Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 11 GameiPhone & iPad Terbaru Tahun Ini: Magic2015, Hellraid: The Escape, & Lainnya

krauser73opsAvatar border
TS
krauser73ops
11 GameiPhone & iPad Terbaru Tahun Ini: Magic2015, Hellraid: The Escape, & Lainnya


Tahun yang begitu sibuk dengan banyaknya rilis game terbaru untuk iPhone dan iPad. Menurut saya, banyak sekali
game yang cukup berkualitas rilis di tahun ini. Contohnya saja Hellraid: The Escape , Magic 2015 , sampai Sonic JumpFever . Bukan hanya itu saja, tiga episode game buatan Wadget Eye Studio juga rilis secara berbarengan.

Sudah tidak sabar melihat game apa saja yang rilis di tahun ini? Silakan menyelam dalam kolam penuh game berikut ini.

1. Magic 2015

Bagi yang suka game card battle , Magic2015 rilis hari ini! Bila kamu sudah pernah memainkan game Magic sebelumnya, tidak ada yang berbeda di sini. Hanya ugrade linear seperti penambahan jenis kartu baru, dll.dipastikan akan review game ini.



2. Hellraid: The Escape

Kamu terjebak dalam sebuah penjara dan tugas kamu adalah keluar dari sini. Hellraid adalah sebuah game action adventure dan
puzzle sekaligus dalam satu game dengan tambahan visual 3D yang sangat menarik. Bila kamu punya budget lebih, saya sarankan kamu mencoba game ini.



3. Dino Hunter: Deadly Shores

Memburu atau kamu yang diburu. Tagline dari
screen shot game ini sangat pas untuk Dino Hunter karena memang tugas kamu menembak dinosaurus yang ada dalam game. Upgrade senjata keyang lebih baik adalah makanan kamu di sini untuk tetap bertahan hidup dari binatang purbakala tersebut. Jangan pesimis dulu mendengar nama Glu yang terkenal dengan IAP. Lebih baik mencoba game gratis ini.


4. Fantasy Warlord

Dengan cerita dalam game yang agak klise, Gamevil tampil kembali dengan sebuah fantasi RPG. Dalam game ini kamu harus mengumpulkan guardian dalam bentuk kartu dan menggabungkannya dengan bebas tanpa batas. Selain battle biasa, kamu juga akan berperang melawan bos, dan PvP dengan pemain dari seluruh dunia.



5. FFFFF2P

Mau tahu singkatan game ini? Free Free Free Free Free 2 Play. Ya memang game ini gratis tapi tetap saja menawarkan IAP untuk dibeli. Di sini kamu harus menghancurkan balok yang dijatuhkan musuh dengan lompat di atasnya. Makan permen yang ada ketika balok tersebut hancurakan membuat kamu lompat lebih tinggi.



6. LINE Let’s Get Rich
Singkat saja, inilah Monopoli yang dibuat khusus untuk platform game LINE. Tertarik mencoba?



7. Blackwell 2: Unbound

Suara saxophone mengalun di sepanjang jalan pada pulau Roosevelt. Orang-orang tidak sadar ada kejadian aneh yang sedang terjadi di dunia yang berbeda. Hanya Laurent Blackwell (bibi dari Rosa Blackwell dari episode pertama) dan salah seorang ahli spiritual yang menyadari kejadian aneh tersebut. Cerita inilah yang akan membawa kamu untuk melanjutkanseri kedua ini




8. Blackwell 3: Convergence

Cerita kemudian masih berlanjut dengan kembalinya pemeran utama yaitu Rosa Blackwell dan ahli spiritual Joey Mallone untuk mengungkapkan dunia hantu yang kali ini mengambil setting di sebuah gedung perkantoran. Cerita ini belum berakhir di seri ketiga karena masih ada Blackwell 4 dan 5. Jadi jika kamu memang mencari sebuah game dengan cerita yang dalam, mainkan game ini



9. Transworld Endless Skater

Sudah bisa ditebak dari namanya, game ini akan mengajak kamu memainkan sebuah
game di mana kamu berperan sebagai seorang skater yang harus menggunakan berbagai gaya untuk memperoleh skor tertinggi. Dari penjelasannya game ini bersifat
endless , tetapi mempunyai akhirjika sebuah misi sudah terpenuhi dan kamu akan bisa lanjut kemisi berikutnya yang mungkin tidak bisa habis.


10. DMBX 2.6 – Mountain Bike and BMX

8 dunia, 32 level, 168 tantangan, 8 karakter, sampai 6 tipe sepeda yang bisa kamu pilih adalah feature yang akan kamu temui di game ini. Kamu memerankan sebagai seorang pengendara sepeda BMX dan tugas kamu adalah memenangkan pertandingan dengan gaya yang maksimal.


11. Scorched – Combat Racing

Hampir mirip seperti Death Rally, Scorched , yang mengandalkan grafis bertipe cel-shading ini mengajak kamu untuk memenangkan sebuah pertandingan balap mobil dengan senjata yang kalian miliki. Sudah bisa ditebak, memenangkan pertandingan artinya mendapatkan uang untuk membuat senjata yang ada di mobil semakin canggih.
Spoiler for :


Mampir juga kesini
Diubah oleh krauser73ops 18-05-2015 09:39
0
3.7K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.