Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

suyandizAvatar border
TS
suyandiz
Objek Wisata Rusia
Objek Wisata Di Rusia

Negara terbesar pecahan Uni soviet ini ternyata menyimpan jenis wisata yang selama ini jarang kita dengar. Berikut ini merupakan tempat destinasi di rusia yang tentunya dapat dijadikan referensi bagi anda yang igin melakukan rencana ke sana :

Kam***a
Objek Wisata Rusia
Kam***a-semenanjung kam***a terletak di rusia bagian timur, di tempat ini terkenal dengan pemandangan cantik gua es yang terbentuk akibat gletser di dekat gunung berapi Mutnovsky yang mencair.

Gunung Elbrus
Objek Wisata Rusia
Gunung Elbrus adalah gunung vulkanik tertinggi yang terletak didaratan Rusia dengan Eropa. Gunung ini terletak di daerah Kaukasus yang merupakan perbatasan antara republik Kabardino-Balkaria dan Karachay-Cherkessia. Gunung Elbrus memiliki ketinggian 5642 m di atas permukaan laut.Gunung ini merupakan tempat wisata bagi para pendaki gunung baik yang sudah berpengalaman ataupun yang masih pemula, Saat ini gunung elbrus sudah berstatus tidak aktif.
Danau Baikal

Objek Wisata Rusia
Danau ini merupakan danau terdalam dan tertua di dunia. Danau ini menjadi daya tarik bagi para wisatawan baik wisatawan lokal maupun wisatawan di seluruh dunia. Danau ini juga menjadi salah satu situs warisan dunia oleh UNESCO. Danau ini terbentuk pada 30 juta tahun yang lalu. Danau ini juga menampung sekitar dua puluh persen air tawar yang ada di seluruh dunia. Danau ini memiliki kedalaman sekitar 1200 meter lebih dari permukaan laut.
Gunung Altai
Objek Wisata Rusia
Pegunungan Altai merupakan deretan pegunungan yang membentang sepanjang Asia Tengah. Pegunungan ini terletak pada perbatasan Rusia, Cina,Kazakhstan dan Mongolia. Pegunungan Altai menjadi sumber dari sungai Irtysh, Ob dan Yenisei. Selain itu Gunung Altai dulunya dikenal sebagai tempat lahir dari nenek moyang bangsa Turki. Pegunungan ini terletak pada 52° LU, antara 84° BT dan 90° BT di sebelah timur dan 45° LU dan 99° BT di sebelah tenggara dan akhirnya menjadi semakin rendah dan bergabung dengan dataran tinggi yang saat ini dikenal sebagai Gurun Gobi
Pulau Khizi
Objek Wisata Rusia
Pulau Kizhi merupakan salah satu pulau di rusia bagian barat yang terletak di Karelia yang berbatasan langsung dengan Finlandia dan Laut Putih. Pulau Kizhi merupakan salah satu destinasi bagi para wisatawan karena terkenal dengan museum terbuka yang sangat luar biasa. Beberapa Koleksi museum yang terkenal diantaranya adalah gereja yang memiliki 22 kubah, rumah yamng terbuat dari kayu, lumbung yang unik, kincir angin, kapel. Disini kita juga dapat melihat tarian rakyat khas pulau khizi.
Katedral St.Basil
Objek Wisata Rusia
Katedral St.Basil merupakan salah satu tempat wisata terkenal yang dibangun antara tahun 1554 sampai dengan tahun 1561 yang terletak di pusat kota Moskow. Katedral St Basil memiliki interior bangunan dan artefak serta arsitektur khas yang sangat menarik untuk dikunjungi. Katedral ini di desain menyerupai bentuk api unggun yang menyala penuh. Tidak ada satupun struktur lain di dunia ini yang dapat menyerupai Katedral St Basil ini.
Kremlin
Objek Wisata Rusia
Kremlin merupakan benteng bersejarah di pusat kota Moskow yang dibangun pada abad ke-15 dan memiliki panjang tembok lebih dari 2 km, lebar hingga 6,5 m, luas daerah yang dapat mencapai 27,5 ha, tinggi hingga 19 m. Bangunan ini juga mempunyai 20 menara dan satu menara utama yaitu Menara Spasskaya yang memiliki tinggi sekitar 67,3 m dengan diameter 6 meter. Di Kremlin juga terdapat peninggalan-peninggalan jaman kuno seperti gereja-gereja dan tempat pemakaman para bangsawan Rusia serta balai senjata yang menyimpan berbagia benda pusaka seperti perhiasan, kereta kuda, pakaian, mahkota, perhiasan dan senjata kepunyaan tsar.
St.Petersburg
Objek Wisata Rusia
St Petersburg merupakan pusat industri, ilmu pengetahuan, kimia, besi, baja, makanan. Kota ini juga mempunyai sistem kereta bawah tanah semenjak tahun 1955. Kota ini juga termasuk salaha satu Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Kota ini terletak di tepi Sungai Neva dan Teluk Finskiy dan memiliki jumlah penduduk sekitar hampir 5 juta jiwa penduduk . Di kota ini juga terdapat lebih dari 40 aliran sungai dan sekitar 20 kanal. Tempat ini juga merupakan tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di Rusia.

Sumber : Objek Wisata Di Rusia
Diubah oleh suyandiz 30-04-2014 10:17
0
3.6K
3
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.