Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sweetdiamoniaAvatar border
TS
sweetdiamonia
Apa itu "flossing"?? Pentingkah??

Untuk memperoleh gigi yang sehat, putih dan bersih kita semua tahu bahwa menyikat gigi dengan menggunakan pasta gigi adalah cara utama membersihkan gigi-geligi. Dengan menyikat gigi secara teratur (setelah makan dan sebelum tidur), niscaya kita akan terbebas dari bermacam-macam penyakit gigi. Namun hal yang tidak kalah penting dan seringkali terabaikan dalam membantu menjaga kesehatan gigi dan mulut adalah melakukan flossing.

Flossing adalah penggunaan benang gigi untuk membersihkan sisa makanan dan plak yang terletak diantara gigi. Dengan flossing, sisa-sisa makanan yang terdapat di antara gigi (dan tidak dapat dicapai dengan sikat) dapat dibersihkan sempurna.

Mengapa Flossing penting dilakukan?

Menyempurnakan penyikatan gigi yang kurang optimal

Posisi gigi yang tidak baik dalam lengkung gigi mengakibatkan kontak antara gigi yang tidak baik pula. Pada keadaan tersebut sisa makanan dan plak seringkali sulit dibersihkan hanya dengan menggunakan sikat gigi. Dalam hal ini flossing berperan penting untuk membantu membersihkan sisa makanan dan plak tersebut dari antara gigi.

Mencegah Karies Proksimal (Karies permukaan samping/diantara dua gigi)

Salah satu penyebab utama dari terbentuknya karies adalah adanya sisa makanan. Sisa makanan yang melekat pada gigi dapat menjadi sumber makanan bagi kuman. Dalam jangka waktu tertentu kuman dapat menghasilkan asam yang dapat mengakibatkan demineralisasi email sehingga terbentuklah lubang gigi. Seringkali lubang yang terjadi pada bagian proksimal atau sisi samping gigi tidak disadari oleh kita, sehingga karies gigi dapat terus meluas dan mengakibatkan kerusakan gigi. Oleh karena itu flossing sangat penting untuk dilakukan secara rutin.

Mencegah Kelainan Jaringan Periodontal (Jaringan penyangga gigi)

Di dalam rongga mulut gigi didukung oleh jaringan periodontal. Sisa makanan yang sulit dibersihkan pada bagian proksimal dapat meningkatkan populasi bakteri yang dapat mengakibatkan kerusakan pada jaringan pendukung gigi sehingga menimbulkan kelainan seperti gingivitis (radang gusi) dan periodontitis (peradangan jariangan periodontal yang disertai kerusakan tulang alveolar) yang akhirnya dapat mengakibatkan kegoyangan gigi serta kehilangan gigi.

Idealnya, flossing dilakukan setelah menyikat gigi minimal sekali dalam sehari. Flossing perlu dilakukan dengan cara yang baik dan benar. Sebab cara yang salah dapat menyebabkan luka pada gusi dan justru tidak membersihkan plak atau sisa makanan dengan efektif.

Cara pemakaian benang gigi yang benar:

1. Benang gigi diambil secukupnya, kira-kira sepanjang 10-15 cm.
2. Benang gigi dipegang atau dilingkarkan ujungnya pada jari-jari tengah.
3. Benang dilewatkan perlahan melalui antara gigi dengan cara menggerakkan benang dari arah depan ke belakang. Hati-hati, jangan menekan dengan berlebihan karena dapat melukai gusi yang berada di antara gigi.
4. Benang digerakkan dari arah gusi ke gigi (jangan terbalik) dengan penekanan ke arah gigi, agar sisa-sisa kotoran dapat diangkat dengan sempurna.
5. Setelah flossing dilakukan pada seluruh sela-sela gigi, jangan lupa berkumur. Ini berguna mengangkat sisa-sisa kotoran yang masih terjebak di antara gigi-geligi.

Begitu banyak manfaat yang didapatkan dari melakukan flossing untuk membantu menjaga kesehatan rongga mulut kita. Jadi jangan ragu lagi untuk melakukan flossing sebagai kegiatan rutin dalam membersihkan gigi.

Semoga Bermanfaat emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
25K
61
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.