- Beranda
- The Lounge
"BURJO", Warung Sahabat Mahasiswa, *Intip Yuk Gan*
...
TS
enaxilef
"BURJO", Warung Sahabat Mahasiswa, *Intip Yuk Gan*
HOT THREAD 01 SEPTEMBER 2014
TERIMA KASIH SEMUA
TERIMA KASIH SEMUA
Quote:
KATA PENGANTAR
Halo gan, selamat datang di thread ane, terima kasih sudah berkunjung. Buat agan/aganwati pasti tidak asing lagi kan dengan istilah "Burket". Hmmm maaf... "Burjo" maksudnya. Terlebih di kalangan mahasiswa, Burjo ini sudah bagai sahabat karib saja yang selalu standby 24 jam untuk memenuhi kebutuhan perut mahasiswa, baik itu mahasiswa perantauan, mahasiswa abadi, bahkan mahasiswa STMJ sudah sangat akrab dengan Burjo ini. So? Ane mau membahas nih warung yang telah berjasa membantu mencerdaskan kehidupan bangsa ini (secara tidak langsung). Langsung disimak yok gan. Semoga bermanfaat
Quote:
Quote:
Apa itu Burjo?
"Burjo" akronim dari "Bubur Kacang Ijo" adalah sebuah konsep dunia perwarungan yang pada awalnya nih gan memang warung yang dikhususkan untuk menjual hidangan bubur (ketan) kacang hijau. Namun, seiring dengan perkembangan teknologi dan mungkin tidak ingin kalah dengan basis OS Android yang selalu berkembang versinya, maka warung ini pun melakukan upgrade versi menu yang dijual di dalamnya. Menu/ hidangan yang sebelumnya khusus untuk kacang hijau kini telah bertambah dan jenisnya pun beragam. Bahkan pada sebagian besar warung, bubur kacang hijau telah terdegradasi (atau dihilangkan) dari jajaran menu utama yang dijual, sehingga sering Burjo hanyalah sekedar nama/ istilah gan.
Ekspansi warung burjo ini sudah sangat luas dan tersebar di berbagai kota besar di Indonesia loh gan. Sebutlah kota kota seperti Yogyakarta, Semarang, Solo, Surabaya, Malang dan sebagainya. Setidaknya di area sekitar kampus besar/ kos kosan mahasiswa di kota tersebut, sejauh mata memandang dapat ditemukan warung burjo.
Spoiler for burjo:
"Burjo" akronim dari "Bubur Kacang Ijo" adalah sebuah konsep dunia perwarungan yang pada awalnya nih gan memang warung yang dikhususkan untuk menjual hidangan bubur (ketan) kacang hijau. Namun, seiring dengan perkembangan teknologi dan mungkin tidak ingin kalah dengan basis OS Android yang selalu berkembang versinya, maka warung ini pun melakukan upgrade versi menu yang dijual di dalamnya. Menu/ hidangan yang sebelumnya khusus untuk kacang hijau kini telah bertambah dan jenisnya pun beragam. Bahkan pada sebagian besar warung, bubur kacang hijau telah terdegradasi (atau dihilangkan) dari jajaran menu utama yang dijual, sehingga sering Burjo hanyalah sekedar nama/ istilah gan.
Ekspansi warung burjo ini sudah sangat luas dan tersebar di berbagai kota besar di Indonesia loh gan. Sebutlah kota kota seperti Yogyakarta, Semarang, Solo, Surabaya, Malang dan sebagainya. Setidaknya di area sekitar kampus besar/ kos kosan mahasiswa di kota tersebut, sejauh mata memandang dapat ditemukan warung burjo.
Fakta Menarik dan Unik Warung Burjo Gan...
Quote:
Spoiler for burjo:
1. Layaknya Klinik 24 jam, warung burjo juga buka selama 24 jam gan, atau bahasa gaul nya sih yang suka dipajang di minimarket itu 24/7
2. Pemilik warung biasanya berasal dari Kuningan, Jawa Barat atau daerah sekitarnya
3. Berkaitan dengan fakta nomer 2, maka kebanyakan penamaan warungnya berkiblat nama Sunda. Contoh seperti Karuhun, Sangkuriang, Kuningan Asri, Boga Rasa, Saung Pasundan, Parahyangan, Geulis 21, Bundo Kanduang, Minang Indah dll (btw, yang dua terakhir abaikan aja gan itu nama RM. Padang )
4. Di Kota Yogyakarta agan bisa menemukan warung burjo pada setiap gang
5. Masih di Kota Yogyakarta, saingan berat warung ini adalah angkringan. Layaknya derby, rivalitas kedua jenis bisnis ini cukup tinggi dalam keunggulan yang ditawarkan pada pelanggan. Ane kadang juga bimbang milih yang mana
6. Meskipun akronim dari bubur kacang hijau, menu andalan dan terlaris adalah mie instan
7. Biasanya mie instan yang beli dari burjo rasanya lebih enak dari membuat sendiri, mungkin karena faktor mangkuk putih bergambar ayam nih gan
8. Ada tambahan gan ??
2. Pemilik warung biasanya berasal dari Kuningan, Jawa Barat atau daerah sekitarnya
3. Berkaitan dengan fakta nomer 2, maka kebanyakan penamaan warungnya berkiblat nama Sunda. Contoh seperti Karuhun, Sangkuriang, Kuningan Asri, Boga Rasa, Saung Pasundan, Parahyangan, Geulis 21, Bundo Kanduang, Minang Indah dll (btw, yang dua terakhir abaikan aja gan itu nama RM. Padang )
4. Di Kota Yogyakarta agan bisa menemukan warung burjo pada setiap gang
5. Masih di Kota Yogyakarta, saingan berat warung ini adalah angkringan. Layaknya derby, rivalitas kedua jenis bisnis ini cukup tinggi dalam keunggulan yang ditawarkan pada pelanggan. Ane kadang juga bimbang milih yang mana
6. Meskipun akronim dari bubur kacang hijau, menu andalan dan terlaris adalah mie instan
7. Biasanya mie instan yang beli dari burjo rasanya lebih enak dari membuat sendiri, mungkin karena faktor mangkuk putih bergambar ayam nih gan
8. Ada tambahan gan ??
Kenapa Sahabat Mahasiswa?
