dodolicopAvatar border
TS
dodolicop
[RIP Aklil] Striker Persiraja Tewas Diterjang Kiper PSAP
TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Wakil Ketua Umum PSSI, La Nyalla Mattalitti, meminta Komisi Disiplin PSSI terlibat dalam tim investigasi yang dibentuk Sekjen PSSI, untuk mengusut meninggalnya striker Persiraja Banda Aceh, Akly Fairuz dalam laga kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia 2014.

Akly meninggal pada Jumat (16/5/2014) di Rumah Sakit Umum Zainal Abidin, Banda Aceh. Akly dirawat sekitar enam hari seusai berbenturan dengan kiper PSAP Sigli, Agus Rohman.

Video insiden mematikan tersebut bisa Anda klik di tautan berikut.

"Benturan dengan kiper itu bisa saja akibat pelanggaran laws of the game. Maka kiper PSAP harus disanksi Komdis, atau siapapun yang terlibat dalam insiden itu," kata La Nyalla.

Terkait hal itu, Ketua Komisi Disiplin Hinca Pandjaitan mengaku siap untuk melakukan investigasi bersama tim yang dibentuk Sekjen PSSI.

"Pasti kami follow up dan ini menjadi concern kita semua sebagai masyarakat bola," tutur Hinca.

Sebelumnya, Ketua Asosiasi Pemain Sepak Bola Indonesia (APSI) Ismed Sofyan menilai pihak yang harus bertanggungjawab atas meninggalnya Akhly Fairuz adalah pengurus klub Persiraja Banda Aceh yang dinilai lamban membawa korban ke rumah sakit.

"Pengurus harus bertanggungjawab. Ini menjadi pembelajaran buat ke depannya jangan sampai terlambat dalam menangani cedera pemain," tegas Ismed.

Insiden Akly ini mendapatkan sorotan dari media-media asing. Salah satunya media Spanyol, Marca. Media tersebut menurunkan judul,"Indonesian player dies as a result of shocking tackle", dan mengunggah video insiden mengerikan tersebut.

video mengerikan tersebut
Spoiler for video insiden:


screeshoot kejadian korban + tersangka kiper
Spoiler for 1:

Spoiler for 2:

Spoiler for 3:

Spoiler for 4:


kondisi aklil saat dirawat
Spoiler for aklil:


sumber: http://www.tribunnews.com/superball/...ang-kiper-psap

emoticon-Berduka (S)emoticon-Berduka (S)emoticon-Berduka (S)
"Ane turut berduka cita, semoga segala Amal Ibadah Aklil diterima disisi Allah SWT. Aamiin"

NOTE: sampai kapan persepakbolaan indonesia kayak gini? emoticon-Berduka (S)kapan hari persipura yang mainnya kasar skrg? emoticon-Berduka (S) Astaghfirullah, gak pemain gak suporter sama aja jadinya

0
14K
169
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.