Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ucup.pankAvatar border
TS
ucup.pank
5 Pantai Indah Handalan Sumbar
Tak hanya menyuguhkan wisata kuliner Sumatera Barat juga memilili pesona daya tarik dari pantainya , Pantainya yang cenderung bersih dan masih perawan karena belum banyak dikunjungi oleh para wisatawan.
Catat lima pantai ini dan pastikan Agan mendatanginya saat berkunjung ke Sumatera Barat. Dipastikan destinasi liburan agan tidak membosankan , sekalian ane promosi daerah ane gan hihihi emoticon-Malu

No emoticon-Repost ya gan , silahkan di check , langsung aje gan


1. Pantai Bungus

5 Pantai Indah Handalan Sumbar

Pantai Bungus memiliki pemandangan yang indah. Selain laut yang tenang dan jernih, terdapat pemandangan pegunungan yang sayang untuk dilewatkan. Agan bisa berenang ataupun berjemur di pantai ini, atau menyeberangi pantai dan ke pulau-pulau kecil yang sangat berdekatan dengan pantai Bungus. Pantai dengan bentuk bulan sabit ini masih minim fasilitas, tetapi itulah yang membuat pantai ini masih sangat alami.

2. Pantai Mentawai

5 Pantai Indah Handalan Sumbar

Pantai Mentawai terdapat di Kepulauan Mentawai. merupakan surga untuk penggemar surfing. Dengan ombak yang indah dan cantik, dipadukan dengan suasana yang sangat asri, membuat turis domestik ataupun mancanegara selalu ingin kembali lagi ke pulau mentawai untuk merasakan gulungan ombak yang luar biasa.
Terdapat juga penginapan dengan paket surfing. Sehingga tidak perlu diragukan lagi, jika Agan mau menguji adrenalin dengan gulungan ombak, di Mentawai lah tempatnya. Pulau Mentawai ini dapat dicapai dengan speedboat 4 jam dari ataupun dengan kapal feri selama 10 jam.

3. Pantai Sasak

5 Pantai Indah Handalan Sumbar

Pantai di Sumatra Barat tepatnya di pasaman yang memiliki karakteristik dan keeksotisan tersendiri ini membuat siapa saja yang ke sana merasakan ketenangan dan kenyamanan. Pantai Sasak masih jarang dikunjungi oleh para wisatawan. Pantai alami ini sering digunakan oleh penduduk setempat untuk santai sore melepas kepenatan. Sepi bukan berarti tidak bagus.
Ketenangan sempurna pada pantai ini merupakan daya tariknya. Tidak ada fasilitas lebih ataupun hotel-hotel di pantai ini, tetapi pantai ini mudah dijangkau, hanya membutuhkan kurang lebih 30 menit dari Kota Simpang Ampek untuk mencapai pantai ini. Wajib di coba gan

4. Pantai Carocok Painan

5 Pantai Indah Handalan Sumbar

Pantai yang pastinya wajib dkunjungi di Sumatra Barat yaitu Pantai Carocok Painan. Letaknya yang sangat dekat dengan Kota Painan, membuat Agan dapat hanya berjalan kaki saja untuk mencapai pantai ini. Pantai ini sangat cocok untuk snorkeling,
ataupun bermain olahraga pantai seperti banana boat dan sebagainya.

Pantai mulai dikembangkan oleh pemerintah, sehingga terdapat banyak fasilitas. Seperti terdapat dermaga yang dibuat sering digunakan oleh wisatawan ataupun penduduk setempat menikmati sunset yang indah. Terumbu karang hidup dan ikan-ikan yang kaya membuat pantai ini sangat digemari. Mantep gan

5. Pulau/Pantai Sikuai/Sikuai Island

5 Pantai Indah Handalan Sumbar

Pulau kecil yang bernama Sikuai ini merupakan destinasi wajib. Pulau yang asri dengan pantai dengan pasir yang bersih dipadukan dengan air laut yang jernih, merupakan kombinasi sempurna untuk menemani Agan saat berlibur. Fasilitas di pantai ini cukup lengkap. Terdapat resort berbintang 2 yang dilengkapi dengan restoran dan fasilitas hiburan air untuk para tamunya.

Tidak hanya menikmati wisata laut, Agan juga dapat menikmati hutan tropis di pulau ini. Aktivitas snorkeling, bermain kano, atau pun hanya berjemur bisa dilakukan di pulau ini. Tidak ada polusi ataupun udara yang kotor, jika ke pulau Sikuai, Agan harus mencoba mengelilingi wilayah sekitar dengan bersepeda. Untuk mencapai Pulau Sikuai cukup mudah, cukup menyeberang dari Pelabuhan Muaro selama 45 menit dengan kapal, atau menyebrang dari Dermaga Airud Bungus dengan menghabiskan waktu 35 menit saja.


Gimana gan? Tertarik nyoba gan? Kalo ada yg tertarik ajak ane juga ya gan emoticon-Shakehand2 biar ane jadi guide nya hahaha , jangan lupa "komen" ya gan atau seenggaknya di rate gan biar yg lain bisa tau , kalo berkenan ane juga nerima emoticon-Cendol (S) emoticon-Cendol (S) , makasih gan udah luangin waktunya
0
2.8K
20
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.