelkan kelamin ke pantat cewe penari
Quote:
Original Posted By epewaksa►ya sebenernya sih mtv juga kan ikutin perkembangan musik jaman sekarang. kenapa jaman dulu bagus? karena emang band2 jaman dulu itu ya bagus2 lagunya.
khususnya mtv ampuh, yang ditayangin jangan band2 macem kufaku, repvblik, hijau daun, dll. bukan nganggep karya mereka jelek, tapi masih banyak karya2 musisi lokal indo yang sangat luar biasa tapi jarang ke ekspos gara2 acara musik stasiun tv gede nayangin band2 kampring dengan lipsingnya. please make a live performance, even in accoustic session.
kalau boleh usul buat mtv ampuh perbanyak ulasan mengenai band2 kaya The Sigit, Seringai, Efek Rumah Kaca atau dengan Pandai Besinya, Frau, Mocca, Banda Neira, Midnight Quickie dan band2 indo bagus lainnya yang jarang ke ekspos media tv gede. that's all.
khususnya mtv ampuh, yang ditayangin jangan band2 macem kufaku, repvblik, hijau daun, dll. bukan nganggep karya mereka jelek, tapi masih banyak karya2 musisi lokal indo yang sangat luar biasa tapi jarang ke ekspos gara2 acara musik stasiun tv gede nayangin band2 kampring dengan lipsingnya. please make a live performance, even in accoustic session.
kalau boleh usul buat mtv ampuh perbanyak ulasan mengenai band2 kaya The Sigit, Seringai, Efek Rumah Kaca atau dengan Pandai Besinya, Frau, Mocca, Banda Neira, Midnight Quickie dan band2 indo bagus lainnya yang jarang ke ekspos media tv gede. that's all.
Quote:
Quote:
Original Posted By lilttleman►
MTV INDONESIA SEHARUSNYA BIKIN ACARA2 SPIN-OFF JAMAN MTV JADUL
ATAU BIKIN YANG LEBIH SPEKTAKULER, BIKIN JACKASS INDONESIA ATAU PIMP MY RIDE INDONESIA



ATAU BIKIN YANG LEBIH SPEKTAKULER, BIKIN JACKASS INDONESIA ATAU PIMP MY RIDE INDONESIA



pimp my ride indonesia gokil juga. tapi klo jackass ane ragu gan hahahah
Diubah oleh helloyus 24-10-2014 16:18
0
161.1K
Kutip
2K
Balasan


Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!

The Lounge
926KThread•93.9KAnggota
Urutkan
Terlama


Komentar yang asik ya