Quote:
Spoiler for burjo:
Sebenernya kurang tepat kali ya gan istilah sahabat ini, karena kita harus bayar apa yang dimakan, kalo gratis baru sahabat. Tapi biarlah pake sahabat, soalnya susah menemukan kata yang pas untuk menggambarkan kedekatan hubungan warung ini dengan mahasiswa. Nah alasan nya?
Yang pertama nih gan warung burjo ini selalu ada di areal sekitar kampus atau pelosok gang gang kos. Jadi gampang deh menjangkau warung ini ga usah jalan jauh jauh.
Selanjutnya dari segi harga gan. Harga yang harus dibayar untuk menikmati menu di warung ini terbilang miring gan untuk kantong mahasiswa. Selain itu jika sudah jadi langganan, apalagi akhir bulan agan bisa bilang "kasbon dulu kang!". Paham yang kayanya dianut warung ini soal harga: perut kenyang, kantong tenang, semua senang
Lalu dari jam buka warung ini gan yang 24 jam bisa jadi pilihan mahasiswa yang begadang, biasanya yang tengah malem dilanda laper, tinggal ke warung burjo dah, kenyang sudah. Selain itu juga burjo ini penyelamat untuk mahasiswa yang engga mudik pas libur semester, warung ini buka disaat warung jenis lain tutup.
Terakhir gan, kalau abangnya mudik dan warungnya tutup, bisa bikin galau melanda mahasiswa nih gan
Berbagai Menu yang Biasa Disajikan
Quote:
Menu yang disajikan di warung ini beragam dan banyak sekali gan, di sini ane membahas menu - menu yang namanya unik saja.
1. Nastel
Spoiler for nastel:
Nastel itu singkatan dari Nasi Telor gan. Menu ini salah satu menu favorit warung burjo. Telur digoreng dengan cara di dadar, selanjutnya dihidangkan bersama nasi putih hangat, ditambah toping kering tempe dan sambal merah. Yummy banget gan. Favorit ane nih nastel.
2. Magelangan
Spoiler for magelangan:
Nasi magelangan atau biasa disebut nasi goreng magelangan adalah nasi goreng yang dimasak dengan campuran mi. Enak juga nih gan.
3. Mi Dok Dok
Spoiler for mi dok dok:
ini mie rebus olahan burjo ditambah bumbu rahasia kayanya jadi pedes pedes anget. Enak pas cuaca hujan nih gan
4. Tante Goreng/ Tante Rebus
Spoiler for tante goreng dan tante rebus:
Bukan tante tante loh gan, tante goreng itu tanpa telor goreng. Intinya nih mi instan goreng tanpa telur gan. biasanya ditambah bawang goreng. Kalo Tante rebus itu mi instan rebus tanpa telur gan. Mak nyus nih.
5. Intel Goreng/ Intel Rebus
Spoiler for intel goreng dan intel rebus:
Intel ini bukan yang suka mengintai itu gan, Intel nih singkatan dari Indom*e Telur bisa goreng apa rebus. Penyajiannya pake mangkuk gambar ayam nih gan. Mantap loh ini rasanya.
6. Es Joshua
Spoiler for Es Joshua:
Diobok - obok? bukan gan ini Joshua alias Extr* J*ss Susu. Jdi minuman kemasan itu diseduh dengan penambahan susu sapi cair (biasanya rasa vanilla) Penyajiannya dengan gelas gede. Minumnya ini gan segerr banget nih.
Menu lainnya standar standar aja gan seperti: Roti bakar, aneka gorengan, kacang ijo, es teh, teh anget, nasi sarden, roti panggang, kopi, dll
Quote:
PENUTUP
Gimana gan? Jadi laper? Sama gan ane juga jadi laper pas ngetiknya. Silahkan ke burjo terdekat.
Pesan dari ane: Imbangi asupan gizi agan juga jangan menu burjo melulu tiap hari . Selain itu, jangan lupakan nih warung ya gan biar bagaimanapun udah berjasa di balik gelar akademis kita
Pesan dari ane: Imbangi asupan gizi agan juga jangan menu burjo melulu tiap hari . Selain itu, jangan lupakan nih warung ya gan biar bagaimanapun udah berjasa di balik gelar akademis kita
Sekian dari ane sampai berjumpa lagi
THREAD INI DIOLAH DENGAN MERANGKUM BERBAGAI SUMBER
Quote:
1tmi.blogspot.com
myzone.okezone.com/
burjokangdeny.blogspot.com/
bang-bro.blogspot.com
wisata.kompasiana.com/kuliner#1
wisata.kompasiana.com/kuliner#2
muda.kompasiana.com
madangwae.com
lembagasemai.blogspot.com
sajiansedap.com
Gambar1 Gambar Gambar]
LANJUT BAWAH GAN UNTUK MEMBACA KOMENTAR TERPILIH...
Diubah oleh enaxilef 01-09-2014 06:45
tien212700 memberi reputasi
1
149.1K
Kutip
1.2K
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.9KThread•90KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya