Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

JimsymAvatar border
TS
Jimsym
MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA
Piala Dunia FIFA pertama kali digelar pada tahun 1930 dengan Uruguay sebagai tuan rumah sekaligus juara pertama Piala Dunia.
Namun sangat disayangkan sekali mereka tidak menggunakan maskot logo waktu itu. Lalu kapan pertama kali maskot logo diterapkan di Piala Dunia FIFA? Maskot logo Piala Dunia FIFA dikenalkan pertama kali pada tahun 1966, saat itu negara Inggris adalah tuan rumahnya.


1966: Inggris – World Cup Willie

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Willie sang singa adalah offical maskot logo pertama kali untuk Piala Dunia FIFA. Pembuatnya adalah Reg Hoye, seorang seniman untuk periklanan yang mendesain beberapa buku dari Enid Blyton. Ia mengajukan 3 desain untuk Piala Dunia ini dan yang terpilih adalah Willie yang berkarakter singa dengan jersey inggris bertuliskan World Cup, ia membuat karakter singa karena image tersebut sangat kental dengan Inggris dan juga karena anaknya bernama Leo.
Juara pertama : Inggris


1970: Meksiko – Juanito

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Juanito adalah nama seorang anak laki-laki yang aslinya Juan, anak ini mengenakan jersey Meksiko dan topi somberero (topi tradisional masyarakat Meksiko) dengan kata-kata “Mexico 70″ karena Piala Dunia saat itu dilaksanakan pada tahun 1970.
Namun arti lain dari Juanito adalah dari kebanyakan fans sepak bola Meksiko.
Juara pertama : Brazil


1974: Jerman Barat – Tip & Tap

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Mengambil ide dari Meksiko, Jerman Barat tetap menggunakan maskot manusia tetapi saat itu menjadi duo. Mereka menggunakan maskot bernama Tip dan Tap yang bermaksut bergabungnya Jerman dengan dunia. Karakter ini mengenakan jersey bertuliskan WM yang artinya World Cup dan 74 (Weltmeisterschaft)
Juara pertama : Jerman Barat


1978: Argentina – Gauchito

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Maskot ini memang mirip dengan Juanito, seorang anak laki-laki dengan jersey kebanggaan negaranya disertai dengan topi. Meskipun begitu, maskto Gauchito ini masih menunjukan sisi Argentina dengan jersey bendera Argentina, sebuah topi, syal dan cambuk.
Juara pertama : Argentina


1982: Spanyol – Naranjito

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Naranjito adalah bahasa spanyol yang artinya jeruk, ini adalah maskot pertama dengan revolusi baru setelah beberapa tahun berturut-turut mengenakan maskot manusia. Pada saat tahun 1982 buah jeruk sangatlah populer di Spanyol, negara ini begitu mencintai buah ini sehingga didesain menjadi maskot Piala Dunia saat itu.
Juara pertama : Italia


1986: Meksiko – Pique

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Maskot ini adalah jalapeño pepper atau lada jalapeño, rempah-rempah yang identik dengan masakan Meksiko. Nama maskot ini adalah Picante yang berarti pedas, khas saus pedas dan paprika. Masih mengenakan topi khas Meksiko yaitu topi somberero
Juara pertama : Argentina


1990: Italia – Ciao

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Revolusi maskot logo kembali dibuat oleh Italia, menggunakan karakter stick figure dengan bagian tubuh diwarna dengan bendera khas Italia dan kepala yang dibuat bola. Nama maskot logo ini ada Ciao yang sangat familiar bagi warga itali dan sering digunakan sebagai sapaan.
Juara pertama : Jerman Barat


1994: USA – STRIKER

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Didesain oleh tim animasi Warner Bros, mereka memilih karakter anjing karena rata-rata di Amerika orang-orang menyukai anjing dan menjadikannya sebagai peliharaan. Nama karakter maskot logo ini adalah Striker, dengan warna merah, putih dan biru yang khas dengan Amerika Serikat.
Juara pertama : Brazil


1998: Perancis – FOOTIX

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Dari 5 desain sang desainer Fabrice Pialot, ayam jantan adalah maskot logo yang teripilih untuk Piala Dunia tahun 1998. Ayam Jantan adalah simbol khas dari Perancis dan semua warga negara itu pasti sudah mengenalnya. Nama maskot logo ini adalah Footix, berasal dari kombinasi kata football dan akhiran ix.
Juara pertama : Prancis


2002: Korea Selatan/Jepang – Ato, Kaz & Nik (The Spheriks)

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Pada tahun 2002, Korea Selatan dan Jepang bergabung untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia. Mereka membuat maskot logo animasi yang berbeda daripada yang lainnya. Ada 3 maskot logo bernama Ato, Kaz & Nik, nama-nama tersebut diambil berdasarkan voting warga Korea dan Jepang. Tidak ada yang mencolok dari 3 karakter ini, Ato berperan sebagai pelatih, sedangkan Kaz dan Nik sebagai pemain.
Juara pertama : Brazil


2006: Jerman – Goleo VI & Pille

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Tahun 2006 Jerman kembali menjadi tuan rumah Piala Dunia, kali ini mereka menggunakan maskot logo hewan dari singa yang bernama Goleo atau bisa juga disebut sebagai Pille. Karakter Goleo atau Pille ini dibuat menjadi seekor singa yang bisa berbicara dan berdiri. Nama karakter bukanlah nama sembarangan, Goleo diambil dari kata Gol dan Leo sedangkan Pille adalah bahasa Jerman untuk bermain bola. Karakter ini banyak menerima kritikan, karena Jerman seharusnya bisa membuatnya lebih bagus selain itu karakter ini juga tidak mengenakan celana.
Juara pertama : Italia


2010: Afrika Selatan – ZAKUMI

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Afrika Selatan kembali mempopulerkan maskot logo dengan menggunakan hewan. Kali ini ia mengambil hewan macan tutul dengan nama Zakumi. Nama karakter Zakumi didapatkan dari kata ZA yang berarti kode negara Afrika Selata, sedangkan Kumi adalah bahasa Afrika untuk angka 10. Maskot ini mengambil desain cukup simpel, warna rambut hijau mencolok dengan kulit emas.
Juara pertama : Spanyol


2014: Brazil – Fuleco

MASKOT LOGO PIALA DUNIA DARI MASA KE MASA

Piala Dunia tahun ini kembali digelar, kali ini Brazil akan menjadi tuan rumahnya. Maskot yang digunakan kali ini bukanlah sekedar maskot, Fuleco adalah nama maskot ini berasal dari kata Futeboll dan Ecologia. Fuleco adalah hewan Armadillo asli dari Brazil yang termasuk dalam kategori langka dan dilindungi. Maskot ini mewakili kata ‘Brasil’, ‘Alam’, ‘Ramah’ dan ‘Semangat untuk Sepak bola.
Juara pertama : Prediksi agan siapa Juara tahun ini ?


Sekian Dulu gan
kalo berkenan kasih emoticon-Rate 5 Star dan emoticon-Blue Guy Cendol (L)
Maklum masih newbie. Ini Forum post pertama saya. Biarpun udh lama join

0
8K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & XenologyKASKUS Official
6.5KThread10.6KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.