spike10Avatar border
TS
spike10
Pilih wagub, Ahok sindir Jokowi bikin Rumah Transisi
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyambangi gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, pagi tadi. Dalam kunjungannya tersebut, Ahok mengaku membahas soal wakil gubernur yang akan mendampinginya dalam memimpin Ibu Kota Jakarta.

Seperti diketahui, setelah Jokowi nanti resmi mengundurkan diri dari posisi Gubernur DKI karena terpilih menjadi Presiden RI, otomatis Ahok akan naik menjadi orang nomor satu di Pemrov DKI.

Namun, Ahok menyindir pemilihan wakil gubernur akan melalui rumah transisi seperti yang dilakukan Jokowi dalam menyusun kabinet di pemerintahannya mendatang.

"Bahas wakil gubernur, terus bikin kantor transisi gitu ya. Hehe, enggak lah," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Selasa (5/8).

Menurut Ahok, penentuan wakil gubernur adalah urusan Partai Gerindra dan PDI Perjuangan sebagai partai pemenang pilkada DKI lalu. Ahok memperkirakan kedua partai tersebut sudah mempunyai calon pendampingnya sebagai wakil gubernur.

"Soal wakil urusan partai lah itu. Kalau Sanusi dari Gerindra DPRD mungkin bisa terima. Kalau dari PDIP saya belum tahu siapa. Bisa saja Pak Boy (Boy Bernardi Sadikin)," kata dia.

Politisi Gerindra ini mengatakan apabila PDI Perjuangan menawarkan dua kandidat untuk wakil gubernur bakal sulit diterima partai Gerindra.

"Kalau satu-satu (Gerindra 1, PDIP 1) voting di DPRD bisa-bisa kalah PDIP. Tergantung partai mau ngajuin siapa. Sampai sekarang belum ada. Nanti yang voting DPRD yang baru. Kalau saya yang penting jujur dan mau kerja saja lah," jelas dia.

Terkait kunjungannya ke DPRD DKI, Ahok mengaku tengah melakukan pembahasan APBD Perubahan 2014 yang akan diketok bulan depan. Dalam APBD Perubahan tersebut, Ahok mengaku DPRD DKI sepakat untuk membeli bus dan truk sampah.

"Supaya Jakarta bersih truk sampah dapat 200 konvektor. Bus tingkatnya yang untuk digratiskan beli 100 unit. Nanti bisa langsung jalan," pungkas dia.


Spoiler for Sumber:
anasabila
anasabila memberi reputasi
1
1.7K
23
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Pilih Capres & Caleg
Pilih Capres & CalegKASKUS Official
22.5KThread3.1KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.