Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

khenoarpegioAvatar border
TS
khenoarpegio
Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)
Halloooww agan - agan sekaliann.. Melanjutkan thread ane yang ini nih THREAD ANE .. Masih seputar bioskop gan... Mari simak gan

Bioskop 21 (Cineplex 21 Group) adalah sebuah jaringan bioskop di Indonesia, dan merupakan pelopor jaringan cineplex di Indonesia. Jaringan bioskop ini tersebar di beberapa kota besar di seluruh Indonesia dan sebagian besar di antaranya terletak di dalam pusat perbelanjaan, dengan film-film Hollywood dan Indonesia sebagai menu utama, dan didukung oleh teknologi tata suara Dolby Digital dan THX.Seiring dengan tuntutan perkembangan zaman, Cineplex 21 Group telah melakukan sejumlah pembenahan dan pembaharuan, di antaranya adalah dengan membentuk jaringan bioskopnya menjadi 3 merek terpisah, yakni Cinema 21, Cinema XXI, dan The Premiere untuk target pasar berbeda.

Setelah Cinema XXI berdiri, perlahan Cinema 21 berubah menjadi jaringan bioskop kelas dua, dengan sebagian besar film yang diputar merupakan film-film karya negeri sendiri dan film-film asing yang tidak diputar di Cinema XXI lagi. Namun hal ini tidak berlaku di beberapa kota di luar Jakarta yang belum tersedia Cinema XXI dan tidak banyak terdapat Cinema 21.

Cinema 21

Pada umumnya Cinema 21 telah dilengkapi tata suara Dolby Digital, dan bahkan beberapa di antaranya yang merupakan Cinema 21 versi terdahulu telah bersertifikat THX, seperti Hollywood KC (Kini Hollywood XXI), Karawaci (kini Karawaci XXI), dan Mega (kini Pluit Village XXI) untuk area Jakarta.

Tidak hanya itu, beberapa Cinema 21 bahkan mengadaptasi suasana dan kenyamanan yang setara dengan Cinema XXI. Namun sekali lagi, hal itu berdasarkan pangsa pasar yang dituju dan perjanjian dengan pengelola mall.

Harga Tiket :

Nomat (Senin-Kamis) : IDR 15.000
Jum'at : IDR 20.000
Weekend : IDR 25.000

Cinema XXI

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Cinema XXI pertama kali didirikan di Plaza Indonesia Entertainment X'nter, dengan 4 buah teater reguler dan 2 buah teater Premiere. Cinema XXI yang diberi nama Studio XXI ini merupakan satu-satunya Cinema XXI yang menggunakan sofa empuk di keseluruhan studionya, dan memiliki sertifikat THX untuk semua studionya.

Mayoritas film-film yang diputar di Cinema XXI merupakan film-film Hollywood, baik yang terbaru, ataupun yang telah tersimpan lama. Namun beberapa XXI juga turut memutar film Indonesia, sesuai dengan lokasi dan pasar pengunjung pusat perbelanjaan yang bersangkutan.

Beberapa Cinema 21 turut direnovasi menjadi Cinema XXI, dengan penambahan karpet, perubahan desain, dan penggantian kursi studio.
Setiap tahunnya, kemunculan Cinema XXI di kota-kota besar terus meningkat, menggantikan kemunculan Cinema 21. Tidak hanya itu, beberapa Cinema XXI maupun 21 masih terus melakukan pembenahan.

Di penghujung 2008, seiring dengan perkembangan teknologi 3D dan makin maraknya film-film berbasis format tersebut, Cinema XXI turut mengaplikasikan teknologi Dolby Digital Cinema 3D di beberapa XXI yang memadai. Jumlah bioskop XXI yang mengadakan fasilitas ini pun masih terus bertambah, seiring dengan perkembangan film-film berformat digital dan 3D yang makin meningkat jumlahnya.

