Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

coolbananaAvatar border
TS
coolbanana
8 Aplikasi Live Chat untuk Website Anda


Selamat sore agan dan sista, kali ini ane akan memaparkan sejumlah live chat yang populer di dunia. Live chat adalah aplikasi chatting yang memungkinkan customer agan dan sista chat secara langsung tanpa tedeng aling-aling ke software chat lain seperti Yahoo Messenger atau Gmail. Mungkin di antaranya ada yang bisa membantu agan dan sista dalam pemilihan live chat yang sesuai dengan kebutuhan website anda atau perusahaan agan dan sista. Siapa tahu kan kalau di antaranya ada yang menarik minat agan dan sista.emoticon-Kiss

1. Provide Support

Provide Support adalah sistem live chat tingkat enterprise yang dapat agan dan sista masukan ke dalam web agan dan sista untuk mendukung layanan live chat perusahaan agan dan sista serta memberikan beberapa keunggulan, seperti keamanan, kehagan dan sistalan, dan kemudahan dalam penggunaannya. Hal pertama yang harus agan dan sista punya adalah registrasi akun Provide Support di sini: providesupport.com. Nilai lebih selain user interface yang sangat akrab adalah customer agan dan sista dapat mentransfer file secara langsung kepada agan dan sista melalui jendela chat.

2. Live Person

Adalah salah satu fasilitas live chat pertama yang tersedia di internet. Karena ini adalah fasilitas live chat pertama yg ada, maka Live Person bisa dikatakan sudah cukup populer. Live Person sendiri sudah terintegrasi dengan Salesforce dan Facebook, belum lagi memiliki alat analisis yang terbaik. Registrasi di sini: liveperson.com.

3. Comm100

Live chat ini (comm100.com) dirancang cukup sederhana. Namun keunggulannya, dia dapat di custom sesuai dengan gaya dan branding agan dan sista. Di live chat ini sendiri terdapat plugin yang tersedia untuk manajemen konten dan sistem e-commerce, termasuk Shopify, WordPress Store dan Joomla! Virtuemart.

4. BoldChat

Live chat ini (boldchat.com) memiliki beberapa paket yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan agan dan sista. Blodchat Pro agar pengguna dapat melakukan setting live chat sesuai dengan kebutuhan perusahaan agan dan sista, dan BlodChat Premier yang dapat membantu administrator untuk mendistribusikan chat dari client sesuai dengan ketersediaan dan keahlian operator sehingga memastikan chat dari client tidak akan di transfer ke level selanjutnya.

5. Kayako Fusion

Live chat ini (kayako.com/products/fusion) merupakan software chat yang ditujukan untuk enterprise. Chat ini dilengkapi dengan fitur log sehingga operator bisa mengetahui chat client sebelumnya serta record dari client.

6. WGChat

WGChat juga merupakan salah satu live chat yang memiliki beberapa fitur cukup lengkap; seperti log chat, laporan statistik chat, automatic greeting dan beberapa fitur lainnya. WGChat ini cocok untuk agan dan sista yang memiliki bisnis online. Di dalamnya sudah terintegrasi chat via web, Yahoo Messenger, GTalk & Facebook Fanpage. Semuanya dapat ditangani dalam satu jendela aplikasi. Register di sini: wgchat.com

7. LiveHelpNow

LiveHelpNow (livehelpnow.net) sudah terintegrasi dengan Google Analytics, Google Adsense dan Salesforce untuk membantu membangun platform yang ada.

8. Zopim

Dalam hal fitur, Zopim merupakan salah satu produk paling kompetitif di pasar sehingga prospeknya cukup bagus. Fitur unggulannya ialah percakapan yang dapat disinkronisasikan dengan berbagai perangkat. Jadi bila agan dan sista sedang ada di luar kantor, agan dan sista cukup mengambil perangkat mobile agan dan sista dan tetap dapat berinteraksi dengan pelanggan.

Demikian beberapa contoh aplikasi dan layanan live chat yang dapat agan dan sista gunakan di website agan dan sista. Semoga salah satunya dapat mendongkrak pelayanan agan dan sista dan berjung oada meningkatnya kepuasan customer bisnis agan dan sista emoticon-Cendol (S)



Sampai disini dulu Artikle yang Ane buat gan, semoga bermanfaat dan semakinJOSS

emoticon-Toastemoticon-Toastemoticon-Toast
0
4K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Online Business
The Online BusinessKASKUS Official
25.3KThread3.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.