Welcome to Official Lounge Samsung Galaxy S5 S5 yang beredar di indonesia secara resmi hanya tipe SM-G900H Octa-Cores
Quote:
Quote:
Peraturan Forum Ini
1. No junkers & Spam.
2. No Flame-ing (Beda pendapat hal yg wajar,hargai perbedaan tersebut).
3. Post Gambar/Picture wajib menggunakan SPOILER.
4. Dilarang Posting satu kata,greeting,OOT(Out Of Topic).
5. Posting usahakan MULTIQUOTE.
6. Dilarang membanding-bandingkan dengan product tetangga.
7. Dilarang Berjualan atau memberikan link jualan untuk kepentingan sendiri.
8. Gunakan PM (Private Message)jika ingin posting link jualan.
9. Biasakan membaca Page one & page-page sebelumnya sebelum
bertanya.
10. Jangan biasakan men-sundul pertanyaan yg belum terjawab(kalo belum terjawab artinya belum ada yg bisa memberi jawaban atas pertanyaannya,harap sabar).
11. Kalo ada pertanyaan, usahakan kasih detail pertanyaa secara lengkap, misal :
a. Awal permasalahan dan apa yang sudah dilakukan.
b. Berikan Screen Shot(Jika perlu).
c. Untuk pertanyaan yg bersifat Tutor/Step harap baca page one terlebih dahulu,jika tidak ada info tutor/step yg di inginkan,silahkan bertanya.
SANKSI TEGAS
1. Peringatan ke-1
2. Peringatan ke-2
3. BRP (Bad Reputation Point atau BATA) dan lapor Momod untuk Delete Post
4. Request Banned
LET'S GET STARTED WITH YOUR NEW SAMSUNG GALAXY S5
THIS IS SAMSUNG GALAXY S5 :
Spoiler for AFocus Camera:
1. FAST AUTO-FOCUS CAMERA
Jangan ragu untuk mengabadikan apa yang terjadi! Galaxy S5 memiliki Auto Focus yang lebih cepat dan dapat merekam pergerakan gambar dan aksi sehingga Anda tidak akan melewatkan momen-momen penting tersebut.
Spoiler for HDR Off & On:
2. HDR Tone (Fitur Camera)
Saat memotret foto atau merekam video dan terdapat cahaya kuat yang menyorot langsung atau subjek berbayang, Anda dapat mengaktifkan HDR. Preview pencahayaan dan warna secara real time dan diproduksi ulang dengan tajam dan jelas saat Anda mengambil gambar.
Spoiler for Heart Rate Sensor:
3. Heart Rate Sensor (Sensor detak jantung)
Kini Galaxy S5 smartphone pertama dengan built-in Heart Rate Sensor yang dapat mengukur detak jantung langsung dari smartphone Anda. Sekarang Anda dapat memeriksa detak jantung kapanpun Anda menginginkannya serta memonitor kesehatan Anda.
Spoiler for IP67 on S5:
4. Water(resist) IP67
Dengan sertifikasi IP67, Samsung Galaxy S5 tahan terhadap keringat, hujan, cairan, pasir dan debu, sehingga smartphone Anda terlindungi dalam segala situasi air yang ringan
ALL ABOUT SAMSUNG GALAXY S5
SPESIFIKASI SAMSUNG GALAXY S5 :
Spoiler for buka bro:
Bagian yang dikotak Hitam adalah perbedaan S5 tipe indonesia & tipe Internasional
Perbedaannya hanya pada dukungan 4G pada tipe international dan spec hardwarenya(Processor & GPU)
Tipe G900H untuk Pasar indonesia
Tipe G900F untuk Pasar International
HASIL ANTUTU BENCHMARK :
Spoiler for AnTuTu Benchmark:
Rata-rata hasil Antutu Samsung galaxy S5 di 30.000-35.000 ke atas.Hasil antutu yang berbeda dipengaruhi beberapa faktor.Hasil antutu juga tidak menjamin bahwa sebuah ponsel akan lebih baik performanya.Intinya jangan terlalu berpatokan pada hasil antutu,selama hh tidak ada masalah antutu bukannlah jawabannya.
