Quote:
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama (Ahok) kembali mengamuk. Dia mengancam akan memecat siapapun Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang tidak jujur.
Hal itu dikatakan Ahok kepada pegawai Dinas Perhubungan di Balai Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) di Kedaung Kali Angke, Jakarta Barat, saat sidak bersama Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
"Kalau bapak tidak jujur semua, dipecat. Semua PNS yang terlibat pasti tahu ada yang bagi-bagi duit, semua harus dipecat," kata Ahok di lokasi, Rabu (23/7/2014).
Sebelumnya, Tim KPK menemukan banyak peralatan di Balai PKB yang tidak difungsikan sebagaimana mestinya. Alhasil, uang uji KIR banyak yang tidak masuk ke kantong pemerintah derah.
Ahok pun langsung menutup proses uji KIR, karena geram dengan ulah petugas uji KIR. "Hari ini tidak boleh ada lagi yang diuji. Ditutup semua dan tidak boleh ada pendaftaran lagi," tegas Ahok.
Sementara itu, Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto, menjelaskan sidak yang dilakukan KPK, pagi hingga siang tadi, dalam rangka menjalankan salah satu fungsi di bidang koordinasi supervisi.
"Kita ingin lihat di KIR ketundukan pada semua prosesnya yang seharusnya dilakukan bagaimana. Kami sudah melakukan pengamatan dan hari ini kami mengundang pemerintah daerah," paparnya. (trk)
Videonya
Quote:
[YOUTUBE]JP55lJfE8[/YOUTUBE]
Kalo Videonya gak keputer kesini aja ya gan
VIDEO TKP
SUMBER
Jangan Lupa kasih ane