Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

unknownoneAvatar border
TS
unknownone
Debat Capres, Prabowo Tolak Jawab Soal HAM
SENIN, 09 JUNI 2014



TEMPO.CO, Jakarta: Prabowo Subianto, calon presiden dari koalisi Merah Putih, tak menjawab saat ditanyai soal penanganan masalah hak asasi manusia dalam debat calon presiden yang digelar Komisi Pemilihan Umum di Balai Sarbini, Jakarta, Senin, 9 Juni 2014. Ia malah lebih banyak berbicara tentang pentingnya meningkatkan kesejahteraan penegak hukum.

Hal itu bermula saat moderator, Zainal Arifin Muchtar, menanyakan komitmen Prabowo terhadap penegakan hukum yang berkeadilan dan mengedepankan hak asasi manusia.

Prabowo menjawab, akar masalah penegakan hukum di negeri ini adalah kebocoran anggaran yang begitu besar. Kebocoran itu, kata dia, terjadi lantaran perilaku korup para pejabat negara.

"Korupsi terjadi karena pejabat takut masa depannya. Gaji bupati hanya sekitar 7 juta, menteri sekitar 15 juta," katanya.

Karena itu, Prabowo berjanji akan meningkatkan kualitas hidup para pejabat negara tersebut. Begitu pula penegak hukum seperti hakim, polisi, ataupun jaksa. "Seperti halnya hakim agung di Inggris yang lebih tinggi gajinya dibanding perdana menteri," ucapnya.

TRI SUHARMAN

Source:
http://pemilu.tempo.co/read/news/201...Jawab-Soal-HAM

emoticon-Hot News emoticon-Hot News emoticon-Hot News
0
2.4K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.6KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.