The Premiere

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

The Premiere ditargetkan untuk pecinta film yang menginginkan fasilitas yang lebih mewah, terdapat pula The Premiere, suatu konsep bioskop yang diperlengkapi dengan segala kemewahan yang ada, termasuk di dalamnya lobby khusus, kursi khusus layaknya kelas bisnis di dalam sebuah pesawat, dan juga selimut serta kemewahan-kemewahan lainnya.

The Premiere hingga saat ini baru hadir di beberapa Cinema XXI, yaitu EX Plaza Indonesia, Plaza Senayan, Supermal Karawaci, Senayan City, Pondok Indah, Emporium Pluit, Puri dan Gading di Jakarta serta Tangerang yang mematok harga Rp 50,000 - 100,000.

Bandung merupakan kota pertama yang menghadirkan The Premiere di luar Jakarta. Dibuka pada tanggal 1 Mei 2009, The Premiere di Bandung terletak di Ciwalk XXI dengan harga Rp 50,000.

Harga Tiket Sekarang :

Nomat (Senin-Kamis) : IDR 50.000
Jum'at : IDR 75.000
Weekend : IDR 100.000


Bitzmegaplex

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Apa sih bedanya bioskop The Premier, Blitz megaplex, 21, dan XXI (mari masuupp)

Blitzmegaplex adalah jaringan bioskop di Indonesia yang membuka jaringan bioskop pertamanya di Paris Van Java Mall, Bandung. Kehadiran Blitzmegaplex menghilangkan kesan monopoli yang terjadi dalam jaringan bisnis bioskop di Indonesia karena hanya ada Bioskop 21 yang sebelumnya telah lebih dahulu sukses dalam pasar sinema di Indonesia.

Setelah hadir di Bandung, Blitzmegaplex masuk ke Jakarta dengan membuka cabangnya di Grand Indonesia disusul kemudian dengan pembukaan di Pacific Place dan yang bioskop Blitzmegaplex yang terbaru di Mall of Indonesia dengan 11 layar dan studio 3D dengan menggunakan teknologi realD. Di pertengahan tahun 2009, Blitzmegaplex membuka lagi cabang barunya di Teraskota dengan 9 layar dan studio 3D. Blitzmegaplex telah meraih penghargaan dari MURI sebagai bioskop dengan layar terbesar di tanah air yaitu di auditorium 1 di blitzmegaplex Grand Indonesia. Fasilitas yang membedakan Blitzmegaplex dengan Bioskop 21 adalah studio BlitzDining Cinema yang memadukan konsep menonton film dan restoran.

Bekasi Cyber Park :
Setelah membuka cabang di Central Park, Teraskota, Mall Of Indonesia, Pacific Place, Grand Indonesia, dan Paris van Java Blitzmegaplex pun membuka gerai ke 7 yang berlokasi di Bekasi Barat, yaitu Bekasi Cyber Park di lantai 3 (parkir mobil di P3 & P3A) dan dibuka pada tanggal 3 Juni 2011.[3]

Central Park Jakarta :
Pada bulan april 2010, Blitzmegaplex membuka cabang barunya di Central Park Jakarta. Dengan 10 auditorium, 5 diantaranya dengan stadium seating. Dan di lengkapi dengan Velvet Class dan bioskop jenis baru yaitu Velvet Suite. Blitzmegaplex Central Park ini juga di lengkapi dengan BlitzGamesphere, Blitzshoppe.

MOHON MAAF KALO HARGA TIDAK UPDATE YAemoticon-I Love Indonesia (S)

Demikian info dari ane gan... Semoga bermanfaat

emoticon-Kissemoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Kaskus (S)emoticon-I Love Indonesia (S)

sumber SUMBER


Budayakan komen ya gan... sama emoticon-Cendol (S)emoticon-Cendol (S)


Update nih... Makasih agan.....
Quote:


Hallo Batam...
Quote:




Diubah oleh khenoarpegio 27-12-2013 03:09
0
132.2K
101
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.