Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

helmisk8Avatar border
TS
helmisk8
yang punya HOBI MAIN SKATEBOARD masuk gan

agan suka skateboard ?
ane harap agan suka hehehehe... Very Happy Very Happy
yap,, salah satu olah raga papan seluncur ini memang sangat menyanangkan, dan saya akan berbagi tentang sejarahnya dan juga perkembangannya di indonesia tentunya Very Happy
karena saya sangat suka dengan salah satu olah raga ini, mungkin barangkali member lain di forum ini juga ada hobby yg sama dengan saya
hehehehe... Very Happy Very Happy
oke langsung saja ke pokok bahasan.

Sejarah Skateboard
skateboard petama kali ditemukan pada pertengahan tahun antara 1940-1950 an ketika peselancar dari california ingin mencari sesuatu untuk dikendarai ketika air laut tidak berombak, papan pertama dibuat dengan papan yang diberi ban roller skate.
kemudian tahun pada 1970an frank nasworthty membuat ban skateboard dengan bahan polyurethane atau biasa dipanggil cadillac.dia berharap agar orang yang gemuk bisa membeli papan skate dan memakainya.Dengan adanya peluncuran ban baru tersebut ditahun 1970an.membuat popularitas skateboarding berkembang pesat lagi.

Di Indonesia sendiri perkembangan olahraga skateboard ini masih tergolong sangat baru yakni sekitar tahun 80an sudah ada beberapa orang Indonesia yang menekuni olahraga ini. Peminatnya semakin banyak sejalan dengan waktu meskipun sebenarnya tidak pernah diadakan kejuaraan skateboard di Indonesia. Para skater mendapatkan informasi tentang skateboard dengan cara menonton Video atau membaca majalah skateboard dari luar negri. Cara mendapatkannya pun tergolong tidak gampang, cara termudah biasanya salah seorang teman memiliki kakak atau orang tua yang bekerja diluar negri dan menitipkan oleh-oleh berupa video ataupun majalah skateboard bahkan mungkin ada yang dibelikan skateboard lengkap yang masih tergolong sulit pula dibeli di Indonesia.
Sarana skatepark pun juga berubah dahulu cuma standart besi, box dan rail , sekarang alat yang dipertandingkan sudah setaraf internasional, arah fashion pun berubah dari hiphop ke punk and natural. Style yang casual ,bebas dengan memakai pakaian bermerek skateboard dan sepatu skate adalah ciri - ciri anak skate. Bisa dibilang komunitas anak skate selalu meng up date perkembangan skateboard karena didasarkan dari oleh raga ini olah raga lifestyle olah raga yang berkembang dari lingkungannya sendiri ,seperti film skate yang terkenal Dog Town tentang asal mulanya skate di Negara asalnya California
Komunitas mulai bekembang, pergaulan mereka pun tidak hanya sekitar daerahnya saja ,seiring banyaknya Event-event skate di luar Jawa membawa akraban antara sesama skater mulai terjalin,dengan satu visi dan misi mengembangkan olah raga skateboard membuat persaudaraan lebih terasa erat.
0
20.3K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.