Thread hibah, adopsi peliharaan dan kehilangan - Part 3
TS
LandakGirl
Thread hibah, adopsi peliharaan dan kehilangan - Part 3
Silahkan di kalau ada yg mau di post di halaman depan, tapi tolong diingat, space di depan juga sangat terbatas. TS akan utamakan yang kehilangan,ditemukan, juga adopsi yang urgent (pindah rumah, dkk sejenis)
Bagi yang di update di halaman depan akan TS pm untuk konfirmasi.
Mohon untuk menuliskan subject sebgai berikut di PM kalian:
"HIBAH" untuk yang akan menghibahkan hewan
"DITEMUKAN" untuk informasi ditemukan
"KEHILANGAN" untuk informasi kehilangan
"ASK" untuk pertanyaan tentang THREAD HIBAH, bukan JAAN. Penjelasan mengenai JAAN sudah ada di postingan 8 page1, atau scroll paling bawah postingan ini.
Bila ada yang PM untuk minta hibah, akan TS ignore. Sebagai pengadopsi yang baik, alangkah baiknya menunjukkan niatan baik kalian dengan berusaha mencari informasi sendiri. Banyak PM yang meminta hibah dari TS. Disini TS bukan agen adopsi, hanya membantu teman2 menyebarkan berita.
Sekali lagi yang PM TS adalah penghibah, penemu, kehilangan, atau pertanyan mengenai thread hibah.
Bila dalam 2minggu - 1 bulan tidak ada kabar atau ada case yg lebih urgent, TS akan hapus dan ganti
1. Bila sudah dihibahkan/ ditemukan, siapapun itu tolong update ke TS (owner, pengadopsi, temen, dkknya), jadi postingan di page 1 bisa diganti/dihapus.
2. Untuk yang mau nanya2 soal JAAN, TS akan jelaskan sejelas2nya di update page 1. (Jadi kalo ada yang masih PM nanya hall yang sudah dijelaskan TS di page 1 akan TS ignore)
Salam kenal semua, saya nina.
Saya sebentar lg mau pindah dr rmh ortu ke rumah sendiri sama suami. Tp suami saya tidak mengijinkan memelihara kucing di rumah yang baru.
Saya punya kucing kampung 8 di dalam rumah, yg sudah disteril 7. Yg 4 mix persia n kampung.
Kalo sekira2nya ada yg mau adopsi bisa contact
Mohon bantuannya apabila ada info mengenai anjing saya dengan ciri2 :
Name : Cleopatra.
warna : hitam bagian atas & putih bersih di bagian bawah ( dada dan sekitar perut bawah ).
ada garis putih di bagian tungkuknya ( pundak ).
ramah terhadap manusia.
usia : 6 bulan
tatto : H5F96
Lokasi : daerah Mrican, depok, sleman
ada kalung warna hitam di lehernya.
Apabila ada menemukan / melihat ciri2 seperti diatas mhon dgn sangat Hub : 0878 6810 3250 / Pin : 75A2AEB8 atau lsg ke alamat jl.Gatotkaca No.4A, Mrican, Depok, Sleman <yogyakarta>, akan diberi imbalan apabila dikembalikan ke saya.
Kalaupun temen2 menemukanya & ingin memilikinya, saya ihklas merelakannya selama di rawat & dicintai dengan baik.
terimakasih sebelumnya.
God BLess Her
Kiss & Huge for Cleopatra
Hai agan2 yang terbaik, ane minta tolong dan bantu doa supaya anjing ane ini segera diketemukan. jadi begini ceritanya.. 18 oktober 2015
Anjing gw yang namanya Vippo tadi pagi sekitar pukul 5:30 AM diambil orang di depan indomaret borobudur, orangnya naik motor ( ada tukang becak yang melihat ). Anjing gw ini mungkin lagi gila kimpoi karena anjing gw yang satu lagi (Karin) sedang datang bulan. jadi si Vippo ini jalan terlalu jauh dari rumah gw.. Biasa cuman muter2 gang rumah doang setelah itu balik kerumah. itu kegiatan rutin setiap pagi Vippo dan Karin, dan ini gw lagi ketemu sialnya, si Karin cuman main di ujung gang, si Vippo sudah menghilang. Kalau ada yang menemukan dan masih mempunyai hati. Tolong hubungi saya Ronggo di nomor 081310111866
Gan ane telah kehilangan kucing bernama Mamacari atau biasa dipanggil MCR.Dia kabur pada hari senin lalu (19-10-2015) dan sampai sekarang belom balik-balik.Sebelumnya gak pernah kabur gini,paling cuman didepan pintu karna denger suara motor aja dia udah takut.
Jenis Kelamin:Betina
Jenis kucing : MIX
Umur : 1,5 tahun
Ada jerawat sedikit dibawah dagu (jerawat kucing yaa gan kayak bintik2 hitam).
Warna : Tabby
Kondisi : Bulu agak rontok tapi gak parah.
Hilang disekitar Sekeloa-FKG Unpad-Dipatiukur-Bandung.
Spoiler for MCR:
Spoiler for 1:
Spoiler for 2:
Ane mohon banget infonya kalo ketemu kucing kayak gitu.Ane udah sayang banget gan.Jadi gak bisa tidur ketakutan dia kenapa-kenapa
Halo, gan, sis. Ane CL regional Yogyakarta
Ane kehilangan kucing ane gan, sekitar malam jam 21.00-22.00 tanggal 30 Juli 2015
LOKASI di Perumahan Karang Jati 1, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta
Berikut adalah ciri kucing:
1. Betina
2. Warna abu-hitam, sealpoint
3. Flatnose
4. Memakai kalung lonceng berwarna merah
5. Longhair
6. Dia gak bisa meong, kalau suaranya keluar, samar-samar kedengerannya kayak "maaah/meeehh"
7. Usia sekitar 6 bulan
8. Warna mata tembaga
9. Di rumah biasa dipanggil mimi/kimi
Spoiler for Mimi:
Spoiler for mimi:
bagi CL regional jogja yang MENEMUKAN/MENYELAMATKAN tolong segera hubungi saya via PM kaskus atau hubungi nomor 081224979195 atau pin BBM 54B1D42A
Telah dicuri 4 anak anjing fox terrier, hari ini tanggal 25Juli15 jam 4 pagi.
3 betina dan 1 jantan
Umur mau 2 bulan.
Di daerah mega cinere, depok.
Kronologi jam 4 tetangga melihat ada 2 org naik motor berhenti dedepan pager rumah, dan begitu tetangga saya mau keluar untuk buang sampah, ke2 org itu langsung bergegas untuk pergi.
Bila ada yg melihat atau mempunyai informasi tolong hub: 0818.123.550 Malik.
Makasih banyak
Ditemukan beagle betina tricolor, sekitar daerah Cihanjuang - Parongpong, Bandung.
Ciri-ciri:
- betina tricolor
-umur sekitar 1 tahunan dilihat dari gigi
- di atas pinggul, ada setitik corak coklat kecil
Kondisi waktu ditemukan : stres, banyak kutu, penyakit gatal. Udah dirawat sekitar 2 minggu, dibawa ke dokter hewan juga buat ditreatment.
Harap yg merasa memiliki, confirm ke 08567091984 untuk pencocokan stambum.
Note : Sudah berusaha cari2 informasi ownernya di internet, tapi ga nemu post yg kehilangan. Kemungkinan akan saya pass/hibahkan bagi yanmau merawat. Sekarang kondisinya udah sehat+lincah lagi, tapi kurang orang untuk merawat. TS moho