Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

evieferialAvatar border
TS
evieferial
Menang Secara Mulia
Tepat sekali ungkapan yang dipakai Ketua Badan Pengawas Pemilu Muhammad tentang perlunya dua pasangan calon presiden dan wakil presiden beserta seluruh tim suksesnya untuk menjalankan kampanye damai dan bermartabat. Kemenangan yang dilakukan dengan kecurangan adalah hina, sedangkan kekalahan yang diterima dengan cara bermartabat adalah mulia.

Ajakan yang disampaikan Komisi Pemilihan Umum dan Bawaslu untuk mengedepankan kampanye yang damai dan bermartabat tepat karena menjelang pelaksanaan kampanye yang kita lihat adalah suasana yang tidak bersahabat. Masing-masing pihak berusaha menjatuhkan yang lain dengan cara-cara yang tidak pantas.

Pelaksanaan pemilu bukanlah sebuah perang untuk mencari yang menang dan yang kalah. Pemilu adalah proses demokrasi lima tahunan yang secara rutin kita selenggarakan untuk memilih orang yang kita percaya untuk memimpin bangsa dan negara ini ke depan.

Pemimpin yang kita pilih bukanlah pemimpin hanya untuk kelompok pendukungnya saja. Pemimpin yang sama-sama kita pilih adalah orang yang kita percaya akan membawa Indonesia yang jauh lebih baik.

Oleh karena itu pemilu tidak boleh sampai membuat negeri kita porak-peranda. Akan susah bagi siapa pun yang kemudian terpilih kalau kemudian negeri ini sampai berantakan. Terlalu mahal biaya pembangunan kembali yang harus kita keluarkan, apabila pemilu membuat kita tercerai-berai.

Apakah kita akan mampu melakukan kampanye yang damai dan bermartabat? Tentu saja kita bisa. Sebab, sudah tiga kali pemilu kita selenggarakan sejak tahun 1999 dan semua berakhir dengan damai.

Kuncinya terletak kepada pasangan calon yang akan bersaing dan juga tim sukses. Apabila mereka menyadari tanggung jawabnya dan tidak menghalalkan segala cara untuk bisa terpilih sebagai presiden, maka kita akan melewati pemilu keempat sejak reformasi ini dengan baik.

Kita lihat bagaimana kedua calon presiden sudah menyampaikan komitmennya untuk melakukan kampanye yang damai. Calon Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa dirinya akan menghormati apa pun pilihan yang ditetapkan oleh rakyat.

Calon Presiden Joko Widodo mengajak semua pihak untuk menjadikan pemilu sebagai sebuah kegembiraan, bukan ketakutan. Siapa pun yang dipercaya rakyat untuk memimpin negeri ini, semua pihak harus bisa menerimanya.

Semua janji itu kita harapkan benar-benar bisa dilaksanakan. Mereka bisa mengendalikan tim sukses dan para pendukungnya untuk menghindari kampanye hitam yang hanya akan menimbulkan kesalahpahaman dan memancing gesekan.

Tentu kita tidak menutup mata bahwa semua pihak ingin menjadi pemenang. Namun kemenangan harus dicapai dengan cara-cara yang baik dan benar agar menjadi sebuah kemenangan yang mulia, bukan kemenangan yang hina.

Kemenangan yang diraih dengan cara yang mulia akan membuat sang pemimpin akan diterima oleh seluruh rakyat. Pasti rakyat akan berada di belakang pemimpin terpilih untuk membawa Indonesia meraih kegemilangannya.

Itulah yang akan memudahkan pemimpin terpilih untuk menjalankan tugasnya. Dukungan dari seluruh rakyat akan membuat tantangan berat yang kita hadapi sebagai bangsa akan lebih ringan untuk dipikul.

Setelah Pemilihan Presiden nanti memang tidak akan ada kelompok sana dan kelompok sini. Yang ada tinggal satu bangsa Indonesia yang harus menghadapi tantangan bersama yakni memajukan Indonesia tercinta.

Untuk itulah persaingan tidak harus sampai menimbulkan rasa permusuhan. Persaingan hanyalah sebuah perlombaan untuk mencapai kebaikan. Setelah usai bersaing kita kembali bersama menjadi sebuah bangsa yang mempunyai cita-cita bersama untuk menciptakan masyarakat yang adil dan makmur.

Semoga kita bisa meraih harapan tersebut. Semoga kita memiliki kesadaran bersama untuk meraih kemenangan dengan cara-cara yang mulia.


0
2.2K
4
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.