michaelfrofileAvatar border
TS
michaelfrofile
Cara Memulai Percakapan Dengan Gebetan
Sumber: blog ane

Pacaran membutuhkan PDKT. PDKT dibuka dengan percakapan. 75% remaja gaul Indonesia cupu dalam urusan memulai percakapan dengan gebetannya. Mampus.

Banyak orang yang berpendapat bahwa opening/awalan adalah hal yang sangat penting dan mempengaruhi sukses tidaknya kita dalam mencapai suatu target kedepannya, entah target dalam masalah keuangan, cinta, ataupun yang lainnya. Semua butuh awalan yang baik.

Begitu pula dengan fase PDKT, PDKT adalah awalan yang sangat penting sebelum kita dapat melanjutkan hubungan ke fase menikah dan akhirnya sampai ke fase idaman semua lelaki sejati, berkembang biak. PDKT pun awalnya dibuka dengan obrolan singkat yang biasanya (semoga) akan menjadi panjang.

Dan masalahnya, kita semua (lelaki sejati, lelaki 1/2 cewek, cewek sejati) hampir sama cupu dalam membuka percakapan dengan gebetan kita. Yah, gue gak bisa menyalahkan kalian semua juga, sih. Habisnya, membuka percakapan dengan gebetan kita, terutama mereka yang mempunyai wajah yang ganteng/cantik (dan dompet tebal) sangatlah menegangkan bagi kita. Karena terlalu tegang, biasanya kita akan grogi sehingga menyebabkan kita akan membuka percakapan dengan sang gebetan secara "freak", seperti: 'kamu lagi apa?', 'Jempol-mu kok korengan?', atau 'Gimana kabar ambien-mu?'

Karena kebodohan-kebodohan tersebut, para pelaku PDKT pun gagal dan terpaksa mengubur niatnya dalam-dalam untuk "menambah keturunan". Untuk mengurangi jumlah PDKT yang gagal... Berkembang biak, gue akan membagikan beberapa cara memulai percakapan dengan gebetan:

Spoiler for Ilustrasi::


1. Tanyakan Tentang Tugas
Trik ter-favorit di kalangan pelajar/mahasiswa. Trik satu ini sangatlah jitu dan presentasi keberhasilannya adalah 80%. Hampir semua pelaku PDKT membuka obrolan dengan memakai cara ini sebelum akhirnya mereka dapat mengganti topik obrolannya ke topik lain.

Cara melakukan trik yang satu ini tergolong mudah. Lo hanya perlu "sok bodoh" atau "memang bodoh". Tanyakanlah kepada gebetan lo tentang tugas yang baru saja diberikan. Bahaslah tugas itu bersama. Kemukan pendapat lo tentang tugas yang diberikan.

Ingat, cara ini tidak dapat dilakukan jika ternyata gebetan lo memiliki otak yang dangkal. Diulangi, cara ini gagal jika ternyata otak gebetan lo dangkal.


2. Bicarakan Tentang Rumor Yang Berkembang
Cara satu ini sangat bermanfaat jika lo ada cowok. Cewek suka gosip. Gosip adalah hidup cewek. Gue suka Silet.

Sebagai permulaan, bicarakanlah tentang rumor yang berkembang di dekat lingkungan kalian, seperti rumor ibu RT abis beli mobil murah baru, kepala sekolah kalian yang rambutnya kembali tumbuh lebat setelah sebelumnya membotak, atau rumor tentang tukang becak langganan kalian yang sekarang kabarnya akan mempunyai istri keempat. Absrud.

Setelah percakapan kalian menjadi nyaman, bicarakanlah rumor yang lebih dalam. Rumor domestik, seperti Vicky Prasetyo yang kabarnya akan menjadi guru bahasa Inggris dengan logat grammar "mautnya", Syahrini yang kembali mencetarkan Indonesia, ataupun rumor tentang Sharul Khan akan bertarung melawan sang raja dangdut Indonesia, Rhoma Irama, dalam kontes istri terbanyak... Gue yakin Rhoma Irama yang bakal menang.


3. Sok Kepo
Cara tercupu yang pernah ada. Cara ini memiliki presentase keberhasilan terendah daripada cara-cara diatas. Sok Kepo.

Kebanyakan cewek benci kepada cowok yang banyak bertanya dan ingin tahu. Tapi, ada juga beberapa cewek yang suka kepada cowok yang banyak ingin tahu tentang dirinya. Cewek tersebut akan sangat tersanjung. Serasa mirip jadi artis.


Oke, mungkin sekian trik yang bisa gue bagiin kali ini. Semoga dengan trik ini, kalian semua dapat memulai percakapan yang baik dengan gebetan kalian masing-masing dan akhirnya dapat menjadikan gebetan kalian sebagai pacar atau pacar kedua.

Salam Jomblo,


Bagi teman-teman yang ingin ketawa cekakak-cekikik boleh follow Twitterane atau main ke blog ane emoticon-Cendol (S)
Diubah oleh michaelfrofile 25-10-2013 11:58
0
12.4K
56
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.