Original Posted By madelohan►Berikut saya kutip dari GSMARENA :
Samsung SM-G900F - for Europe
Samsung SM-G900I - for Asia
Samsung SM-G900K/G900L/G900S - for Korea
Samsung SM-G900M - for Vodafone
Samsung SM-G900A - for AT&T
Samsung SM-G900T - for T-Mobile
Samsung SM-G900V - for Verizon
Samsung SM-G900R4 - for US Cellular
Samsung SM-G900P - for Sprint
Yang keluar di Indonesia tuh yang ini: Samsung SM-G900H
Bedanya di:
- 3G only
- CPU Exynos Octacore(hasil Antutu Benchmark di forum luar konsisten selalu lebih besar/bagus dari versi Snapdragonnya, saya sendiri ngetes itu dapat skor 38000an diatasnya Galaxy Note 3)
- Wolfson Audio Chipset (ini lebih bagus dari versi Snapdragonnya)
Masih bingung/galau dalam meminang Samsung Galaxy S5,Read this info:
Spoiler for Take it or Leave it:
Buy or not to buy Samsung Galaxy S5 Buka gan- Thx to simanjuntak93
WEARABLE DEVICE FOR SAMSUNG GALAXY S5
Quote:
BEST VIDEO REVIEWS FOR SAMSUNG GALAXY S5
Quote:
YOUTUBE
CLICK HERE=Review S5 by Android Authority CLICK HERE= Review S5 by Erica Griffin CLICK HERE=Review GEAR2 by Android Authority CLICK HERE=Review GEARFIT by Android Authority CLICK HERE=Drop Test S5 by Techsmartt CLICK HERE=Test Cemplung ke air by Techsmartt
ORIGINAL ACCESSORIES FOR SAMSUNG GALAXY S5
1. SAMSUNG GENUINE FLIP COVER(S View)
Flip cover ini dikeluarkan samsung khusus untuk samsung galaxy S5.Flip cover terbalut oleh bahan kulit dan sudah dilengkapi chip wireless charging beserta casing belakang yang anti air membuat casing ini terlihat premium,flip cover ini dapat agan dapatkan di Samsung authorized shop.
Spoiler for Flip cover S View:
2. EXTERNAL BATTERY CHARGER
Membuat hari-hari agan menyenangkan dengan kondisi battrey yang selalu men-support aktivitas sehari-hari tanpa takut lowbat.External battrey charger kit bisa agan dapatkan di samsung authorized shop terdekat.
Spoiler for External Battrey Kit:
ORIGINAL-SUPERCOPY CHECK THIS OUT
Spoiler for Buka Gan:
Sebelum Membeli : 1. Kamera
Dari segi kamera S5 Original resolusinya 16mpx (Ada fitur HDR tone & Selective Focus).
Kamera S5 KW/Palsu resolusinya 13mpx (Tidak ada fitur HDR & Selective focus).
Kualitas rekam Video pada S5 Original resolusinya 4K(UHD 3840x2160).
Kualitas rekam Video pada S5 KW/Palsu resolusinya HD ready atau Full HD saja.
2. Finger scanner & Heart Rate sensor
Pada S5 Original ada fitur pembaca sidik jari pada tombol home.
Pada S5 KW/Palsu Tidak ada fitur pembaca sidik jari pada tombol home.
Pada S5 Original terdapat heart rate sensor di bagian belakang sebelah lampu Flash kamera,cara menge-test sensor ini : Buka S Health>Heart Rate>letakkan jari pada sensornya.
3. Samsung original apps
S5 Original ada app bawaan dari samsung yaitu S Health, Samsung Wallet, SlideSync 3.0, Samsung Content Viewer, Smart Stay, Kids Store dan fitur lainnya dan tidak dapat di hapus.
S5 KW/Palsu tidak ada app bawaan samsung,seandainya ada app tersebut bisa di hapus.
4. Processor & OS Android
S5 Original berprocessor Snapdragon 801 2.5ghz (Versi Internasional) & Exynos 5 5422 octa cores(Versi Indonesia) & S5 KW/Palsu menggunakan processor MTK(Mediatek).
S5 Original OS nya udah Kitkat 4.4.2 & S5 KW/Palsu OS nya JellyBean. Cara yang paling mudah untuk membedakannya adalah dengan melihat spesifikasinya pada brosur atau dus box (kotak penjualannya).
5. USB Port
S5 Original sdh menggunakan USB 3.0 & S5 KW/Palsu masih menggunakan USB 2.0.
Berikut contoh gambar USB 3.0 :
Spoiler for USB 3.0:
6. Water-resistant
S5 Original sdh tahan air & S5 KW/Palsu belum tahan air.
Bila ingin lebih jelas,silahkan masukan S5 yg akan dibeli kedalam air maka akan terlihat mana yg asli dan palsu.
Sesudah Membeli : 1. Install aplikasi ini di playstore & Jalankan aplikasi tersebut
CPU-Z , Antutu Benchmark , CPU identifier.
Hasil CPU-Z & CPU identifier : Harus tertulis Exynos 5422 Octa cores(Versi Indonesia).
Hasil Antutu Benchmark : Original score di 30.000-35.000.
Hasil yg lain dari diatas = KW/Palsu.
2. Kode rahasia samsung
*#0*# cek kode tersebut pada menu telephone(cek pulsa tau kan?nah masukan kode tersebut seperti mau cek pulsa)
AYO JOIN SOCIAL GROUP KASKUS SAMSUNG GALAXY S5
Quote:
FACEBOOK GROUP :CLICK HERE FACEBOOK PAGE :CLICK HERE WHATSAPP GROUP : ADD NOMOR 082113224519 (lebih afdol Line) LINE GROUP : Buka Gan
Spoiler for QR Code:
atau bisa add username :@FGS8971K
zharki dan anang165 memberi reputasi
2
1.2M
Kutip
10K
Balasan
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!