Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

nsulityaningrumAvatar border
TS
nsulityaningrum
Mengintip Rumah Permandian Umum di Chania
Mengintip Rumah Permandian Umum di Chania
Salah satu bangunan peninggalan bersejarah yang banyak ditemukan di Yunani adalah rumah permandian umum. Rumah permandian ini merupakan tradisi warisan Dinasti Ottoman Turki. Jika Anda berkunjung ke Yunani, tepatnya ke Kota Chania (Hania) di Pulau Kreta, Anda akan menjumpai beberapa bangunan rumah permandian kuno yang masih terawat baik.

Rumah permandian umum atau yang oleh warga lokal disebut hammam, dibawa ke Chania oleh Bangsa Ottoman dari negara Asia Kecil. Hammam merupakan tradisi yang diambil dari tradisi kuno kaum Muslim. Seperti diketahui, kebersihan tubuh menjadi bagian integral dari ritual sembahyang yang diajarkan dalam Alquran, kitab bagi umat Islam. Itulah sebabnya hammam memainkan peran penting dalam budaya Bangsa Timur Tengah, sebagai tempat penyedia air untuk bersuci dan wadah untuk berinteraksi sosial.

Bersosialisasi

Hammam dalam budaya Bangsa Ottoman diawali dengan bangunan yang menempel pada masjid, dan kemudian berevolusi menjadi tempat tersendiri dan lambat laut berubah menjadi kompleks bangunan. Sebuah hammam versi era Ottoman terdiri atas tiga ruangan utama yang saling terhubung, dengan fungsi yang berbeda-beda.
Mengintip Rumah Permandian Umum di Chania
Sickaklik yaitu ruangan panas atau untuk sauna, tepidarium, ruangan hangat dan sogukluk yaitu ruangan dingin. Sickaklik memiliki bentuk dom (setengah lingkaran) besar dengan jendela kaca kecil yang menimbulkan efek pencahayaan temaram.

Di ruangan ini juga terdapat sebuah batu marmer besar yang berada tepat di tengah-tengahnya, yang menjadi tempat berbaring mereka yang berkunjung.Tak jauh dari batu marmer ini terdapat air mancur yang berada di sudut-sudut ruangan.
Di ruangan ini pengunjung bisa mandi sauna dan mendapatkan layanan scrub. Sementara itu setelah dari kamar sauna, pengunjung akan beralih ke tepidarium untuk membersihkan tubuh dengan sabun dan bilas. Terakhir, pengunjung akan mendinginkan diri di sogukluk.

Tidak hanya mendinginkan diri, di ruangan ini pengunjung juga bisa minum teh atau bahkan tidur sejenak di tempat khusus yang disediakan. Hammam untuk pria dipisahkan dengan kaum wanita. Benar-benar mirip layanan sauna di era modern ya?
Di Chania, hammam salah satunya bisa dijumpai di sudut antara Jalan Zambeliou dan Jalan Douka, atau di Jalan Halithon. Tak sulit untuk menemukan hammam. Jika Anda sudah berada di Chania, Anda bisa menggunakan transportasi umum seperti bus yang beroperasi setiap hari, atau menyewa mobil dan motor.
Diubah oleh nsulityaningrum 24-07-2014 05:46
0
980
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Mancanegara
MancanegaraKASKUS Official
5.9KThread2.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.