- Beranda
- The Lounge
Apa Sih Sebenarnya Kerjaan CEO Itu?
...
TS
mynameislogic
Apa Sih Sebenarnya Kerjaan CEO Itu?
No repost, sorry to say
Alhamdulillah, HT #19
Quote:
Bismillahirrahmanirrahim
Berita mengenai jabatan dan keberhasilan CEO sering sekali dipaparkan di berbagai media modern. Tapi sebenarnya apa sih CEO itu? Dan apa saja sih sebenarnya kerjaan CEO itu? Inilah pembahasan mengenai apa sih sebenarnya perannya Chief Executive Officer atau lebih dikenal secara singkat yakni CEO.
• Apa sih CEO itu?
• Apa sebenarnya kerjaan CEO?
• Perbedaan presiden perusahaan dan CEO?
• Bagaimana mengukur kesuksesan?
Quote:
Apa Yang Dimaksud Dengan CEO?
Sebelum kita membahas lebih dalam mengenai apa sih sebenarnya kerjaan dari CEO, tentunya kita harus mengenal terlebih dahulu apa itu CEO.
Chief Executive Officer (Pejabat Eksekutif Tertinggi) adalah jabatan tertinggi dalam sebuah perusahaan dimana secara sekilas merekalah yang menentukan arah perkembangan perusahaan. Istilah CEO sendiri adalah kata yang berasal dari bahasa Inggris sebagai standard internasional. Tapi di Indonesia ini mungkin sebutan CEO jaranglah terdengar, alasannya adalah karena di Indonesia sebuatan mereka adalah Direktur Utama (Dirut) atau Presiden Direktur (Presdir).
Perlu diketahui bahwa sekarang ini sebutan Presiden Direktur sudah jarang diasosiasikan ke eksekutif yang sama dengan CEO. Hal ini disebabkan karena walaupun biasanya presdir juga adalah CEO, namun beberapa perusahaan menjadikan Presiden Direktur sebagai jabatan tersendiri yang juga memiliki lingkup kerjanya tersendiri.
Dalam kebanyakan kasus yang ditemukan di perusahaan-perusahaan besar, CEO juga dapat menjadi bagian dari Board of Directors, para pemegang saham.
Quote:
Sebenarnya Apa Saja Kerjaan CEO?
Kita sering sekali melihat CEO sebagai muka perusahaan dengan kisah kesuksesan mereka sendiri, seperti contohnya Mark Zuckerberg dari Facebook, Larry Page dari Google, dan seterusnya. Tapi apa sih sebenarnya kerja mereka itu? Singkatnya tugas utama mereka adalah menentukan strategi dan visi perusahaan agar dapat berkembang lebih baik lagi. Merekalah yang menentukan arah strategi perusahaan, namun dapat dibantu oleh tim manajemen senior ataupun investor. Hal ini berlanjut ke pertanyaan selanjutnya : "Apa itu strategi perusahaan?"
Yang dimaksud dengan strategi perusahaan adalah cara-cara agar perusahaan dapat mencapai visi mereka yang biasanya adalah rencana jangka panjang dalam rentang waktu tahunan, semua itu terpaparkan dalam dokumen resmi yang dibuat CEO. Beberapa contohnya adalah menentukan pangsa pasar perusahaan, pesaing, produk, menentukan keunikan perusahaan, budgeting, dan seterusnya.
Tugas lain CEO yang tidak kalah penting adalah menentukan kebudayaan dalam perusahaan dan membangun tim. Sebagai contoh, cara berpakaian seorang CEO akan menentukan seberapa formal lingkungan kerja perusahaan, siapa yang ia pecat dan siapa yang ia sukai juga akhirnya akan menentukan kebudayaan dalam perusahaan. Tidak hanya membangun tim, seorang Chief Executive Officer juga harus dapat memotivasi anggota tim serta menyampaikan visi perusahaan ke anggota tim.
Quote:
Perbedaan Presiden dan CEO Dalam Perusahaan
Seperti yang telah dijelaskan dalam pengertian CEO di atas, dalam beberapa perusahaan besar terkadang president atau presiden perusahaan bukan orang yang sama dengan CEO perusahaan tersebut. Lingkup kerja dari CEO sangatlah luas, selain secara utama mereka menentukan strategi perusahaan, mereka juga dituntut mengetahui proses operasional dari perusahaan.
Di sinilah terkadang proses kerja tersebut dipecah menjadi lingkup kerja dari seorang presiden perusahaan. Apabila dalam sebuah perusahaan terdapat jabatan presiden dan juga CEO atau direktur utama, maka peranan presiden akan lebih ke arah evaluasi operasional sedangkan CEO lebih ke arah evaluasi strategi. Namun apabila dalam sebuah perusahaan hanya ada presiden saja, maka ia juga bertindak sebagai CEO dan berlaku sebaliknya.
Quote:
Mengukur Kesuksesan CEO
Di atas kita telah melihat bahwa CEO merupakan jabatan tertinggi dari sebuah perusahaan, tapi sebenarnya bagaimana dewan direktur atau board of directors dapat mengukur kesuksesan seorang CEO?
Lingkup kerja CEO sangatlah luas dimulai dari menentukan strategi hingga membangun tim eksekutif perusahaan. Sayangnya, semua itu tidak dapat diukur kesuksesannya kecuali setelah berjalan dalam jangka yang panjang. Terlepas dari evluasi sekilas seperti survey, kebudayaan perusahaan, dan strategi perusahaan, di sinilah semua itu akhirnya kembali ke keuntungan utama sebuah perusahaan, yaitu keuntungan finansial.
Dari keuntungan finansial perusahaanlah diketahui seberapa sukses seorang CEO. Yang dimaksud keuntungan finansial di sini bukanlah hanya profit semata, namun juga termasuk bagaimana alokasi budget perusahaan ditentukan. Beberapa CEO menganggap mereka bukanlah seorang yang pintar dalam hal finansial, di sinilah CEO akan bekerjasama dengan CFO (Chief Financial Officer) atau anggota finansial perusahaan, untuk membangun alokasi yang terbaik. Karena pada akhirnya walaupun CFO yang akan menentukan alokasi budget, keputusan akhir ada di tangan CEO.
Spoiler for Bonus :
CEO baru di forum tercinta kita, Bapak Sukan Makmuri :]
Akhir kata, cukup sekian apabila ada salah kata dan kurang berkenan mohon untuk dimaafkan. Wassalammu'alaykum Wr. Wb.
Quote:
[url= http://www.tahupedia.com/content/show/489/Apa-Sih-Sebenarnya-Kerjaan-CEO-Itu]Source[/url]
Diubah oleh mynameislogic 05-10-2014 10:49
0
101.7K
Kutip
673
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.7KThread•89.4KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya