Kaskus

News

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

korazonAvatar border
TS
korazon
[Nyari One Piece?] Bajak Laut Berkeliaran di Kepulauan Seribu
[Nyari One Piece?] Bajak Laut Berkeliaran di Kepulauan Seribu


TEMPO.CO, Jakarta - Nelayan di Pulau Sabira, Kepulauan Seribu, mengeluhkan keberadaan bajak laut. Perampokan kapal nelayan oleh bajak laut ini marak saat musim panen ikan tiba. Tangkapan ikan berton-ton bisa lesap dirampas bajak laut.

Muktiani, 33 tahun, salah satu nelayan, mengatakan ancaman bajak laut selalu membuatnya waswas untuk melaut. Pernah suatu kali, panen ikan sangat bagus sehingga setiap nelayan Sabira minimal bisa menangkap 1 ton ikan bawal.

“Tapi bajak laut naik ke kapal kami dengan membawa senjata tajam dan mengambil semua ikan yang sudah ditangkap,” ujar Muktiani yang ditemui Kamis, 18 September 2014 lalu di Pulau Sabira. (Baca: Aksi Bajak Laut di Indonesia Meningkat)

Untuk mengantisipasi perampokan bajak laut, nelayan menggunakan taktik berlayar berkelompok. Ali Udin, 65 tahun, mengatakan saat musim panen dan angin bagus, beberapa kapal akan berlayar berdekatan saat menangkap ikan. “Hanya saja, cara itu juga berisiko membuat ikan-ikan kabur,” kata Ali.

Menurut Muktiani, bajak laut yang sering mengintai nelayan Sabira kebanyakan berasal dari Lampung atau Pulau Bangka. Mereka mengincar kapal-kapal yang membawa ikan hingga berton-ton.

Kepala Polisi Resor Kepulauan Seribu Ajun Komisaris Besar Johanson Ronald Simamora membenarkan banyak kasus perampokan oleh bajak laut di perairan Sabira.

Polisi mengantisipasi hal itu dengan menurunkan tim untuk mengawal kapal nelayan hingga pelabuhan Muara Angke. “Selain itu, saat musim panen, patroli di perairan sekitar Pulau Sabira akan ditingkatkan,” kata Johanson kepada Tempo.
TEMPO.CO

Harusnya kapal asing yang maling ikan di wilayah teritori Indonesia yang dibajak. Bukannya malah nelayan lokal emoticon-Cape d... (S)
0
5.9K
73
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
KASKUS Official
676.2KThread45.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.